Banyak Kaum Muda Tak Percaya DPR, Intan Fauzi: Mari Ikut Rapat

Anak muda harus sadar dan terlibat dalam politik #IMGS2022

Jakarta, IDN Times - Banyak kaum muda disebut tak percaya dengan lembaga DPR. Anggota Komisi VI DPR RI, Intan Fauzi mengatakan percaya atau tidak, itu merupakan sebuah persepsi. Sehingga, persepsi yang ada bisa dibentuk.

"Persepsi kan bisa dibentuk, saya ajak millennial dan Gen Z untuk tahu kerja-kerja DPR," ujar Intan di Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2022 stage Visionary Leaders By IDN Times di The Tribrata, Jakarta, Jumat (30/9/2022).

Menurutnya, rapat yang digelar di DPR selalu terbuka. Bisa disaksikan langsung di ruang rapat dengan duduk di balkon. Selain itu, ada juga live streaming yang bisa dilakukan.

"Kalau mau membenahi, ada baiknya mendengar langsung, melihat langsung di dalam, untuk mengetahui jalannya rapat, ada balkon, yang kita sediakan untuk masyarakat, ada live streaming," ucap dia.

"Saya di Komisi VI bidangnya BUMN perdagangan, investasi, itu kan sebenarnya bersentuhan dengan masyarakat," kata dia lagi.

Menurutnya, anak muda harus sadar dan harus terlibat dalam politik. Sebab, segala putusan banyak terjadi di gedung DPR.

"Kita membuat peraturan, mengesahkan dengan pemerintah, pajak uang rakyat ini itu juga ketok palunya di sana, sayang, kalau terkikis minat ke politik," kata dia.

Intan Fauzi menjadi salah satu narasumber dalam sesi bertajuk Womens' Voice in Politics and Decision Maing di panggung Visionary Leaders IMGS 2022.

Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2022 yang digelar IDN Media mengusung tema Indonesia Fast Forward. Acara ini berlangsung 2 hari, 29-30 September 2022, di Tribrata Jakarta, dengan menghadirkan 3 stage, yakni Visionary Leaders by IDN Times, Future is Female by Popbela, dan Talent Trifecta by ICE. 

IMGS 2022 menghadirkan 115 pembicara kompeten di berbagai bidang, dari politik, ekonomi, bisnis, olahraga, budaya, lintas agama, sosial, lingkungan sampai kepemimpinan millennial. Ajang millennial dan Gen-Z terbesar di Tanah Air ini dihadiri lebih dari 4.000 future leader Indonesia. Dalam IMGS 2022, IDN Times juga meluncurkan Indonesia Gen Z and Millennial Report 2022. Survei ini dikerjakan IDN Research Institute bekerja sama dengan Populix. 

Survei ini digelar pada periode 27 Januari - 7 Maret 2022, dengan margin of error kurang dari 5 persen. Melalui survei yang melibatkan 1.000 responden di 12 kota dan daerah aglomerasi ini, IDN Times ingin menyajikan potret yang jelas dan lengkap mengenai Gen Z Indonesia, sehingga bisa memahami dan membentuk mereka lebih baik sebagai calon pemimpin bangsa. Simak hasilnya di IMGS 2022, dan ikuti perkembangannya di situs kami, IDN Times.

Baca Juga: Sepak Terjang Intan Fauzi, Politikus Perempuan Anggota DPR 2 Periode 

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya