Phuket Thailand Kembali Dibuka untuk Wisatawan Internasional

Namun ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi wisatawan

Jakarta, IDN Times – Pulau resor populer di Thailand selatan, Phuket, telah dibuka kembali untuk wisatawan internasional mulai Kamis (1/7/2021) ini, setelah ditutup untuk pengunjung mancanegara selama lebih dari setahun akibat wabah COVID-19.

Para turis yang berkunjung tidak lagi diharuskan menjalani karantina. Namun, mereka wajib sudah sepenuhnya divaksinasi di negara mereka, setidaknya 14 hari sebelum kedatangan. Mereka juga diharuskan untuk menjalani tes pada saat kedatangan.

“Wisatawan harus menunggu hasilnya di kamar hotel mereka. Jika negatif, mereka bebas pergi,” kata Presiden Asosiasi Turis Phuket Bhummikitti Ruktaengam, menurut Channel News Asia.

Baca Juga: 5 Hal Seru di Kota Tua Phuket, Thailand yang Bikin Betah Jalan-jalan

1. Boleh mengunjungi wilayah lain di Thailand

Phuket Thailand Kembali Dibuka untuk Wisatawan InternasionalBandara Suvarnabhumi, Thailand (IDN Times/Dwifantya Aquina)

Ruktaengam mengatakan, para wisatawan yang berkunjung ke Phuket tersebut juga boleh mengunjungi wilayah lain di Thailand, namun dengan syarat.

“Mereka bisa bepergian dengan bebas tetapi harus di dalam Phuket. Jika mereka ingin mengunjungi bagian lain Thailand, mereka harus menghabiskan setidaknya 14 hari di Phuket terlebih dahulu,” ujarnya.

2. Alasan pembukaan Phuket

Phuket Thailand Kembali Dibuka untuk Wisatawan Internasionalplanetware.com

Phuket yang juga dikenal sebagai Mutiara Laut Andaman, menjadi provinsi pertama di Thailand yang menerima kembali wisatawan internasional tanpa persyaratan karantina. Pembukaan ini adalah bagian dari model pariwisata eksperimental yang disebut Phuket Sandbox. Model ini dirancang untuk membantu pemulihan ekonomi Thailand dari pandemik.

Menurut Gubernur Otoritas Pariwisata Thailand (TAT) Yuthasak Supasorn, pulau selatan dipilih untuk mempelopori model tersebut karena kesiapannya, ketergantungan yang kuat pada wisatawan internasional, dan keterisolasian geografis.

Ini juga merupakan salah satu tujuan pilihan di kalangan pelancong luar negeri selain Bangkok, Samui, Krabi, Pattaya, Hua Hin, dan Chiang Mai, menurut survei TAT.

Baca Juga: 9 Lokasi Wisata Menarik di Phuket dari Series I Told Sunset About You

3. Persyaratan wisatawan asing

Phuket Thailand Kembali Dibuka untuk Wisatawan InternasionalWhite Temple (Wat Rong Khun) di Thailand (IDN Times/Dwi Agustiar)

Selain sudah divaksinasi lengkap, wisatawan internasional yang ingin berkunjung ke Phuket mulai 1 Juli harus memenuhi beberapa persyaratan lainnya.

Mereka harus mendapatkan sertifikat masuk (Certificate of Entry/COE) di kedutaan Thailand yang ada di negara mereka. Kemudian, dalam waktu 72 jam sebelum terbang ke Thailand, mereka harus mendapatkan sertifikat yang menunjukkan hasil tes negatif COVID-19.

Anak-anak berusia di bawah enam tahun yang bepergian dengan orang tua mereka dapat memasuki provinsi tersebut tanpa vaksinasi COVID-19 sebelumnya.

Pertanggungan asuransi tidak kurang dari 100 ribu dolar Amerika Serikat (AS) juga diperlukan untuk biaya perawatan kesehatan dan pengobatan terkait COVID-19, selama mereka tinggal di Thailand.

Sebelum naik pesawat ke Phuket, wisatawan harus mendapatkan surat konfirmasi dari hotel yang disertifikasi oleh pemerintah Thailand. Jika masa inap mereka kurang dari 14 malam, mereka harus menunjukkan tiket penerbangan yang telah dikonfirmasi ke luar negeri.

Setibanya di Phuket, wisatawan juga diharuskan mengikuti tiga tes COVID-19. Di mana yang pertama saat tiba, satu lagi seminggu kemudian, dan yang terakhir menjelang akhir minggu kedua. Tes dapat dilakukan di hotel bersertifikat atau rumah sakit mitra.

Jika mereka dinyatakan positif, wisatawan akan dipindahkan ke fasilitas kesehatan untuk perawatan.

Mereka juga harus mengunduh aplikasi seluler ThailandPlus dan MorChana untuk tujuan pelacakan selama mereka menetap.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya