Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Dunia

Kata siapa menggambar tidak menghasilkan uang?

Salah satu barang termahal di dunia ini bukanlah mobil, atau rumah, ataupun emas, melainkan sebuah karya seni. Sebuah pahatan patung saja bisa mencapai harga ratusan juta. Namun dari semua bentuk karya seni yang ada, lukisan adalah yang paling menjadi incaran orang-orang. Selain untuk menghias sebuah rumah atau gedung, lukisan juga bisa menjadi penanda gambaran kondisi masyarakat  sekaligus menjadi dokumentasi. Berikut ini adalah beberapa gambar terkenal yang sudah mendunia.

1. Christina’s World

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniathefineartdiner.com

Dilukis oleh pelukis Amerika, Andrew Wyeth, Christina’s World mengisahkan satu cerita dari Anna Christina. Dia merangkak di ladang rumput yang kuning dikarenakan mengalami kelainan otot yang membuatnya tidak mampu menuju ke rumah.

2. NightHawks

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniawidewalls.ch

Hasil karya Edward Hopper. NightHawks menggambarkan kondisi masyarakat saat ini yang terisolasi dan terpisah dari lingkungan di sekitarnya.

3. The Old Guitarist

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniatheartisticchristian.com

Karya dari Pablo Picasso yang gelap. Lukisan ini mengekspresikan bagaimana kondisi manusia dari masa ke masa dalam kondisi alienasi dan penderitaan. Warna gambarnya banyak dipengaruhi oleh warna biru monokrom.

4. Dogs Playing Poker

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniamentalfloss.com

Dilukis pada 1903, C.M Coolidge mencoba memberi gambaran di kala itu. Anjing yang bermain kartu di meja gambar memiliki kesan yang sangat kuat hingga Dogs Playing Poker dianggap sebagai salah satu lukisan gambaran orang Amerika di awal abad 19.

5. A Sunday Afternoon on the Island of La Grande Jatte

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniawidewalls.ch

Georges Suerat menggunakan teknik pointillism untuk menggambar suasana sore hari. Pointillism adalah teknik menggambar lewat titik-titik.

6. The Flower Carrier

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniatotallyhistory.com

Diego Rivera adalah pelukis asal Meksiko di abad 20. Ini adalah lukisannya yang menjadi awal mula kekhasan Rivera.

Baca Juga: Mengenal Pablo Picasso, Sang Pelukis Paling Legendaris Abad Ke-20 

7. The Persistence of Memory

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniamentalfloss.com

Salvador Dali memiliki gaya gambar surealis. Gambarnya yang susah dimengerti karena pesan yang tersirat membuatnya dikenali sebagai pelukis berbakat. The Persistence of Memory adalah salah satu karyanya yang menunjukkan gambar jam yang loyo.

8. Composition 8

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniaguggenheim.org

Pelukis gambar ini bernama Kandinsky. Dia dikenal sebagai penemu seni abstrak. Composition 8 adalah salah satu karya awalnya yang mengawali terbentuknya seni abstrak.

9. The Scream

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniaaccentpiece.com

Digambar oleh Edvard Munch dari Norwegia, The Scream menunjukkan sebuah gambar figur yang terdistorsi. Gambar latar yang tidak jelas secara sengaja dibuat oleh Munch untuk menunjukkan realitas yang kabur sekaligus menegaskan gaya ekspresionisme.

10. Starry Night

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniaetsy.com

Gambar dari Vincent Van Gogh yang terkenal. Lukisan ini menampilkan pemandangan desa Saint-Remy.

11. The Last Supper

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniamentalfloss.com

Gambar Perjamuan Terakhir Yesus dan murid-murid-Nya. Kamu bisa menemuinya di banyak gereja, tetapi yang asli dipajang di Santa Maria delle Grazie di Milan.

12. Night Watch

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniaflickr.com

Mahakarya Rembrandt. Lukisan ini menunjukkan seorang kapten yang sedang menangani sebuah kondisi di kota. Aspek warna gelapnya digunakan untuk menggambarkan suasana malam hari.

13. Monalisa

Berharga Ratusan Juta, Inilah 13 Lukisan Paling Terkenal di Duniamymodernmet.com

Garapan Leonardo da Vinci yang paling terkenal. Lukisan Monalisa merupakan potret dari bangsawan wanita bernama Gherardini. Monalisa terkenal karena gambar ekspresi yang begitu terasa.

Harga-harga lukisan ini melebihi ratusan juta dolar dan kebanyakan sudah berakhir di museum, disimpan dan dipajang untuk dinikmati pengunjung. Menarik karena jika kamu mengetahui kisah pelukisnya sendiri, banyak yang berakhir tragis tanpa pernah menikmati ketenarannya. Jika tidak percaya, tontonlah film berjudul Loving Vincent yang memberikan gambaran kehidupan Vincent van Gogh.

Baca Juga: 8 Misteri dalam Lukisan Mona Lisa yang Perlu Kamu Ketahui

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya