Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Bunga Paling Bau di Dunia, Dua di Antaranya dari Indonesia

Stapelia Gigantea salah satu bunga paling bau di dunia
gambar bunga Stapelia Gigantea (commons.m.wikimedia.org/User:BotBln)
Intinya sih...
  • Titan Arum dan Rafflesia Arnoldii adalah bunga paling bau di Indonesia, dengan aroma seperti bangkai.
  • Eastern Skunk Cabbage di Amerika Utara juga mengeluarkan aroma menyengat, digunakan sebagai obat alami.
  • Stapelia Gigantea dari Afrika Tenggara memiliki bentuk cantik tapi aroma busuk yang menyengat.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Bunga identik dengan aromanya yang harum. Saking harumnya, beberapa aroma bunga bahkan dijadikan aroma parfum. Namun ternyata, gak semua bunga di dunia ini memiliki aroma harum yang sama. 

Kebalikannya, beberapa spesies bunga justru mengeluarkan aroma yang sangat bau. Salah satunya adalah bunga rafflesia Arnoldii. Saking baunya bunga ini, sampai kita menyebutnya sebagai bunga bangkai. Nah ternyata Rafflesia arnoldii bukan satu-satunya. Dilansir berbagai sumber, berikut 7 bunga paling bau di dunia!

Table of Content

1. Titan Arum

1. Titan Arum

Titan Arum salah satu bunga paling bau di dunia
gambar bunga Titan Arum (m.usbg.gov)

Selama ini kita hanya tahu kalau Rafflesia arnoldii menjadi satu-satunya bunga yang mendapatkan julukan sebagai bunga bangkai. Nyatanya, selain Rafflesia arnoldii, ada bunga lain di Indonesia yang mendapatkan julukan yang sama.

Nama bunga ini adalah titan arum. Berasal dari hutan hujan Sumatra, titan arum mengeluarkan aroma seperti bangkai. Kabar baiknya, bunga ini hanya akan mekar setiap 4 sampai 6 tahun sekali, itu pun hanya selama 24 sampai 48 jam.

Selain di hutan Sumatra, titan arum juga mekar di Kebun Raya Bogor. 

2. Eastern Skunk Cabbage

Eastern Skunk Cabbage salah satu bunga paling bau di dunia
gambar bunga Eastern Skunk Cabbage (commons.m.wikimedia.org/Sue Sweeney)

Dari titan arum, sekarang kita beralih ke eastern skunk cabbage di Amerika Utara. Berbeda dengan kol yang punya warna hijau cerah, eastern skunk cabbage justru berwarna ungu kecoklatan dengan bentuk yang runcing dan aneh.

Selain bentuknya yang gak biasa, bunga ini juga mengeluarkan aroma seperti sigung yang sangat menyengat. Menariknya, bukannya dihindari, penduduk setempat justru menjadikan bunga ini sebagai obat alami untuk mengatasi batuk, asma, dan epilepsi.

3. Stapelia Gigantea

Memiliki bentuk menyerupai kaktus dengan bunga besar setinggi 20 sentimeter dan berwarna kuning kemerahan, sekilas gak akan ada orang yang menyangka jika stapelia gigantea adalah salah satu bunga paling bau di dunia. Sayangnya penilaian kamu terhadap bunga asal Afrika Tenggara ini akan langsung berubah begitu kamu mendekat.

Di balik 'wajah' cantiknya, bunga ini menyimpan aroma busuk yang sangat menyengat. Saking baunya, gak jarang ada lalat dan belatung yang hinggap di permukaan bunga.

Anehnya meski aroma bunga ini luar biasa mengganggu, orang Afrika Tenggara kadang menjadikan kulit sebagai bunga hias yang dipajang di depan rumahnya!

4. Rafflesia Arnoldii

Rafflesia Arnoldi salah satu bunga paling bau di dunia
gambar bunga Rafflesia Arnoldii (commons.m.wikimedia.org/Maizal Chaniago)

Meski aromanya begitu bau, bunga ini sebenarnya sangat istimewa, terutama bagi Indonesia. Gimana gak istimewa, Rafflesia arnoldii merupakan bunga langka yang hanya tumbuh di hutan hujan Sumatra dan Kalimantan, itu pun hanya setiap 3 sampai 3,5 tahun sekali.

Sekali mekar, bunga dengan warna merah daging ini memiliki diameter 1 hingga 11 meter dan berat bunga mencapai 10 kilogram. Mengingat ukurannya yang luar biasa besar, gak heran kalau Rafflesia arnoldii bukan hanya dinobatkan sebagai salah satu bunga paling bau, tetapi juga bunga dengan ukuran terbesar di dunia.

5. Dead Horse Arum Lily

Dead Horse Arum Lily salah satu bunga paling bau di dunia
gambar bunga Dead Horse Arum Lily (commons.m.wikimedia.org/Arunsbhat)

Mekar di musim panas, dead horse arum lily hanya memiliki satu kelopak berwarna merah keunguan selebar 60 sentimeter dengan tinggi mencapai 45-50 sentimeter. Banyak orang yang mencium aromanya menyebutkan kalau dead horse arum lily memiliki aroma seperti bangkai seekor kuda yang sudah membusuk.

Untungnya, bunga ini gak tumbuh di Indonesia, melainkan di sebuah tempat bernama Corsica, yang berada di Kepulauan Balearic.

6. Hydnora Africana

Meski dikelompokkan sebagai bunga, nyatanya penampilan Hydnora africana ini gak ada mirip-miripnya dengan bunga pada umumnya. Alih-alih terlihat seperti bunga, Hydnora africana memiliki empat kelopak besar tebal berwarna merah dan mengeluarkan aroma busuk seperti kotoran.

Sesuai namanya, Hydnora africana tumbuh di Benua Afrika, tepatnya Afrika Selatan.

7. Bulbophyllum Phalaenopsis

Bulbophyllum Phalaenopsis salah satu bunga paling bau di dunia
gambar bunga Bulbophyllum Phalaenopsis merah (commons.m.wikimedia.org/C T Johansson)

Bulbophyllum phalaenopsis berasal dari Pulau New Guinea dan terdiri dari beberapa warna seperti putih, krem, merah dan ungu dengan bulu-bulu halus yang tumbuh di permukaannya.

Beberapa orang menyebut aroma bunga ini seperti daging busuk dan yang lain menyebutnya seperti aroma bangkai tikus yang membusuk. Saking gak sedapnya, Bulbophyllum phalaenopsis bahkan menempati posisi pertama sebagai bunga paling bau di dunia.

Aroma bunga-bunga ini memang jauh dari kata harum. Namun sebenarnya aroma bunga yang busuk memiliki manfaat yang sangat penting bagi tanaman. Aroma yang busuk akan menarik lalat untuk mendekat dan membantu terjadinya penyerbukan.

 

FAQ seputar bunga paling bau di dunia

Mengapa beberapa bunga memiliki bau yang sangat busuk seperti bangkai?

Bunga-bunga ini mengeluarkan aroma busuk untuk menarik serangga penyerbuk tertentu, seperti lalat bangkai dan kumbang kotoran. Serangga-serangga ini mengira bunga tersebut adalah daging busuk tempat mereka bisa bertelur, namun secara tidak sengaja mereka membantu proses penyerbukan.

Bunga apa saja dari Indonesia yang masuk dalam daftar paling bau?

Ada dua bunga ikonik dari Indonesia:Bunga Bangkai (Amorphophallus titanum): Terkenal dengan perbungaan tunggal terbesar di dunia dan aroma daging busuk yang menyengat.Rafflesia arnoldii: Bunga tunggal terbesar di dunia yang tidak memiliki batang, daun, maupun akar sejati (parasit), dan mengeluarkan bau busuk saat mekar.

Berapa lama aroma busuk ini bertahan?

Umumnya tidak lama. Sebagian besar bunga ini hanya mekar dalam waktu singkat, sekitar 24 hingga 48 jam. Setelah masa mekar lewat, bunga akan layu dan aromanya perlahan menghilang.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Retno Rahayu
EditorRetno Rahayu
Follow Us

Latest in Science

See More

5 Fakta Kecerdasan Buatan (AI) dalam Militer Amerika Serikat

07 Jan 2026, 21:06 WIBScience