Bedah Skincare: Mengenal Retinol, 'Pahlawan' untuk Cegah Penuaan Dini!

Sampai disebut sebagai anti-aging superhero

The anti-aging superhero atau pahlawan penuaan dini. Titel tersebut disematkan kepada retinol, salah satu kandungan skincare yang belakangan ini banyak dibicarakan para beauty enthusiast. Terutama di masa-masa karantina lalu. 

Seperti titelnya, retinol mendapatkan popularitas karena disebut-sebut ampuh untuk mencegah penuaan dini. Hal ini termasuk menyamarkan kerutan, menghilangkan flek hitam, mencerahkan kulit, dan masih banyak lagi.

Apakah kamu tertarik untuk mencoba skincare yang mengandung retinol ini? Ada sejumlah hal yang perlu kamu ketahui. Yuk, simak berikut ini!

1. Mengenal retinol, the anti-aging superhero

Bedah Skincare: Mengenal Retinol, 'Pahlawan' untuk Cegah Penuaan Dini!theskincareedit.com

Istilah retinol sering digunakan untuk merujuk senyawa yang merupakan turunan dari vitamin A. Ia bekerja dengan cara merangsang produksi kolagen dan menstimulasi peredaran darah. Kedua hal tersebut kemudian akan merangsang pertumbuhan sel-sel kulit baru. 

Itulah alasan utama kenapa retinol mendapatkan julukan "the anti-aging superhero" atau pahlawan penuaan dini. Nah, selain retinol, kamu mungkin juga pernah mendengar istilah "retinoid". Keduanya sering kali dianggap sama padahal ada beberapa hal yang membedakannya. 

2. Retinol vs retinoid, apa bedanya?

Bedah Skincare: Mengenal Retinol, 'Pahlawan' untuk Cegah Penuaan Dini!feelinmyskin.com

Retinol dan retinoid. Pada dasarnya, retinol hanyalah salah satu jenis retinoid. Kedua senyawa tersebut sama-sama berfungsi untuk melawan munculnya kerutan. Perbedaan utama keduanya terletak pada durasi dan efek ketika digunakan pada kulit kita. 

Retinoid adalah payung dari semua senyawa turunan vitamin A. Retinoid memiliki kandungan yang lebih kuat daripada retinol sehingga efek anti-aging yang dihasilkan pun lebih cepat.

Retinol harus menjalani berbagai tahap konversi agar hasilnya terasa pada kulit. Ia akan diubah menjadi retinoid dulu, setelah itu barulah menjadi asam retinoat. Senyawa itulah yang akan memperbaiki sel-sel kulit kita. Sementara untuk retinoid, fase yang dilewati lebih sedikit. Itulah kenapa ia disebut lebih cepat dan kuat.

3. Retinol cenderung lebih aman daripada retinoid

Bedah Skincare: Mengenal Retinol, 'Pahlawan' untuk Cegah Penuaan Dini!summitmedia-digital.com

Retinol adalah kandungan skincare yang bisa dibilang cukup keras untuk kulit kita. Namun sebenarnya retinol cenderung lebih aman daripada retinoid. Ini terjadi karena kandungannya yang lebih mild atau ringan. 

Tak hanya itu, retinol juga merupakan senyawa anti-aging yang banyak digunakan pada produk over-the-counter atau yang dijual bebas di pasaran. Sedangkan penggunaan retinoid biasanya harus dengan resep dokter. Penting untuk mengetahui perbedaan antara keduanya, ya, sehingga kamu bisa menimbang-nimbang mana yang lebih kamu butuhkan. 

Baca Juga: 13 Bahan Kosmetik Ini Wajib Diwaspadai, Diambil Paksa dari Hewan

4. Ini alasan kuat untuk memakai retinol

Bedah Skincare: Mengenal Retinol, 'Pahlawan' untuk Cegah Penuaan Dini!pinimg.com

"Semua jenis retinoid menstimulasi pergantian sel kulit yang akan meningkatkan produksi kolagen dan elastin pada kulit. Mereka juga akan membantu mengenyalkan kulit, mengecilkan pori-pori, serta menyamarkan flek hitam dan kemerahan," kata ahli dermatologi, Dr. Tobechi Ebede kepada Marie Claire. 

Alasan utama untuk menggunakan retinol tentu khasiat anti-aging-nya yang sangat kuat. Ahli dermatologi di dunia bahkan telah menyepakati khasiat tersebut. Sebab retinol tak hanya mengurangi keriput, ia juga bisa mencegah tanda-tanda penuaan lainnya, seperti flek hitam dan kulit yang kusam.

Selain sebagai anti-aging, retinol juga memiliki sejumlah manfaat lain yang tak kalah mengagumkan. Berikut ini di antaranya:

  • Mengobati jerawat dengan cepat dan mencegahnya;
  • Mengurangi blackhead dan whitehead;
  • Menyamarkan bekas jerawat;
  • Membuat kulit terlihat lebih sehat dan glowing;
  • Membantu mengatasi masalah hyperpigmentation (warna kulit tidak rata).

5. Efek samping penggunaan retinol

Bedah Skincare: Mengenal Retinol, 'Pahlawan' untuk Cegah Penuaan Dini!insider.com

Semua khasiat "ajaib" yang disebutkan di atas tidak hadir tanpa efek samping. Bahkan sebenarnya retinol tergolong skincare yang harus dipakai dengan kehati-hatian. Sebab tidak semua orang cocok dengannya. 

Efek samping yang umum terjadi adalah kulit menjadi lebih kering, bersisik, iritasi, atau bahkan beruntusan. Hal ini biasa terjadi di minggu-minggu pertama pemakaian. Menurut laporan Marie Claire, ini sangat wajar mengingat kulit kita butuh waktu untuk menyesuaikan diri. 

Namun jika kamu merasa tidak nyaman dengan hal itu, konsultasilah dengan dokter. Jika efeknya justru merusak lapisan kulitmu, sebaiknya hentikan dulu pemakaian atau carilah produk yang kandungan retinolnya lebih sedikit. 

6. Kapan waktu yang tepat menggunakan retinol?

Bedah Skincare: Mengenal Retinol, 'Pahlawan' untuk Cegah Penuaan Dini!dayspamagazine.com

Setelah khasiat, muncullah pertanyaan selanjutnya. Kapan kita harus menggunakan retinol? Apakah saat sudah muncul keriput atau lebih baik jika kita menggunakannya lebih awal?

Hal pertama yang harus kamu tahu adalah tidak semua orang harus menggunakan retinol dan tidak semua orang membutuhkannya. Sebab seperti penjelasan sebelumnya, senyawa ini cukup kuat dan tidak akan cocok untuk semua orang. 

Dilansir Glamour, ahli dermatologi Jessica Krant mengatakan sebaiknya retinol digunakan oleh orang-orang yang sudah mulai memakai skincare sejak lama. Jika kamu masih pemula dalam dunia skincare, sebaiknya gunakan bahan-bahan yang ringan seperti hyaluronic (pelembap), niacinamide (untuk mencerahkan), sunscreen, dan lainnya. 

Namun jika kamu merasa membutuhkannya, sudah mulai muncul garis-garis halus, flek hitam, dan tanda penuaan lain, kamu bisa mencoba retinol. Dengan catatan, mulailah dengan dosis yang kecil terlebih dahulu, yaitu di bawah satu persen. 

"Saya bisa katakan mulai menggunakan retinol di pertengahan hingga akhir usia 20-an itu diperbolehkan, asalkan kamu sudah menggunakan sunscreen dan pelembap sejak remaja. Pencegahan harus diutamakan!" kata Krant kepada Glamour

7. Do's dan dont's memakai retinol

Bedah Skincare: Mengenal Retinol, 'Pahlawan' untuk Cegah Penuaan Dini!medicalnewstoday.com

Sebelum memutuskan untuk memakai retinol, kamu harus tahu sejumlah anjuran dan pantangannya terlebih dahulu agar produk tersebut tidak berbalik merusak kulitmu. Berikut ini do's atau anjuran yang harus kamu patuhi:

  • Cari tahu produk retinol apa yang cocok untuk jenis kulitmu;
  • Cari tahu persentase retinol yang cocok. Jika kamu pemula, mulailah dengan yang persentasenya kecil;
  • Iringi penggunaan retinol dengan skincare dasar, yakni pelembap dan sunscreen. Carilah produk yang benar-benar melembapkan dan merilekskan kulit;
  • Gunakan retinol dalam intensitas yang bertahap. Mulai dari seminggu sekali (minggu pertama), seminggu dua kali (minggu berikutnya), hingga seminggu tiga kali. Beri waktu bagi kulitmu untuk beradaptasi, tak perlu terburu-buru;

Sementara itu, ada sejumlah pantangan atau dont's yang perlu kamu perhatikan juga. Berikut ini di antaranya:

  • Jangan gunakan retinol bersamaan dengan eksfoliator, benzoyl peroxide, AHA BHA, vitamin C, dan salicylic acid;
  • Jangan gunakan retinol dalam jumlah banyak sekaligus;
  • Jangan gunakan retinol ketika kamu akan melakukan waxing dan laser;
  • Jangan gunakan ketika kamu sedang hamil;
  • Sebisa mungkin hindari paparan sinar matahari setelah menggunakan retinol. Jadi, lebih baik memakainya di malam hari.

Nah, itulah sejumlah pengetahuan dasar tentang retinol yang harus kamu ketahui sebelum memakainya. Pastikan kamu mengikuti aturan-aturan penggunaannya agar hasil yang diperoleh maksimal!

Baca Juga: Ini 8 Perawatan Kulit Bangsawan Zaman Dulu yang Ampuh Bikin Glowing

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya