6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli Gadget

Hawa-hawa ganti gadget lama nih

Jakarta, IDN Times - Situasi pandemik ternyata gak mengurungkan niat para pencinta gadget untuk rehat dari ‘pemburuannya’. Sebab, kenyataannya membuktikan bahwa setiap kali industri gadget meluncurkan sesuatu yang baru, ini kerap kali menarik perhatian mereka, entah untuk sekadar melihat ulasannya atau memang benar-benar ingin membelinya.

Kalau IDN Times boleh tahu, kamu lagi fokus cari apa sih? Soalnya, kali ini kita akan mengulas tentang segudang spek ‘dewa’ yang dimiliki perusahaan berteknologi tinggi asal Cina, yakni HUAWEI. Kita bahas satu per satu dulu ya, dan silahkan dibandingkan dengan spek lainnya apakah ada yang bisa tandingi ini?

1. Punya spek kamera terbaik

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli GadgetIDN Times/Anastasia Desire

Dari semua spek, bisa dibilang fitur kamera jadi poin penting ketika membeli sebuah gadget. Jangan sekali-kali kamu mempertanyakan spek kamera HUAWEI ya. Di setiap produknya, HUAWEI pasti akan memberikan fitur flagship-nya, mulai dari resolusi, AI Beautification, Hybrid Zoom, dan masih banyak lagi. 

Baca Juga: HUAWEI nova 7: Spesifikasi Tinggi untuk Smartphone Kelas Menengah

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli GadgetIDN Times/Anastasia Desire

Bahkan, HUAWEI sudah bekerjasama dengan LEICA lho demi menciptakan lensa kamera yang berkualitas di HP flagship-nya. Kebayang gak tuh betapa legitnya sektor kamera yang diusung HUAWEI? Eits, tapi bukan berarti tipe HUAWEI kelas menengah gak sebagus flagship-nya, bisa diadu deh!

2. Gak ketergantungan karena punya chipset sendiri

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli GadgetIDN Times/Anastasia Desire

HUAWEI emang independen banget nih guys ceritanya, soalnya disaat brand lainnya masih ketergantungan dengan chipset tertentu (seperti Qualcomm Snapdragon), HUAWEI berani hadir dengan chipset besutannya sendiri. Namanya chipset HiSilicon Kirin. Jadi, untuk smartphone terbaru dari HUAWEI pasti sudah menyematkan chipset Kirin.

3. Pemimpin teknologi 5G

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli GadgetIDN Times/Anastasia Desire

Siapa nih yang sering ngeluh internet lemot? Cek lagi tuh, siapa tahu kamu masih menggunakan 3G. Padahal teknologi terbaru sudah ada di konektivitas internet 5G lho, ya meskipun di Indonesia belum mumpuni. Tapi faktanya, HUAWEI lah yang menjadi pencetus teknologi 5G guys.

HUAWEI telah memulai penelitian 5G di tahun 2009 bahkan persis setelah meluncurkan 4G. Berakhirnya penelitian ini di tahun 2019 lalu, karena HUAWEI memperkenalkan sekaligus memproduksi salah satu smartphone 5G pertama di dunia secara massal. Ini juga sudah disetujui oleh Badan Notifikasi Uni Eropa. Keren banget, gerak cepat!

4. HUAWEI nova 7: smartphone flagship untuk produktivitas millennial

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli GadgetIDN Times/Anastasia Desire

Kali ini, IDN Times mau review salah satu smartphone flagship mereka, yakni HUAWEI nova 7. Ini dilengkapi fitur atau spek ‘dewa’ juga. Pertama, HUAWEI nova 7 menyematkan HUAWEI Punch FullView Display untuk bagian layarnya, kemudian ada kamera AI Quad Camera (64 MP, 8 MP, 8 MP, 2 MP) pada bagian belakang, dan kamera 32 MP untuk bagian depan lengkap dengan AI Beautification-nya.

Gak hanya itu, HUAWEI nova 7 memiliki kapasitas baterai sebesar 4.000 mAH, dibekali dengan HUAWEI SuperCharge 40 W, chipset Kirin 985 nm, RAM 8 GB, media internal 256 GB, serta aplikasi dan layanan khasnya yakni HUAWEI Mobile Services (HMS). Ini sudah bisa diakses juga kok di AppGallery sebagai toko aslinya.

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli GadgetIDN Times/Anastasia Desire

Memori luas, baterai tahan lama, anti nge-lag, layar luas. Kurang apalagi coba? Anak gamers kayaknya butuh ini deh, IDN Times sudah sempat main PUBG dan pengalaman gaming jadi menakjubkan banget. Kalau katanya anak muda sih, ini bukan smartphone ‘kentang’. Untuk harga, HUAWEI nova 7 ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp6.899.000,- ya. Berminat?

5. HUAWEI MatePad: tablet canggih untuk WFH dan keluarga

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli GadgetIDN Times/Anastasia Desire

Sekarang kita beralih ke tablet milik HUAWEI ya, dan yang akan kita review adalah HUAWEI MatePad, si tablet canggih untuk WFH dan keluarga. Pas banget nih buat kamu yang sudah mulai ribet karena harus bawa laptop ke mana-mana, karena kamu hanya butuh tablet ini untuk produktivitas sehari-hari. Oh ya, buat keluarga juga pas kok, misalnya untuk nonton film bersama atau mungkin main game buat si kecil supaya betah selama di rumah aja.

Kita bahas dulu ya fitur atau spek yang dimiliki HUAWEI MatePad ini. Tablet berukuran 10.4 inci memiliki kapasitas baterai 7.250 mAH, chipset Kirin 810, RAM 4 GB, resolusi kamera 8 MP dan memori sebesar 64 GB. Sama halnya, tablet ini mengandalkan layanan buatannya sendiri yakni HUAWEI Mobile System (HMS). Penasaran sama harga? HUAWEI MatePad ini dibanderol seharga Rp4.299.000,- ya!

6. HUAWEI FreeBuds 3i: earphone in-ear berkualitas suara premium

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli GadgetIDN Times/Anastasia Desire

Terakhir, ada earphone in-ear berkualitas suara premium yang diluncurkan oleh HUAWEI. Dikenal dengan HUAWEI FreeBuds 3i, earphone in-ear ini unggul dengan noise cancellation-nya yang bisa membatalkan kebisingan aktif maupun panggilan. Kok bisa? Soalnya, mikrofonnya yang menghadap ke luar mendeteksi kebisingan sekitar, dan secara aktif melawan anti-bising. Sedangkan, mikrofon yang menghadap ke dalam mengambil kebisingan lainnya di telinga kita untuk pembatalan lebih lanjut. Begitu cara kerjanya guys!

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Pertimbangkan HUAWEI Saat Beli GadgetIDN Times/Anastasia Desire

Cara menghubungkannya juga gampang banget, kamu hanya perlu pasangkan HUAWEI FreeBuds 3i ini, dan secara otomatis akan muncul jendela pop-up ketika casing terbuka. Voila! Kamu sudah bisa menggunakannya, dan bahkan status baterainya juga  akan terlihat. Perlu dicatat ya, kamu bisa mengetuk panjang earphone in-ear ini untuk tombol on/off, dan dua kali ketuk untuk mulai/matikan musik ataupun jawa/akhiri panggilan.

Untuk harga, HUAWEI FreeBuds 3i dibanderol dengan harga Rp1.399.000,- ya. Ketiga gadget ini: HUAWEI nova 7, HUAWEI MatePad dan HUAWEI FreeBuds 3i bisa kamu dapatkan di Shopee, JD.ID, Lazada, Tokopedia, dan Blibli. (CSC)

Baca Juga: Rekomendasi 8 Smartphone Huawei yang Ditenagai Chipset Kirin 980 

Topik:

  • Anastasia Desire

Berita Terkini Lainnya