Build Tersakit Hanabi Season Ini: Tanpa Item Lifesteal, Lho!

Hero late game yang mematikan

Hanabi adalah salah satu hero Marksman paling mematikan di Mobile Legends, hero ini memiliki banyak sekali keunikan dibandingkan dengan hero Marksman lainnya. Meskipun lemah saat di early game, tetapi Hanabi memiliki damage yang sangat besar ketika sudah memasuki late game. Dengan mengandalkan skill satunya, ia mampu membunuh semua lawannya dengan sangat cepat dan secara bersamaan.

Hanabi termasuk Marksman yang paling unik, sebab hero ini tidak membutuhkan item lifesteal untuk bertarung. Buat kamu yang sedang mencari rekomendasi build tersakit untuk Hanabi, berikut ini adalah jawabannya. Inilah build tersakit untuk Hanabi season ini: Tanpa item lifesteal!

1. Swift Boots

Build Tersakit Hanabi Season Ini: Tanpa Item Lifesteal, Lho!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Item pertanyaan yang digunakan oleh Hanabi adalah Movement yaitu Swift Boots, item ini berguna untuk meningkatkan attack speed Hanabi sekaligus mempercepat proses berjalan. Swift Boots dijual seharga 710 gold, murah sekali bukan? Secara rinci item ini memberikan tambahan 15% attack speed dengan membawa atribut: Memberikan tambahan 40 movement speed kepada pengguna.

2. Windtalker 

Build Tersakit Hanabi Season Ini: Tanpa Item Lifesteal, Lho!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Item selanjutnya yang digunakan oleh Hanabi adalah Windtalker, item ini dipilih karena mampu memberikan tambahan attack speed yang sangat tinggi dan tambahan lainnya yang cukup banyak. Windtalker wajib banget digunakan oleh hero-hero yang bertarung menggunakan basic attack seperti Marksman dan juga Assassin. Untungnya item ini dijual dengan harga yang sangat murah yaitu 1870 gold.

Item ini memberikan tambahan 40% attack speed, 20 movement speed dan juga 10% critical chance. Windtalker mempunyai pasif unik: Setiap tiga hingga lima detik, basic attack dapat mengenai tiga lawan sekaligus dan setiap skill pasif unik ini aktif maka attack speed akan meningkat sebesar 5%.

3. Scarlet Phantom

Build Tersakit Hanabi Season Ini: Tanpa Item Lifesteal, Lho!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Item ketiga yang digunakan oleh Hanabi adalah Scarlet Phantom. Masih sama seperti poin nomor dua, item ini dipilih karena mampu meningkatkan attack speed Hanabi dengan sangat drastis. Setelah menggunakan item ini maka Hanabi bisa dengan mudah menyicil-nyicil HP lawan. Scarlet Phantom dijual dengan harga yang cukup murah yaitu 2020 gold, Hanabi wajib menggunakan item ini.

Setelah mengantongi item ini maka kamu akan mendapatkan tambahan +30 physical attack, tambahan +20% attack speed dan tambahan +25% critical chance. Scarlet Phantom memiliki pasif unik yaitu: Critical hit maka akan meningkatkan attack speed hero sebesar 30% dan critical chance sebesar 5%, ini berlangsung selama 2 detik.

Baca Juga: Build Mematikan Kadita Mobile Legends: Hero Kewalahan, Pastinya!

4. Berserker's Fury

Build Tersakit Hanabi Season Ini: Tanpa Item Lifesteal, Lho!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Item keempat yang digunakan oleh Hanabi adalah Berserker's Fury, ini merupakan item Attack yang dikhususkan untuk meningkatkan critical hit. Kombinasi antara Scarlet Phantom dan Berserker's Fury akan memberikan tambahan attack speed yang sangat tinggi bagi Hanabi. Item ini dijual dengan harga yang cukup mahal yaitu 2350 gold.

Berserker's Fury memberikan tambahan +65% physical attack dan +25% critical chance dengan atribut: +40% critical damage dan pasif unik yaitu: Critical hit akan menambah physical attack hero sebesar 5% selama 2 detik.

5. Blade of Despair

Build Tersakit Hanabi Season Ini: Tanpa Item Lifesteal, Lho!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Item kelima yaitu digunakan oleh Hanabi adalah Blade of Despair, ini merupakan item Attack yang wajib banget digunakan oleh Hanabi. Setelah memiliki attack speed yang tinggi, selanjutnya Hanabi membutuhkan tambahan damage agar semakin mematikan. Blade of Despair sangat pas untuk melengkapi kekurangannya ini, ini merupakan item dengan tambahan physical attack tertinggi di Mobile Legends.

Blade of Despair dijual sangat mahal yaitu 3010 gold. Item ini memberikan tambahan 160 physical attack dan juga 5% movement speed. Blade of Despair ini memiliki skill pasif yaitu: Meningkatkan physical attack sebesar 25% ketika HP target di bawah 50%.

6. Queen's Wings 

Build Tersakit Hanabi Season Ini: Tanpa Item Lifesteal, Lho!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Item terakhir yang digunakan oleh Hanabi adalah Queen's Wings, ini merupakan item Defense yang cocok untuk Hanabi. Melihat lima item di atas tentunya Hanabi akan sangat mudah dibunuh apabila berhasil di-lock, karenanya ia memerlukan item Defense agar tidak mudah dibunuh. Dengan menggunakan item ini maka Hanabi akan kebal terhadap damage apapun selama beberapa detik.

Queen's Wings dijual cukup mahal yaitu seharga 2470 gold. Item ini memberikan tambahan 15 physical attack, 1000 HP dan 10% cooldown reduction. Queen's Wings memiliki pasif unik yaitu: Mengurangi damage yang diterima sebesar 40% dan meningkatkan physical lifesteal sebesar 40% ketika HP berada di bawah 40%.

Nah, itulah build tersakit untuk Hanabi di season ini. Dengan menggunakan build di atas, dijamin Hanabi bisa dengan mudah membunuh hero lawan dan men-carry tim. Cobain deh!

Baca Juga: 5 Hero Late Game Paling Populer di Setiap Role Mobile Legends

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya