10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta 

Cocok jadi tempat relaksasi sekaligus memacu adrenalin

Sejak dahulu, Bukit Menoreh terkenal sebagai tempat bersejarah sebagai wilayah perang pada zaman penjajahan Jepang. Namun kini, menjadi salah satu wisata alam yang hits di Yogyakarta. 

Pemandangan alamnya menawan dengan udara yang sejuk. Apalagi sekarang banyak kafe kekinian di Bukit Menoreh. Bisa jadi rekomendasi refreshing-mu selanjutnya, berikut potret cantik Bukit Menoreh di Kulonprogo, Yogyakarta.

1. Bukit Menoreh merupakan wilayah perbukitan yang membentang di sebelah utara Kabupaten Kulonprogo, Yogyakarta

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/andridiary

2. Tepatnya berada di batas wilayah antara Kabupaten Purworejo di bagian Barat dan Kabupaten Magelang di bagian Utara

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/876unimmafm

3. Harga tiket masuk Bukit Menoreh Rp5.000 pada hari kerja dan Rp10 ribu untuk akhir pekan. Beroperasi selama pukul 08.00--22.00 WIB

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/andikset

4. Bukit Menoreh menjadi salah satu wisata alam yang hits di Yogyakarta. Sejauh mata memandang tampak wilayah pegunungan yang hijau

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/mas_noel

5. Kamu juga wajib mengunjungi Puncak Suroloyo, puncak tertinggi di Perbukitan Menoreh. Kamu bisa melihat Yogyakarta dari ketinggian dan keindahan Candi Borobudur

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/dianapf12

6. Kamu bisa trekking ke Kebun Teh Nglinggo. Melewati lereng-lereng berundak yang diselimuti permadani hijau. Pemandangannya luar biasa cantik!

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/rimbono_homestay

Baca Juga: 6 Tempat Kuliner Jogja dengan View Pegunungan Menoreh, Mantap! 

7. Pencinta adrenalin wajib banget cobain wisata Jeep Menoreh. Kamu akan diajak melewati berbagai medan berat, sekaligus menikmati pemandangan alam Bukit Menoreh dari dekat

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/parangmenoreh

8. Air Terjun Kedung Pedut disebut sebagai surga tersembunyi di Bukit Menoreh. Suasana alam yang menenangkan benar-benar bikin tenteram

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/agniaprl

9. Ada pula Ekowisata Sungai Mudal dengan kolam alami dan air yang jernih. Cocok untuk berenang, berendam, atau sekadar bermain air

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/maleostory

10. Kamu juga bisa hiking ataupun berkemah di Bukit Menoreh, lho. Liburan jadi lebih berkesan!

10 Potret Wisata Bukit Menoreh Kulonprogo yang Hits di Yogyakarta instagram.com/eka_hartatik

Itulah 10 potret wisata Bukit Menoreh di Kulonprogo, Yogyakarta, yang bisa jadi rekomendasi destinasi liburanmu selanjutnya. Tetap patuhi protokol kesehatan di mana pun berada ya!

Pemerintah melalui Satuan Tugas Penanganan COVID-19, menggelar kampanye 3M: Gunakan Masker, Menghindari Kerumunan atau jaga jarak fisik dan rajin Mencuci tangan dengan air sabun yang mengalir. Jika protokol kesehatan ini dilakukan dengan disiplin, diharapkan dapat memutus mata rantai penularan virus. Menjalankan gaya hidup 3M, akan melindungi diri sendiri dan orang di sekitar kita. Ikuti informasi penting dan terkini soal COVID-19 di situs covid19.go.id dan IDN Times.

Baca Juga: Info Wisata ke Bukit Menoreh Kulonprogo: Rute, Lokasi, dan Tipsnya 

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya