Ssst.. Menjadi Jomblo Punya Keuntungan Finansial Lho, Apa Saja? 

Persiapkan masa depanmu dengan mantap selama masih menjomblo

Jakarta, IDN Times - Menjadi "kaum jomblo" kerap diidentikkan dengan kondisi yang ngenes atau tidak mengenakkan. Padahal, gak selamanya lho tidak punya pasangan itu menjadi sesuatu yang negatif.

Pertama, kamu perlu ingat kamu itu gak sendiri. Ada kerabat dan keluarga atau teman-teman yang bisa juga berbagi kasih sayang. Di luar itu, menjadi jomblo juga punya keuntungan tersendiri lho.

Bukan hanya dari sisi waktu yang tidak perlu dibagi, dari sisi keuangan, ada beberapa hal yang bisa kamu optimalkan selagi masih sendiri. Dikutip dari Cermati.com, berikut IDN Times rangkum keuntungan finansial bagi para jomblo!

1. Hemat pengeluaran

Ssst.. Menjadi Jomblo Punya Keuntungan Finansial Lho, Apa Saja? Ilustrasi Uang Kas (IDN Times/Arief Rahmat)

Selama masih single alias belum berpasangan, kamu menjadi lebih hemat dalam pengeluaran. Sebab, kamu tidak perlu mengeluarkan uang untuk berkencan, mentraktir pacar atau membelikan hadiah untuk si dia.

Tapi patut diingat, sisihkan uang untuk persiapan kamu dengan si dia di masa depan ya. Jangan sampai kamu menghabiskan uang dengan boros mentang-mentang belum ada orang yang saling berbagi. Kan kamu gak selamanya jomblo hehehe..

Baca Juga: 7 Alasan Menjalani Hidup Jomblo Itu Menguntungkanmu, Jangan Sedih!

2. Menyenangkan keluarga

Ssst.. Menjadi Jomblo Punya Keuntungan Finansial Lho, Apa Saja? Ilustrasi Keluarga (IDN Times/Mardya Shakti)

Selama kamu masih sendiri, uang yang kamu miliki bisa digunakan untuk menyenangkan keluarga. Misalnya, membelikan orangtua barang yang mereka inginkan atau bisa juga mentraktir makan keluarga kamu di rumah.

Kamu juga bisa menggunakan penghasilanmu untuk membantu orangtua maupun adik bila masih menempuh pendidikan.

3. Jangan lupa investasi!

Ssst.. Menjadi Jomblo Punya Keuntungan Finansial Lho, Apa Saja? Ilustrasi investasi (IDN Times/Sukma Shakti)

Ini penting! Selama kamu belum punya pacar, alangkah baiknya jika penghasilan yang kamu miliki disisihkan untuk berinvestasi. Investasi adalah cara tepat untuk mengembangkan uangmu. Jadi selain tabungan, investasi akan menolongmu di masa depan.

Yang perlu diingat, jangan sampai kamu terlena dan merasa tidak butuh mengembangkan finansial karena kamu masih sendiri. Ingat, kamu itu gak selamanya jomblo! Bisa jadi kamu ketemu jodoh dalam waktu dekat dan segera menikah. 

Masa depan keuanganmu dan pasanganmu kelak bakal cerah jika kamu sudah mempersiapkan sejak dini. Bukan cuma sibuk pacaran, duit ludes, hari tua merana. Duh, jangan sampai ya. 

Yang perlu diingat, jangan sampai kamu terlena dan merasa tidak butuh mengembangkan finansial karena kamu masih sendiri. Ingat, kamu itu gak selamanya jomblo! Bisa jadi lho kamu ketemu jodoh dalam waktu dekat dan segera menikah.

Baca Juga: Tips Atur Keuangan bagi Pasangan Muda yang Nantikan Buah Hati

4. Ada waktu untuk kerja sampingan

Ssst.. Menjadi Jomblo Punya Keuntungan Finansial Lho, Apa Saja? Ilustrasi Bermain Game (IDN Times/Mardya Shakti)

Selama kamu gak bisa ngebucin karena jomblo, gunakan waktumu untuk cari kerja sampingan. Kamu akan lebih leluasa memilih pekerjaan sampingan karena gak perlu apel, jemput pacar, bertelepon, dan sederet kegiatan yang menyita waktumu saat punya pacar. 

Kerja sampingan saat ini juga sudah banyak pilihannya, bisa menjadi freelancer, driver ojek maupun taksi online, berjualan online maupun offline, sampai menjadi barista. Apa pun itu selama menghasilkan cuan dan halal, lakukan. Hasilnya lumayan untuk dijadikan tabungan atau diinvestasikan.

5. Aset bisa bertambah

Ssst.. Menjadi Jomblo Punya Keuntungan Finansial Lho, Apa Saja? Ilustrasi Aset (IDN Times/Mardya Shakti)

Keuntungan lainnya selama masih jomblo adalah aset kamu bisa bertambah. Penghasilan atau uang yang digunakan untuk aktivitas-aktivitas terkait sang pacar, kini bisa dialokasikan untuk hal lain termasuk menambah aset.

Aset itu bermacam-macam, mulai dari rumah, tanah, emas, kendaraan hingga bisnis. Tergantung dari uang yang berhasil kami "selamatkan" dari pengeluaran konsumtif dan bisa dialihkan untuk menjadi aset.

Nah, dalam sisi ini, enak kan menjadi seorang jomblo? So, jangan sedih menjalani kesendirian kamu ini. Santai saja, karena ini bisa menjadi komen kamu lebih leluasa menata masa depan finansialmu! 

Baca Juga: 5 Cara Ampuh Hadapi Pasangan Boros agar Keuangan Tetap Aman 

Topik:

  • Anata Siregar
  • Umi Kalsum

Berita Terkini Lainnya