Win&Co Group Bangkit di Kuartal III-2025, Penjualan Naik 4,1 Persen

- Targetkan pertumbuhan penjualan di atas 20 persen kuartal IV-2025
- Matangkan strategi ekspansi di segmen midstream untuk pengembangan kapasitas produksi dan integrasi pasokan bahan baku
- Fundamental bisnis tetap kokoh dengan kinerja penjualan yang terus meningkat dan strategi ekspansi midstream yang mulai menunjukkan hasil
Jakarta, IDN Times - PT Wahana Interfood Tbk (COCO), atau Win&Co Group, mulai menunjukkan tanda-tanda pemulihan kinerja pada kuartal III-2025. Perseroan mencatat peningkatan penjualan dan efisiensi operasional, menandakan fundamental bisnis yang tetap solid di tengah dinamika industri kakao dan cokelat.
Direktur Utama Win&Co Group, Sugianto Soenario, mengatakan meski secara kumulatif penjualan bersih tahunan turun 7,2 persen secara tahunan (year on year/yoy), pada kuartal III-2025 perusahaan berhasil membukukan pertumbuhan penjualan sebesar 4,1 persen dibanding kuartal II-2025, dengan total nilai mencapai Rp111,46 miliar.
“Awal tahun menjadi fase penyesuaian bagi perseroan. Namun, capaian pada kuartal III menunjukkan Win&Co Group mulai bangkit kembali. Ini menjadi titik awal penguatan fundamental kami dalam menghadapi perubahan pasar,” ujar Sugianto dalam keterangan resmi, Senin (3/11/2025).
1. Targetkan pertumbuhan penjualan ditargetkan di atas 20 persen kuartal IV

Hingga September 2025, lanjut Sugianto, EBITDA disesuaikan Win&Co Group juga tercatat membaik dibanding periode yang sama tahun lalu, yakni sebesar minus Rp6,74 miliar, mencerminkan tren peningkatan efisiensi dan optimalisasi kapasitas produksi.
Menurutnya, perusahaan melihat potensi pertumbuhan berkelanjutan seiring dengan penguatan strategi bisnis di segmen midstream, yang kini menjadi prioritas utama.
“Kami menargetkan pertumbuhan penjualan pada kuartal IV-2025 di atas 20 persen, melalui perluasan pasar, peningkatan basis pelanggan, serta inisiatif pengembangan usaha yang telah direncanakan,” tambahnya.
2. Matangkan strategi ekspansi di segmen midstream

Memasuki akhir tahun, Win&Co Group terus mematangkan strategi ekspansi di segmen midstream, khususnya melalui pengembangan kapasitas produksi dan integrasi pasokan bahan baku.
"Selain itu, untuk memperkuat kinerja fundamental ke depannya, Win&Co Group mulai menjajaki pertumbuhan bisnis secara inorganik melalui aksi korporasi untuk mempercepat ekspansi dan mendominasi pangsa pasar," tegasnya.
3. Fundamental bisnis tetap kokoh

Dengan kinerja penjualan yang terus meningkat dari kuartal ke kuartal dan strategi ekspansi midstream yang mulai menunjukkan hasil, Win&Co Group meyakini fundamental bisnisnya tetap kokoh dan memiliki prospek pertumbuhan yang solid di tahun 2026.
Perseroan juga berkomitmen menjaga transparansi dan tata kelola perusahaan yang baik guna memperkuat kepercayaan investor dan mitra bisnis.


















