6 Kartu Kredit Paling Banyak Promo 2024, Lebih Hemat!

Banyak untungnya

Tak bisa dimungkiri, kini kartu kredit menjadi salah satu pilihan untuk membeli barang kebutuhan dengan lebih mudah dan aman. Pengguna kartu kredit bisa mendapatkan barang yang dibutuhkan tanpa khawatir kurang dana karena bisa dibayar belakangan.

Tidak heran saat ini sudah banyak bank yang menawarkan produk kartu kredit dengan berbagai benefit atau keuntungan, salah satunya promo menarik yang bisa didapatkan nasabah. Mau tahu rekomendasinya? Berikut beberapa daftar kartu kredit paling banyak promo di 2024 yang bisa kamu dapatkan.

1. BCA Everyday Card

6 Kartu Kredit Paling Banyak Promo 2024, Lebih Hemat!BCA Everyday Card (bca.co.id)

BCA Everyday Card merupakan produk kartu kredit BCA yang bekerja sama dengan Indomaret untuk menawarkan banyak manfaat bagi penggunanya. BCA Everyday Card jadi salah satu kartu kredit paling banyak promo di tahun 2024.

Produk yang juga dikenal sebagai BCA Indomaret Card ini menetapkan biaya tahunan atau annual fee sebesar Rp125 ribu untuk kartu utama atau Rp100 ribu untuk kartu tambahan. Sedangkan suku bunga transaksi belanja dan transaksi penarikan tunainya hanya 1,75%.

Kartu kredit BCA juga terkenal dengan program Reward BCA, yaitu loyalty point BCA yang diberikan kepada pemilik kartu kredit BCA untuk setiap transaksi. Poin yang terkumpul nantinya bisa digunakan sebagai diskon, ditukar ke loyalty program, dan sebagainya.

Ada banyak promo kartu kredit BCA yang bisa kamu dapatkan di tahun 2024, di antaranya:

  • Diskon hingga Rp800 ribu untuk Pre Order dan Launching Vivo V30 5G (28 Februari-18 Maret 2024)
  • Diskon 15% di H&M (Hingga 6 Maret 2024)
  • Cashback hingga Rp1 juta di Nusantara Tour (21-29 Februari 2024)
  • Diskon hingga 20% di Hotel Holiday Inn Bali Sanur (1 Maret 2024-28 Februari 2025)

Pantau terus promo kartu kredit BCA lewat laman resmi bca.co.id.

2. Mega Gold Card

6 Kartu Kredit Paling Banyak Promo 2024, Lebih Hemat!Mega Gold Card (bankmega.com)

Mega Gold Card merupakan layanan kartu kredit dari Bank Mega yang menawarkan kemudahan transaksi di berbagai merchant pilihan. Mega Gold Card atau lebih dikenal Mega VISA Gold memiliki syarat tertentu, yaitu pengguna harus memiliki penghasilan minimal Rp3 juta per bulan dan minimal limit Rp2 juta.

Sedangkan biaya tahunannya untuk tipe Basic adalah Rp450 ribu dan tipe Supplement adalah Rp250 ribu. Namun, nasabah akan mendapatkan gratis biaya tahunan pada tahun pertama.

Ada banyak keuntungan dan promo menarik dengan Mega Gold Card, di antaranya:

  • Diskon 10% tanpa minimum transaksi di Metro Department Store.
  • Diskon 50% dan diskon 25% untuk menginap di Trans Luxury Bandung dan Trans Resort Bali.
  • Diskon hingga 30% untuk menginap di Ibis Hotel Bandung.
  • Diskon 25% setiap hari di Trans Studio Bandung dan Makassar, serta diskon 10% untuk Trans Studio Bali dan Cibubur.
  • Diskon 35% hingga 50% setiap hari untuk pembelian produk pilihan di Baskin Robbins.
  • Diskon 30% hingga 50% di The Coffee Bean & Tea Leaf.
  • Diskon 10% di Transmart.

3. CIMB Niaga Syariah Gold

6 Kartu Kredit Paling Banyak Promo 2024, Lebih Hemat!CIMB Niaga Syariah Gold (cards-loan.cimbniaga.co.id)

Ingin menggunakan kartu kredit yang berprinsip syariah? CIMB Niaga menawarkan produk CIMB Niaga Syariah Gold yang bebas biaya bulanan atau tahunan bagi pemegang kartunya. Syarat memiliki kartu kredit ini adalah berpenghasilan minimal Rp3 juta per bulan dan melampirkan beberapa dokumen lainnya.

CIMB Niaga Syariah Gold menawarkan sejumlah keuntungan dan manfaat bagi penggunanya, yaitu:

1. Sesuai prinsip syariah

Kartu kredit CIMB Niaga Syariah Gold berlandaskan akad sesuai prinsip syariah, yaitu kafalah, ijarah, dan qardh. Oleh sebab itu, kartu kredit ini juga tidak bisa dipakai di beberapa tempat seperti club, casino, bar, lounge, disco, hingga liquor.

2. Bebas biaya tahunan

  • Kartu Basic: Bebas biaya tahunan
  • Kartu Tambahan: Bebas biaya tahunan pada tahun pertama. Pada tahun berikutnya, akan bebas biaya jika mengikuti credit protector. Jika tidak memenuhi ketentuan, maka akan dikenakan biaya Rp150 ribu.

3. Poin Xtra

Setiap transaksi ritel kelipatan Rp10 ribu akan mendapatkan 2 Poin Xtra yang bisa dipakai untuk pembayaran transaksi ritel, tagihan, dan transaksi lainnya.

4. Fasilitas cicilan

Transaksi ritel minimal Rp300 ribu bisa diubah menjadi cicilan tetap sebelum tanggal cetak tagihan dengan jangka waktu 3-60 bulan.

Baca Juga: Rincian Biaya Admin Bank Terbaru 2024, Mandiri hingga BCA

4. Digibank Black Mastercard World

6 Kartu Kredit Paling Banyak Promo 2024, Lebih Hemat!Digibank Black Mastercard World (dbs.id)

Kartu kredit paling banyak promo selanjutnya adalah Digibank Black Mastercard World. Digibank Black Mastercard World menawarkan berbagai kemudahan dan kenyamanan bagi pengguna untuk bertransaksi di berbagai merchant. Kartu kredit ini memiliki biaya tahunan sebesar Rp700 ribu untuk Kartu Utama dan Rp400 ribu untuk Kartu Tambahan.

Digibank Black Mastercard World menawarkan beberapa keuntungan, seperti Buy 1 Get 1 tiket nonton The Premiere Cinema XXI setiap hari Kamis, komplimen minuman di Starbucks Bandara, Digibank Paylater 0% 3 bulan, dan berbagai promo hingga 50% di lebih dari 250 outlet di Indonesia dan Singapura.

Ada banyak promo yang ditawarkan kartu kredit Digibank Black Mastercard World, di antaranya:

  • Hemat hingga Rp2,5 juta dengan Digibank Paylater 0% di Dekoruma New Brand Launching Kemang.
  • Hemat hingga 30% untuk tiket pesawat dan hotel internasional.
  • Hemat hingga Rp5 juta di Traveloka Travel Fair AEON.
  • Gratis minyak goreng hingga 2 pack di AEON Store.
  • Hemat hingga 15% untuk pemeriksaan kesehatan di Laboratorium Klinik Prodia.
  • Harga Spesial untuk menginap di Grand Hyatt.

Baca Juga: 8 Jenis Kartu ATM BRI beserta Biaya Admin dan Limit Transaksi

5. BRI OVO U Card

6 Kartu Kredit Paling Banyak Promo 2024, Lebih Hemat!BRI OVO U Card (kartukredit.bri.co.id)

BRI OVO U Card adalah produk kartu kredit inovatif yang merupakan kerja sama BRI dan OVO untuk menyediakan kemudahan saat berbelanja dan dapat dipantau melalui aplikasi OVO. Untuk membuat kartu kredit ini, pengguna harus berpenghasilan minimal Rp3 juta per bulan dan limit awal mulai dari Rp3 juta hingga Rp999 juta.

BRI OVO U Card juga bebas biaya tahunan dengan maksimal penarikan tunai adalah 60% dari sisa limit atau maksimal Rp10 juta per hari. Promo BRI OVO U Card juga bisa kamu dapatkan di berbagai merchant, mulai dari Solaria, Shaburi, Pepper Lunch, Kimukatsu, Beef Boss, SOGO, Kidzania, Nike, Timberland, The North Face, dan masih banyak lagi.

6. Mandiri Kartu Kredit Shopee

6 Kartu Kredit Paling Banyak Promo 2024, Lebih Hemat!Mandiri Kartu Kredit Shopee (mandirikartukredit.com)

Mandiri Kartu Kredit Shopee adalah salah satu kartu kredit paling banyak promo. Produk ini menawarkan berbagai keuntungan dan kemudahan bagi penggunanya dalam bentuk bonus-bonus menarik hingga cashback. Syarat mendaftar Mandiri Kartu Kredit Shopee adalah:

  • Minimal penghasilan Rp3 juta per bulan
  • Berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah untuk kartu utama.
  • Berusia minimal 17 tahun atau sudah menikah untuk kartu tambahan.
  • Pemohon tidak termasuk blacklist AKKI dan SID BI.
  • Memiliki emergency contact dengan hubungan keluarga.

Ada beberapa keuntungan yang didapat pengguna Mandiri Kartu Kredit Shopee, yaitu:

  • Dapat 5 koin Shopee setiap pembelian F&B kelipatan transaksi Rp1.000
  • Dapat 1 koin Shopee setiap transaksi kelipatan Rp1.000 (non QRIS) dan kelipatan Rp2.500 (QRIS).
  • Cashback hingga Rp100 ribu koin Shopee.
  • Gratis biaya penanganan untuk seluruh transaksi full payment dan cicilan di Shopee.
  • Perlindungan asuransi pembelian barang hingga Rp25 juta.

Nah, demikianlah beberapa kartu kredit paling banyak promo di 2024 yang wajib kamu ketahui. Semoga bermanfaat dan pastikan tetap bijak saat menggunakannya, ya!

Baca Juga: 10 Daftar Bank Tanpa Biaya Admin, Lebih Hemat dan Aman!

Topik:

  • Yogama Wisnu Oktyandito
  • Yunisda Dwi Saputri
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya