Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

[PUISI] Keheningan Diri

ilustrasi bercermin (pexels.com/@marianamontrazi)
ilustrasi bercermin (pexels.com/@marianamontrazi)

Selamat malam duhai para wayang,
Bergerak tanpa tangan sang dalang
Mematahkan tongkat-tongkat yang sejak dulu menopang
Kau tuang takdir di dalam cangkir penuh cacian, kau sajikan dalam secarik surat yang sekarang kubacakan.

Dari keheningan diri, kudapati sepi menyelinap lembut di antara liang renik
Yang kukira selama ini mengikuti, ternyata sudah mengalir dalam nadi

Sepertengah hidup seperti mati
Berusaha memutuskan jalin dengan sunyi 
Selalu merasa terdampar dari rumah yang dinaungi
Rumah, adalah dirinya sendiri.

Sepi bersama gulita malam, sungguh ia bukan pendatang
Sepi hanya menyapa, seseorang yang telah lupa dirinya
Sepi telah ada, lama sejak dirimu masih belia
Sepi tak bersuara, mengapa kau membencinya?

Kadang kau buat tradisi sendiri
Saat ilusi terasa lebih hidup dari realitas
Kau memilih hanyut bersamanya
Suasana yang indah itu ada, memainkan peran tanpa suara
Tanyakan itu pada telinga, ketika sepi meredam gendangnya.

Kau di antara mereka, memutar pengalaman yang tak sepaham
Wayang dari kulit manusia kusam
Pandai mengarang kisah kelam
Menuai perhatian dengan cara membungkam

Ini adalah coretan dari para wayang
Yang selalu bercengkerama dengan keheningan
Menganggap sepi sebagai melodi
Bersenandung sedu saat hati dipijak duniawi.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Andres Giovani
EditorAndres Giovani
Follow Us

Latest in Fiction

See More

[PUISI] Bukan Hanya Hujan yang Menahanku

21 Nov 2025, 06:52 WIBFiction
ilustrasi seorang lelaki duduk di atas perahu

[PUISI] Sang Tuan

21 Nov 2025, 05:15 WIBFiction
ilustrasi menatap gunung

[PUISI] Lembah Fana

21 Nov 2025, 05:04 WIBFiction
ilustrasi dunia manusia

[PUISI] Mengejar Waktu

20 Nov 2025, 20:07 WIBFiction
ilustrasi angka

[PUISI] Memikat Kata

20 Nov 2025, 19:07 WIBFiction
Ilustrasi wanita bingung

[PUISI] Kehilangan Makna

20 Nov 2025, 18:57 WIBFiction
ilustrasi tangan memegang pesawat kertas

[PUISI] Rindu Tak Bertepi

20 Nov 2025, 05:15 WIBFiction
Ilustrasi dua orang

[PUISI] Mengutuk Janji

19 Nov 2025, 14:47 WIBFiction
ilustrasi senja (pexels.com/FABIAN Fernandez Andia)

[PUISI] Paripurna

18 Nov 2025, 20:07 WIBFiction
ilustrasi wanita memandang keluar jendela

[PUISI] Sekat Tanpa Pintu

18 Nov 2025, 09:07 WIBFiction
ilustrasi puzzle

[PUISI] Kepingan Puzzle

18 Nov 2025, 08:15 WIBFiction
ilustrasi perempuan

[PUISI] Mengira-ngira

18 Nov 2025, 05:04 WIBFiction