Resep Dong Geurami Kimbap ala KDrama Extraordinary Attorney Woo 

Dong geurami kimbap lebih simpel dan gampang dibuat

Ada yang menarik dalam episode ke-8 drama Korea Extraordinary Attorney Woo. Episode yang tayang 21 Juli 2022 itu menampilkan sebuah adegan Dong Geurami (Joo Hyunyoung) membuat kimbap untuk Woo Youngwoo (Park Eunbin).

Bagi yang menonton drama Korea satu ini pasti tahu kalau kimbap adalah makanan favorit Woo Young Woo. Namun, ada yang unik dari kimbap buatan Dong Gurami. Kimbap buatanya jauh lebih simpel, gak seperti kimbap pada umumnya berbentuk bulat.

Dong geurami kimbap lebih simpel karena hanya dilipat. Dijamin siapa saja pasti bisa membuat di rumah.

Bisa banget kamu coba buat di rumah, ini resep dong geurami kimbap ala Extraordinary Attorney Woo. Nikmatnya gak kalah dari kimbap pada umumnya, kok.

1. Bahan untuk membuat dong geurami kimbap

Resep Dong Geurami Kimbap ala KDrama Extraordinary Attorney Woo ilustrasi bahan untuk membuat Dong Geurami Kimbap (instagram.com/gracekimco)

Bahan-bahan:

  • 3 lembar rumput laut ukuran besar
  • 3 butir telur ayam
  • kimchi secukupnya
  • nasi putih secukupnya
  • garam secukupnya
  • margarin secukupnya
  • minyak wijen secukupnya

2. Bikin telur ceplok terlebih dulu, yuk! 

Resep Dong Geurami Kimbap ala KDrama Extraordinary Attorney Woo ilustrasi telur ceplok (unsplash.com/Nathan Dumlao)

Lelehkan margarin, lalu pecahkan telur ayam. Beri sedikit garam sebagai penyelaras rasa. Jika sudah, segera angkat dan sisihkan saat telur sudah matang.

Dalam adegan di drama Extraordinary Attorney Woo, telur ceplok yang dibuat sengaja ditekan sedemikan rupa agar kuning telurnya pecah. Meski begitu, kalau kamu suka kuning telur yang masih utuh, tidak kamu tekan juga tidak masalah, lho. Semisal kamu lebih suka telur dadar atau scramble egg juga gak jadi persoalan. Sesuaikan saja, ya!

3. Campur nasi dengan minyak wijen agar lebih nikmat 

Resep Dong Geurami Kimbap ala KDrama Extraordinary Attorney Woo Ilustrasi mengaduk nasi (Pexels.com/Huy Phan)

Ambil nasi, lalu campur dengan minyak wijen. Gak perlu banyak, sekitar satu sendok teh saja cukup. Setelah nasi tercampur minyak wijen, sisihkan dulu. Mungkin banyak yang gak tahu kalau minyak wijen punya beragam manfaat dalam masakan.

Selain menambah dan memperkuat cita rasa, minyak wijen juga bisa membuat makanan jadi lebih awet. Kamu gak perlu bingung di mana bisa mendapatkan minyak yang satu ini. Sebab, di hampir semua minimarket dekat rumah kamu pasti menjualnya.

Baca Juga: Resep Folded Kimbap, Inspirasi Menu Sarapan Sehat dan Praktis

4. Mari kita buat dong geurami kimbap!

Resep Dong Geurami Kimbap ala KDrama Extraordinary Attorney Woo ilustrasi membuat Dong Geurami Kimbap (dok. Netflix/Extraordinary Attorney Woo)

Ambil satu lembar rumput laut, lalu lipat menjadi empat bagian. Buka lipatan tersebut, lalu gunting salah satu sisinya.

Setelah itu, letakkan nasi di kedua sisi, lalu tambahkan telur ceplok di sisi sebelah atas. Terakhir, di sisi yang masih kosong bisa kamu isi dengan kimchi.

Berikutnya, lipat dari sisi kiri, ke atas, lalu lipat ke samping. Terakhir, baru kamu lipat ke bawah. Sebetulnya tanpa dipotong pun kamu sudah bisa menikmati kimbap tersebut.

Namun, agar lebih praktis dan mudah saat disantap, kamu bisa memotong kimbap menjadi dua bagian. Dong geurami kimbap ala Extraordinary Attorney Woo bisa dinikmati, deh!

5. Kreasikan dong geurami kimbap ala kamu sendiri juga bisa, lho!

Resep Dong Geurami Kimbap ala KDrama Extraordinary Attorney Woo ilustrasi kreasi isian folded kimbap atau Dong Geurami Kimbap (instagram.com/baitongsinuan)

Kalau rasa kimchi kurang familier di lidah, kamu bisa membuat dong geurami kimbap ala kamu sendiri. Isinya bisa kamu sesuaikan dengan bahan-bahan yang kamu sukai, misalnya, sosis, keju, ayam cincang, selada, timun, luncheon dan sebagainya.

Kreasi ini pasti jauh lebih simpel dan bisa disesuaikan selera kamu. Kira-kira isian apa yang akan kamu buat untuk dong geurami kimbap ala kamu sendiri?

Sebelum muncul di drama ini, dong geurami kimbap lebih dulu dikenal sebagai folded kimbap. Varian kimbap ini pernah viral juga di media sosial tahun lalu. Bahkan, ada banyak varian yang digunakan untuk membuatnya mulai dari rumput laut hingga kulit lumpia.

Semoga resep dong geurami kimbap ala Extraordinary Attorney Woo bisa jadi inspirasi buat kamu. Selain untuk sarapan, menu ini cocok juga jadi ide bekal. Selamat mencoba di rumah, ya!

Baca Juga: Sentuhan Kearifan Lokal, Begini Resep Kimbap Abon Goreng ala Yummy

Annisa Nur Fitriani Photo Verified Writer Annisa Nur Fitriani

Don't sleep on me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya