Resep Cornflakes Cookies yang Renyah dan Crunchy, Bikin Nagih!

Teman berbuka puasa yang pas banget, nih

Bukan hal mengejutkan lagi kalau akan ada banyak kue kering saat bulan puasa. Gak melulu nastar dan kastengel saja yang jadi bintangnya, kamu juga bisa membuat cornflakes cookies yang gak kalah enak, lho.

Kue kering satu ini menggunakan tambahan sereal di dalam adonan, sehingga memberi sensasi crunchy yang menggoyang lidah. Cocok buat camilan buka puasamu, begini resep cornflakes cookies yang bisa jadi panduanmu.

1. Bahan-bahan yang harus dipersiapkan

Resep Cornflakes Cookies yang Renyah dan Crunchy, Bikin Nagih!Cornflakes (bakingbusiness.com)

Bahan-bahan:

  • 100 gram cornflakes
  • 200 gram tepung terigu
  • 150 gram butter
  • 125 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • 1/2 sdt pasta vanila
  • 1/2 sdt baking powder
  • garam secukupnya

2. Kocok butter dan gula hingga pucat

Resep Cornflakes Cookies yang Renyah dan Crunchy, Bikin Nagih!Mengocok butter dan gula (instructables.com)

Siapkan wadah, lalu masukkan butter dan gula halus ke dalamnya. Kocok dengan mikser selama dua menit hingga berubah jadi pucat dan terasa creamy.

Tambahkan pasta vanila dan telur. Kocok kembali dengan mikser sampai tercampur merata. Pastikan kocokan menjadi putih dan berjejak, ya.

3. Ayak tepung sampai halus

Resep Cornflakes Cookies yang Renyah dan Crunchy, Bikin Nagih!Mengayak tepung (craftsy.com)

Campur tepung terigu dan baking powder, lalu ayak sampai halus. Masukkan hasil ayakan tadi ke dalam adonan butter. Tambahkan garam dan aduk kembali dengan mikser berkecepatan rendah.

Baca Juga: Resep Chocolate Chip Cookies yang Renyah, Bikinnya Gak Ribet

4. Bentuk adonan dan tata di loyang

Resep Cornflakes Cookies yang Renyah dan Crunchy, Bikin Nagih!Cornflakes cookies (instagram.com/trianaw2703)

Jika adonan sudah jadi, ambil adonan dengan scoop es krim. Bulatkan dan gulingkan ke dalam remahan cornflakes sambil sesekali dipadatkan.

Lakukan proses mencetak sampai adonannya dan cornflakes habis. Kemudian, tata adonan kue di dalam loyang yang sudah dialasi baking paper atau diolesi mentega.

5. Panggang cornflakes cookies di oven

Resep Cornflakes Cookies yang Renyah dan Crunchy, Bikin Nagih!Cornflakes cookies (instagram.com/kevinmonaculinary)

Masukkan loyang berisi adonan ke dalam oven. Panggang selama kurang lebih 30 menit dengan suhu 180 derajat Celsius.

Setelah itu, tunggu sampai cornflakes cookies matang dan berwarna kuning keemasan. Begitu sudah matang, keluarkan dan biarkan panasnya hilang sebelum disajikan atau disimpan dalam stoples.

Kamu bisa menikmati cornflakes cookies ini saat berbuka puasa atau setelah salat Tarawih. Hati-hati lupa diri, ya!

Baca Juga: Resep Membuat Chewy Cookies Homemade, Bikin Melek Merem

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya