10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepala

Bikin keramas dan menyisir rambut terasa menyakitkan

Jerawat memang umumnya muncul di wajah atau punggung, tapi tak menutup kemungkinan tumbuh di area tubuh lain, seperti kulit kepala. Jerawat di kulit kepala tentu amat mengganggu, bikin menyisir rambut atau menggaruk jadi nyeri. Bikin geram, kamu pun segera mencari cara untuk mengatasinya.

Sebelum lebih jauh membahasnya, perlu diketahui bahwa jerawat di kulit kepala dapat berbentuk:

  • Ringan: komedo hitam dan komedo putih
  • Sedang: papula dan pustula yang muncul di permukaan kulit
  • Parah: benjolan dan kista yang tertanam di bawah kulit

Jerawat di kepala yang parah dapat menjadi kerak hitam dan meninggalkan bekas luka permanen. Jadi, kamu perlu mengatasinya dengan tepat, terutama jika jerawat di kulit kepala menyebabkan rambut rontok, pitak, dan rasa sakit yang mengganggu.

Penyebab jerawat di kulit kepala

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalajerawat di kulit kepala (skincraft.com)

Layaknya jerawat pada umumnya, jerawat di kulit kepala terjadi karena pori-pori atau folikel rambut tersumbat. Saat sel kulit mati, sebum dan bakteri masuk ke pori-pori lalu tak bisa keluar, hal ini menyebabkan jerawat. Beberapa organisme yang menyebabkan jerawat di kulit kepala adalah:

  • Propionibacterium acnes
  • Staphylococcus epidermidis
  • Jamur
  • Tungau

Faktor yang menyebabkan penyumbatan folikel mencakup:

  • Sampo atau produk rambut lainnya, seperti gel atau hairspray
  • Jarang keramas
  • Menunda keramas setelah berolahraga
  • Mengenakan topi, tutup kepala, atau peralatan lain yang menyebabkan gesekan pada kulit kepala

Jangan menunggu jerawat di kulit kepala hingga parah. Segera konsultasi dengan ahlinya untuk mendapatkan penanganan. Inilah beberapa metode pengobatan bisa kamu coba untuk mengatasi jerawat di kulit kepala.

1. Tomat

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalailustrasi tomat (freepik.com)

Selain mengandung asam salisilat, buah tomat dapat mengatur pH yang sehat untuk kulit kepala dan rambut. Oleh karena itu, tomat dikenal juga sebagai obat alami untuk jerawat di kulit kepala.

Perawatan topikal kaya akan asam salisilat sangat efektif dalam mengobati jerawat kulit kepala. Bukan hanya mengurangi intensitas jerawat di kulit kepala, tomat dapat menambah kilau pada rambut.

2. Bawang putih

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalailustrasi bawang putih (reference.com)

Bukan cuma tomat, asam salisilat tinggi dapat ditemukan pada bawang putih. Bawang putih juga kaya akan antioksidan, serta punya properti antivirus dan antijamur.

Untuk menggunakan bawang putih dalam mengobati jerawat di kepala, kamu bisa membuat teh bawang putih. Kupas empat siung bawang putih dan masukkan ke dalam cangkir berisi air panas. Tunggu beberapa menit hingga hangat, lalu bilas kepala dengan air tersebut.

3. Sari cuka apel

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalailustrasi cuka apel (health.harvard.edu)

Mengandung antioksidan dan senyawa antimikroba, cuka sari apel bisa membantu mengembalikan tingkat pH di kulit kepala. Campurkan sari cuka apel ke dalam air untuk mengurangi keasamannya, lalu pakai untuk membilas kulit kepala untuk menangani jerawat yang mengganggu.

4. Minyak kelapa

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalailustrasi minyak kelapa (freepik.com/jcomp)

Selain untuk masak, minyak kelapa juga bisa dimanfaatkan untuk mengatasi jerawat di kulit kepala. Ini karena minyak kelapa kaya akan senyawa antiinflamasi dan antimikroba.

Caranya, oleskan minyak kelapa di kulit kepala dan helai rambut, lalu biarkan selama satu jam atau lebih. Dengan sampo mild, keramas hingga bersih. Ulangi rutinitas ini dua kali dalam seminggu.

5. Minyak jojoba

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalailustrasi minyak jojoba atau jojoba oil (healthline.com)

Minyak jojoba kaya akan vitamin C, senyawa antibakteri, dan nonkomedogenik. Artinya, minyak ini dapat menghilangkan minyak berlebih pada kulit kepala, rambut, dan membuka pori-pori.

Meskipun tidak serta-merta menghilangkan jerawat, minyak jojoba dapat ditambahkan ke sampo agar mengurangi efek inflamasi dan folikulitis di kulit kepala. Gunakan tiga tetes minyak jojoba ke dalam sampo untuk keramas.

Baca Juga: 10 Cara Alami  Mengatasi Jerawat Meradang, Sudah Terbukti!

6. Tea tree oil

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalailustrasi tea tree oil (goodhousekeeping.com)

Tea tree oil atau minyak pohon teh umum digunakan untuk perawatan jerawat alami. Ini karena minyak satu ini punya senyawa antiinflamasi dan antimikroba yang ampuh, membuka pori-pori kulit kepala, serta mengurangi inflamasi hingga ketombe! Tidak heran, banyak produk perawatan rambut yang menggunakan tea tree oil.

Kamu dapat menambahkan 6-7 tetes minyak pohon teh ke kondisioner, mengoleskannya ke kulit kepala dan rambut, lalu bilas dengan lembuat. Lakukan ini tiga kali seminggu.

Kamu juga bisa mengombinasikan tea tree oil dengan minyak jojoba atau minyak kelapa. Caranya:

  • Campurkan 1-2 tetes minyak pohon teh ke setengah cangkir minyak jojoba atau minyak kelapa
  • Oleskan campuran tersebut ke kulit kepala secara merata
  • Biarkan selama 2-4 menit
  • Bilas secara menyeluruh

7. Minyak esensial melati

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalaminyak esensial melati (newforestaromatics.co.uk)

Selain ketiga minyak sebelumnya, minyak esensial melati adalah salah satu cara terbaik untuk memerangi jerawat, termasuk di kulit kepala. Minyak satu ini mengandung asam benzoat yang menghilangkan sel kulit mati pada kulit kepala, sehingga mencegah tumbuhnya jerawat.

Agar lebih ampuh, campurkan beberapa tetes minyak esensial melati dengan minyak biji anggur dan gunakan campuran tersebut untuk memijat kulit kepala. Minyak biji anggur mengandung vitamin E dan asam linoleat yang ampuh untuk jerawat.

8. Lidah buaya

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalailustrasi lidah buaya atau aloe vera (thehealthcaresector.com)

Entah jerawat di muka atau di kulit kepala, lidah buaya adalah salah satu bahan terbaik untuk mengobati jerawat. Sifat regeneratif dan antiinflamasi dari lidah buaya dapat meredakan inflamasi dan iritasi di kulit kepala.

Oleskan ekstrak gel lidah buaya, bisa dengan membeli produknya atau mengambil langsung bagian daging lidah buaya, ke kulit kepala dan biarkan selama 30 menit. Lalu, bilas lembut rambut dan kulit kepala dengan air dingin. Ulangi rutinitas ini dua kali seminggu.

9. Perhatikan bahan-bahan sampo

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalailustrasi mengecek kandungan sampo (pexels.com/Sam Lion)

Kunci pengobatan jerawat kulit kepala adalah mencegah penyumbatan pori-pori dari minyak sebum, sel kulit mati, dan organisme lain. Hal ini dapat dilakukan dengan keramas. Akan tetapi, pastikan sampo atau kondisioner yang dipakai tidak berbalik menyerang kulit kepala!

Saat berobat ke dokter kulit, kemungkinan besar sampo adalah salah satu faktor penyebab utama jerawat di kulit kepala. Jadi, pertimbangkanlah produk sampo lain. Cobalah produk rambut dengan bahan-bahan seperti:

  • Asam salisilat: membantu menyingkirkan sel kulit mati
  • Asam glikolat: membantu regenerasi kulit kepala, menghilangkan sel kulit mati, bakteri, dan sebum
  • Ketoconazole: antijamur yang dapat memperbaiki kulit kepala bersisik atau merah
  • Ciclopirox: antijamur pada sampo antiketombe yang digunakan untuk mengobati infeksi kulit kepala
  • Benzoil peroksida: membantu menghilangkan bakteri P. acnes, yang dapat hadir pada kasus jerawat kulit kepala parah

10. Jangan dipencet jerawat itu!

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalailustrasi memencet jerawat di kulit kepala (allure.com)

Banyak yang gemas dan akhirnya memencet jerawat di kulit kepala untuk cepat-cepat mengatasinya. Jerawat di kulit kepala maupun di mana mana pun sebaiknya jangan dipencet atau dimanipulasi dengan cara apa pun, karena dapat memperburuk kondisinya dan berisiko infeksi jadi makin dalam.

Selain dapat menyebabkan rambut rontok, memencet jerawat juga menyebabkan infeksi menyebar, sehingga tumbuh jerawat di area kulit kepala lain. Bekas luka akibat memencet jerawat juga permanen. Semakin ramah perlakuanmu pada kulit kepala, semakin sehat kulit kepalamu.

Bagaimana jika jerawat kulit kepala parah?

10 Cara Ampuh dan Efektif untuk Mengatasi Jerawat di Kulit Kepalajerawat di kulit kepala (vedix.com)

Perawatan jerawat kulit kepala umumnya akan efektif selama 4-8 minggu. Namun, bila tidak berhasil dan rambut rontok, segera konsultasi ke dokter kulit. Dokter akan memberikan resep untuk mengurangi inflamasi. Untuk kasus jerawat kulit kepala parah atau membandel, dokter umumnya akan merekomendasikan:

  • Antibiotik topikal atau krim steroid
  • Obat-obatan oral, seperti antibiotik atau antihistamin
  • Isotretinoin, untuk jerawat parah
  • Terapi cahaya
  • Suntikan steroid

Jangan terus menggunakan produk jika kamu mengalami alergi terhadapnya. Jika jerawat tidak merespons pengobatan atau berkembang menjadi kondisi kronis lainnya, segera hubungi dokter. Area yang terkena mungkin terkena komplikasi lain, seperti:

  • Kanker kulit, seperti karsinoma sel basal atau sel skuamosa
  • Infeksi atau abses yang dalam
  • Dermatitis seboroik, kondisi umum yang meninggalkan sisik, kemerahan, dan ketombe
  • Ketombe
  • Kista

Itulah beberapa cara mengatasi jerawat di kulit kepala yang ampuh. Bila cara rumahan tidak efektif atau jerawat di kulit kepala makin parah, baiknya konsultasi ke dokter spesialis kulit atau dermatolog agar bisa mendapat penanganan yang tepat. 

Baca Juga: Ganggu Banget! Ini Penyebab Jerawat di Leher dan Cara Mengatasinya

Topik:

  • Nurulia
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya