6 Penyebab Telinga Berdenging Menurut Para Ahli, Yuk Dicegah!

Ada yang sebut nama kita?

Banyak orang mengatakan saat telinga berdenging, artinya ada orang lain yang sedang menyebut nama kita. Namun, ternyata telinga berdenging adalah akibat fenomena medis yang disebut sebagai tinnitus. Tinnitus sendiri dapat terjadi pada salah satu atau kedua telinga.

Dilansir dari Harvard Medical School, sensasi telinga berdenging ini terjadi tanpa adanya sumber suara eksternal. Intensitasnya bervariasi, dari lirih hingga keras. Umumnya, paling mudah disadari di malam hari saat pendengaran beristirahat dari suara-suara di sekitar. 

Untuk mengetahui lebih detailnya, uraian berikut ini akan menjelaskan penyebab telinga berdenging menurut para ahli. Simak, yuk!

1. Suara yang terlalu keras

6 Penyebab Telinga Berdenging Menurut Para Ahli, Yuk Dicegah!pcmag.com

Penyebab telinga berdenging yang paling umum adalah mendengarkan suara keras selama periode waktu tertentu, misalnya setelah menonton konser musik atau setelah mendengarkan musik melalui earphone dengan volume yang keras. Paparan suara lebih dari 80 desibel atau lebih dapat mengakibatkan telinga berdenging, bahkan merusak pendengaran. 

Hal ini terjadi karena suara keras merusak sel-sel rambut halus pada cochlea. Kerusakan sel-sel rambut ini bersifat permanen, sehingga bila dibiarkan terus-menerus bisa berakibat hilangnya pendengaran, lho! Untuk mencegahnya, kamu bisa mengurangi volume saat mendengarkan musik dan menggunakan pelindung telinga saat terpapar suara keras. 

2. Kotoran telinga yang menumpuk

6 Penyebab Telinga Berdenging Menurut Para Ahli, Yuk Dicegah!usatoday.com

Telingamu sering berdenging? Mungkin kamu perlu lebih memerhatikan kebersihan telingamu. Itu karena kotoran telinga yang menumpuk bisa menutupi lubang telinga dan mengakibatkan telinga berdenging. 

Pastikan juga kamu membersihkan telinga dengan metode yang tepat. Cotton bud adalah alat yang paling simpel untuk membersihkan telinga, tapi bisa menyebabkan kotoran telinga masuk jauh lebih ke dalam. Cara paling aman adalah membersihkan telinga dengan bantuan ahlinya, yaitu dokter.

3. Obat-obatan

6 Penyebab Telinga Berdenging Menurut Para Ahli, Yuk Dicegah!pixabay.com/stevepb

Beberapa jenis obat-obatan dapat memicu telinga berdenging. Efek samping obat ini disebut dengan istilah ototoksik. Obat-obatan ototoksik dapat menyebabkan gangguan pada telinga bagian dalam dan mengakibatkan hilang pendengaran. 

Aspirin dan antibiotik gentamicin adalah contoh obat yang bersifat ototoksik. Bila mengonsumsi aspirin dan merasakan telinga berdenging, kamu sebaiknya segera  menghentikan konsumsi obat tersebut.

Masih banyak jenis obat lainnya yang bersifat ototoksik. Oleh karena itu, sebaiknya kamu berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi obat-obatan tertentu supaya terhindar dari efek samping ini. 

Baca Juga: Apakah Gendang Telinga yang Pecah Bisa Sembuh? Kira-kira Apa Obatnya? 

4. Infeksi pada telinga

6 Penyebab Telinga Berdenging Menurut Para Ahli, Yuk Dicegah!verywellhealth.com

Infeksi telinga bagian tengah atau otitis media biasa menyebabkan telinga berdenging. Infeksi ini terjadi akibat mikroba yang terjebak pada kanal kecil yang memanjang dari telinga tengah hingga tenggorokan. Saat terjadi infeksi, kanal tersebut akan tersumbat oleh lendir dan mengganggu proses mendengar.

Infeksi telinga lebih umum terjadi pada anak-anak, meskipun orang dewasa juga bisa mengalaminya.

Selain telinga berdenging, gejala yang dialami akibat infeksi ini yaitu demam, nyeri pada telinga, pusing dan ketajaman pendengaran yang berkurang.Gejala-gejala tersebut umumnya akan hilang bila infeksi berhasil disembuhkan. 

5. Penyakit Meniere

6 Penyebab Telinga Berdenging Menurut Para Ahli, Yuk Dicegah!babycentre.co.uk

Penyakit meniere yaitu kondisi medis yang menyerang satu sisi telinga. Selain telinga berdenging, seseorang dengan penyakit ini juga mengalami vertigo, gangguan keseimbangan, sakit kepala, mual, dan muntah.

Penyakit ini tergolong kronis dan belum diketahui penyebabnya. Namun, para ahli menduga penyebab penyakit ini adalah gangguan pada cairan endolymph yang ada di telinga bagian dalam. 

6. Gangguan otot wajah

6 Penyebab Telinga Berdenging Menurut Para Ahli, Yuk Dicegah!acpsc.com

Gangguan otot di area wajah baik cedera, kaku otot rahang dan leher, serta kebiasaan menggeretakkan gigi bisa memicu telinga berdenging.

Bila kamu mengalami gejala ini, sebaiknya konsultasikan dengan dokter dan lakukan terapi pijat agar keluhan otot dan telinga berdenging mereda. 

Ternyata, penyebab telinga berdenging bisa dijelaskan secara ilmiah. Jadi, bukan karena ada yang sedang membicarakan kita.

Telinga berdenging bisa menyerang siapa saja. Bila kamu merasa terganggu dengan gejala tersebut, jangan ragu untuk konsultasi dengan ahlinya, ya! 

Baca Juga: 7 Cara Tersehat Pakai Earphone Biar Gak Sakit Telinga dan Berdengung

Lina Photo Verified Writer Lina

"A mind needs books like a sword needs a whetstone," said Tyrion Lannister

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha
  • Wendy Novianto
  • Bayu Aditya Suryanto
  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya