6 Posisi Pelukan Seintim Bercinta, Terasa Hangat dan Nyaman

Bikin tidak mau lepas

Seks memang menyenangkan, tapi berpelukan pun menghadirkan keintiman yang tidak terkalahkan juga. Memeluk pasangan bahkan dengan cara paling sederhana bisa mengurangi stres hingga menurunkan tekanan darah, melansir Healthline.

Cuddling, apalagi dengan posisi pelukan seintim bercinta, menghadirkan keterikatan yang erat. Cocok untuk re-charge energi dan meningkatkan hubungan dengan pasangan di tengah kesibukan padat. Coba, yuk!

Posisi pelukan seintim bercinta

Laura Silverstein, LCSW., penulis Love Is an Action Verb yang juga terapis pasangan bersertifikat Cosmopolitan menjelaskan, pelukan secara konsisten dapat membuat pasangan lebih mungkin tetap bersama. Berpelukan dapat jadi cara untuk mengomunikasikan pesan non-verbal yang penting antara kamu dan doi.

Nah, posisi yang tepat akan membantumu menyampaikan cinta melalui bahasa tubuh secara lebih efektif. Ini beberapa pilihan yang bisa dicoba.

1. The quickie

6 Posisi Pelukan Seintim Bercinta, Terasa Hangat dan Nyamanilustrasi pasangan (pexels.com/cottonbro studio)

Menghabiskan waktu bercengkrama di atas sofa memang pilihan tepat untuk melepas lelah. Kalau ingin lebih, kamu bisa meningkatkan keintiman dengan posisi quickie ini. Membiarkan pasangan berada di pelukanmu serta kesempatan mengecup kepala, dapat menghadirkan sensasi menenangkan, lho.

Caranya: salah satu pasangan duduk dengan kedua kaki terbuka. Lalu pasangan lain membaringkan diri di antara kedua paha dengan kepala bersandar ke dada. 

2. Spooning

6 Posisi Pelukan Seintim Bercinta, Terasa Hangat dan Nyamanilustrasi pasangan (freepik.com/freepik)

Posisi pelukan seintim bercinta berikutnya adalah spooning. Dengan 'sendok kecil' berada di dalam pelukan 'sendok besar', posisi ini mampu menghadirkan perasaan aman dan terlindungi. 

Caranya: berbaring miring dengan posisi yang dipeluk membelakangi pasangan. Sendok besar melingkarkan tangan ke atas tubuh dan mendarat di bagian depan tubuh sendok kecil. 

3. The cuddle hug

6 Posisi Pelukan Seintim Bercinta, Terasa Hangat dan Nyamanilustrasi pasangan (unsplash.com/Becca Tapert)

Berpelukan di atas ranjang setelah melewati hari yang melelahkan, siapa yang tidak menginginkannya? Well, pelukan dengan saling menatap ini bisa menghadirkan rasa terhubung yang erat hingga perasaan intim dengan pasangan.

Caranya: berbaring miring dengan saling berhadapan. Lingkarkan lengan di leher pasangan untuk menopang. Silangkan kaki satu sama lain untuk perasaan terikat lebih intens. 

Baca Juga: 5 Posisi Pelukan Saat Tidur, Nyaman dan Gak Bikin Kesemutan

4. The half spoon

6 Posisi Pelukan Seintim Bercinta, Terasa Hangat dan Nyamanilustrasi pasangan (freepik.com/lookstudio)

Posisi ini memungkinkanmu mendengarkan detak jantung hingga deru napas pasangan. Kombinasi lengkap dengan lengan yang melingkar membuatmu dan pasangan merasa saling menyayangi dengan nyaman dan terhubung. 

Caranya: salah satu berbaring dengan tangan terbuka. Lalu, pasangan lainnya tidur miring dan menyandarkan kepala di dada. Lingkarkan tangan ke tubuh pasangan untuk sensasi intim lebih lengkap. 

5. Under the blanket

6 Posisi Pelukan Seintim Bercinta, Terasa Hangat dan Nyamanilustrasi posisi seks (pexels.com/cottonbro studio)

Apa yang membuat posisi ini istimewa? Yap, selimut dan rasa keterikatan. Posisi pelukan seintim bercinta ini cocok untuk kamu yang suka privasi. Lakukan gaya apa pun yang kamu kehendaki di bawah selimut dengan leluasa, ya.

Caranya: berbaring berpelukan di bawah selimut. Dilansir Cosmopolitan, ini memberikan sensasi kepemilikan satu sama lain dan menghubungkanmu dengan pasangan sedekat mungkin.

6. Back hug

6 Posisi Pelukan Seintim Bercinta, Terasa Hangat dan Nyamanilustrasi pasangan (pexels.com/Timur Weber)

Tidak kalah intim dengan bercinta, memberikan back hug pada pasangan dapat meningkatkan koneksi antara kamu dengan pasangan. Apalagi jika merasa satu sama lain kurang waktu interaksi karena kesibukan. Atau, setelah adu argumen yang melelahkan.

Caranya: kejutkan pasangan dengan memberikan pelukan dari belakang. Bisa saat berdiri, boleh juga ketika melakukan aktivitas dengan duduk. Sebaiknya tidak dengan cara mengageti, ya.

Jadi, posisi pelukan seintim bercinta mana yang akan jadi andalanmu dengan pasangan? Singkat, tetapi efeknya bisa seharian dan bikin ketagihan, lho!

Baca Juga: 6 Posisi Cuddling Sambil Duduk, Mesra di Mana Saja

Topik:

  • Laili Zain
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya