5 Alasan Mengapa Foreplay Sangat Penting bagi Perempuan, Ingat!

Foreplay dapat mengurangi rasa sakit saat berhubungan seks

Foreplay merupakan aktivitas seksual sebelum penetrasi yang dilakukan melalui sentuhan, kecupan, atau gesekan. Biasanya, hampir semua pasangan melakukan foreplay terlebih dahulu sebelum akhirnya melancarkan penetrasinya. Foreplay memiliki peran yang sangat penting khususnya bagi perempuan.

Bahkan, rasanya sangat sulit apabila perempuan melakukan aktivitas seksual tanpa foreplay sama sekali. Melalui hal tersebut, kamu perlu tahu beberapa alasan yang membuat foreplay sangat penting khususnya bagi kaum hawa.

1. Cara meningkatkan gairah pasangan

5 Alasan Mengapa Foreplay Sangat Penting bagi Perempuan, Ingat!ilustrasi pasangan intim (unsplash.com/@heftiba)

Hal pertama yang membuat foreplay sangat penting adalah karena cara ini dapat membantu meningkatkan gairah satu sama lain. Gairah seksual pada awalnya tak selalu berjalan baik, apalagi jika pasangan melakukan aktivitas seks dalam keadaan lelah atau tidak terlalu fokus.

Keberadaan foreplay sangat penting bagi pria dan juga khusus perempuan untuk kembali meningkatkan gairah seksual. Eksplorasi terhadap titik-titik tertentu akan semakin mengeratkan fisik dan emosional dengan pasangan sehingga hubungan seksual berjalan menyenangkan.

2. Membantu produksi pelumas alami

5 Alasan Mengapa Foreplay Sangat Penting bagi Perempuan, Ingat!ilustrasi pelumas (unsplash.com/@malvestida)

Bagi perempuan justru sering kali seks bukanlah hal yang menyenangkan, apalagi bila baru pertama kali melakukannya. Alih-alih merasakan kenikmatan, justru banyak perempuan yang merasa sakit pada saat berhubungan seksual. Sebetulnya hal ini sering disebabkan kurangnya foreplay yang dilakukan satu sama lain.

Foreplay sangat penting bagi perempuan sebab dapat menjadi rangsangan dalam membantu memproduksi pelumas alami di area vagina. Hal ini jelas akan membantu proses penetrasi menjadi lebih mudah sehingga seks tak terasa menyakitkan lagi bagi kaum hawa.

Baca Juga: 9 Jenis Foreplay yang Biar Hubungan Seks Makin Panas!

3. Merileksasi tubuh dan pikiran

5 Alasan Mengapa Foreplay Sangat Penting bagi Perempuan, Ingat!ilustrasi berhubungan intim (pexels.com/@Valeria_Boltneva)

Tidak mudah untuk melakukan aktivitas seks, apalagi di tengah kesibukan yang melanda. Namun, seks juga menjadi kebutuhan penting yang tak bisa disepelekan begitu saja sehingga rasa lelah tak bisa terus-terusan menjadi alasan untuk tak melakukannya.

Itulah mengapa banyak pasangan akan melakukan foreplay dengan tujuan untuk membantu merileksasikan tubuh dan pikiran. Dengan rileksasi tersebut, aktivitas seksual dapat berjalan dengan lancar. Bagi kaum hawa pun, foreplay akan sangat cocok memberikan sensasi tersendiri agar aktivitas seks dapat lebih dinikmati secara maksimal.

4. Menambah kenikmatan seks tersendiri

5 Alasan Mengapa Foreplay Sangat Penting bagi Perempuan, Ingat!ilustrasi pasangan intim (pexels.com/@84330351)

Kenikmatan seks merupakan tujuan utama bagi banyak pasangan dalam melakukanya. Meski realitasnya tak mudah untuk dapat memperoleh kenikmatan seks dengan maksimal sebab beberapa alasan yang melatarbelakanginya.

Itulah mengapa foreplay hadir sebagai opsi sebelum penetrasi yang dapat membantu memberikan kenikmatan tersendiri. Bahkan, tak jarang pasangan akan lebih melamakan proses foreplay sebab dapat memberikan sensasi dan kenikmatan tersendiri yang lebih maksimal.

5. Memperoleh orgasme yang berkualitas

5 Alasan Mengapa Foreplay Sangat Penting bagi Perempuan, Ingat!ilustrasi orgasme perempuan (unsplash.com/@deonblack)

Tujuan dari suatu aktivitas seksual adalah untuk memperoleh orgasme, baik itu untuk pria maupun perempuan. Nyatanya tidak mudah untuk dapat memperoleh orgasme yang berkualitas sebab hal tersebut tergantung dengan gaya dan cara dalam melakukan aktivitas seksual.

Memperlama proses foreplay ternyata dapat membuat tubuh memperoleh sensasi seks yang maksimal. Dampaknya dapat memberikan orgasme yang jauh lebih berkualitas dengan kenikmatannya tersendiri.

Tentu saja foreplay memiliki peran yang sangat penting khususnya bagi kaum hawa. Bahkan, tanpa foreplay, rasanya aktivitas seksual akan terasa sulit untuk dinikmati secara maksimal. Jangan ke sampingkan foreplay dalam aktivitas seksmu, ya!

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Mengenai Orgasme Perempuan, Sudah Tahu?

Abdi K Tresna Photo Verified Writer Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya