Profil Najwa Shihab, Jurnalis Segudang Prestasi yang Dikenal Kritis

Najwa akan hadir pada IMGS 2022

Jakarta, IDN Times - Najwa Shihab merupakan sosok yang kenyang asam garam di dunia jurnalistik Tanah Air. Putri kedua cendekiawan muslim, Quraish Shihab, ini telah berkecimpung di dunia jurnalistik sejak 2000-an.

Sejumlah prestasi pernah diraih jurnalis yang akrab disapa Nana itu. Sederet tokoh penting telah berhasil diwawancarainya, mulai dari presiden hingga perdana menteri mancanegara. Pertanyaannya dikenal tajam dan kritis.

Berikut rekam jejak karir dan profil Najwa Shihab, Pendiri Narasi TV itu di dunia jurnalistik dan deretan prestasinya:

Baca Juga: Perdebatan Najwa Shihab VS Gerindra Soal RUU KPK Viral di Medsos

1. Memulai karier jadi reporter Metro TV, nama Najwa Shihab berkibar jadi jurnalis ternama

Profil Najwa Shihab, Jurnalis Segudang Prestasi yang Dikenal KritisInstagram/najwashihab

Najwa Shihab mengawali karier jurnalistik di Metro TV. Di sana, ia pernah menjadi reporter hingga pembawa acara berbagai program.

Saat bencana tsunami Aceh pada 26 Desember 2004, ia terjun langsung ke lokasi kejadian untuk meliput langsung keadaan Bumi Serambi Makkah ketika bencana baru saja terjadi. Tak sia-sia, jerih payahnya meliput tsunami berbuah penghargaan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).

Setelah sukses 17 tahun meniti karier di Metro TV, pada 2017, ia memutuskan berhenti dari media yang membesarkan namanya itu. Meski mengaku istirahat, Nana masih aktif di dunia media dengan membuat program jurnalistik berbasis YouTube dengan media baru bernama Narasi TV.

2. Bergelimang prestasi hingga didaulat menjadi Duta Baca Indonesia

Profil Najwa Shihab, Jurnalis Segudang Prestasi yang Dikenal KritisInstagram/najwashihab

Penghargaan dari PWI bukan satu-satunya prestasi yang ia raih. Masih banyak penghargaan yang ia dapatkan, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Beberapa penghargaan tersebut antara lain Panasonic Gobel Awards, Presenter Pemilukada Terbaik dari Bawaslu, Most Progressive Figure oleh majalah Forbes, hingga Young Global Leader dari World Ecomomic Forum.

Pada 2016, Najwa Shihab didaulat sebagai Duta Baca Indonesia selama empat tahun untuk menyebarkan gerakan sadar membaca hingga ke pelosok negeri.

Tugas berat dipikul Najwa Shihab, mengingat minat baca di Indonesia menduduki peringkat terendah dari 52 negara di Asia. Padahal, rendahnya minat baca sangat memengaruhi kualitas sumber daya manusia Indonesia.

3. Najwa Shihab pernah jadi tamu Indonesia Millennial Summit (IMS) 2020 by IDN Times

Profil Najwa Shihab, Jurnalis Segudang Prestasi yang Dikenal KritisInstagram/najwashihab

Najwa Shihab pernah menjadi salah satu pembicara dalam Indonesia Millennial Summit 2020 yang diselenggarakan IDN Times. Acara dengan tema "Shaping Indonesia's Future" ini berlangsung pada 17-18 Januari 2020 di The Tribrata, Dharmawangsa, Jakarta.

IMS 2020 menghadirkan lebih dari 60 pembicara kompeten di berbagai bidang, dari politik, ekonomi, bisnis, olahraga, budaya, lintas agama, sosial, lingkungan sampai kepemimpinan millennial.

Ajang millennial terbesar di Tanah Air ini dihadiri  lebih dari 5.000 pemimpin millennial. Dalam IMS 2020, IDN Times juga meluncurkan Indonesia Millennial Report 2020 yang melibatkan 5.500 responden di 11 kota di Indonesia. Survei yang dilakukan IDN Research Institute bersama Nielsen bertujuan untuk memahami perilaku sekaligus menepis mitos stereotip di kalangan millennial.

4. Najwa kembali menjadi tamu IMGS 2022

Profil Najwa Shihab, Jurnalis Segudang Prestasi yang Dikenal Kritis(Jurnalis senior Najwa Shihab) IDN Times/Santi Dewi

Tahun ini, Najwa Shihab kembali menjadi salah satu pembicara dalam ajang Indonesia Millennial and Gen Z Summit (IMGS) 2022, pada panggung Visionary Leaders yang diselenggarakan IDN Times.

Jika pada tahun-tahun sebelumnya acara ini diselenggarakan dengan nama Indonesia Millennial Summit, tahun ini IDN Media turut menjangkau para Gen-Z yang juga menjadi salah satu kelompok demografi terbesar dengan banyak potensi.

Indonesia Millennial and Gen-Z Summit akan dilakukan secara offline di The Tribrata, Dharmawangsa, Jakarta Selatan, selama dua hari, 29-30 September 2022.

Mengusung tema Indonesia Fast Forward, acara ini akan menjadi platform bagi anak muda untuk bisa saling menginspirasi melalui berbagai macam kontribusi positif yang bisa diberikan bagi Indonesia.

Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2022 akan menghadirkan beragam sesi panel yang diisi lebih dari 50 pembicara inspiratif di tiga panggung, yaitu Visionary Leaders, Future is Female, dan Talent Trifecta. Selain itu akan ada pertunjukan hiburan di Entertainment Stage bagi pengunjung.

Baca Juga: Tidak Hanya Agnez Mo, Gen Najwa Shihab Juga Bukan dari Indonesia

Topik:

  • Sunariyah
  • Wendy Novianto
  • Rochmanudin
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya