Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Pemain Terbaik Afrika setelah Juara Liga Champions

ilustrasi pertandingan sepak bola
ilustrasi pertandingan sepak bola (unsplash.com/Jannik)
Intinya sih...
  • Achraf Hakimi dinobatkan sebagai pemain terbaik Afrika 2025 setelah membawa Paris Saint-Germain menjuarai Liga Champions Eropa 2024/2025.
  • Samuel Eto'o menjadi pemain terbaik Afrika 2010 setelah meraih treble winner bersama Inter Milan dan berkontribusi penting bagi Timnas Kamerun.
  • Sadio Mane meraih penghargaan pemain terbaik Afrika 2019 setelah membantu Liverpool juara Liga Champions Eropa dan menjadi top skor Premier League.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Achraf Hakimi dinobatkan sebagai pemain terbaik Benua Afrika 2025. Penghargaan tersebut diberikan kepada pemain asal Maroko itu pada sebuah acara yang digelar di Rabat pada Rabu (29/11/2025). Prestasi itu menandai keberhasilan hakimi mengungguli sejumlah pemain top lainnya dari Benua Hitam.

Sederet pencapaian gemilang mengantarkan Hakimi untuk menjadi yang terbaik di Afrika pada 2025 ini. Salah satunya ialah kontribusi apiknya yang membawa Paris Saint-Germain (PSG) menjuarai Liga Champions Eropa 2024/2025. Dengan demikian, bek berusia 27 tahun itu mengikuti jejak dua pemain lainnya yang menjadi pemain terbaik Afrika setelah juara Liga Champions.

1. Samuel Eto’o menjadi pemain terbaik Afrika 2010 setelah meraih treble winner bersama Inter Milan

Samuel Eto’o menyandang status sebagai salah status pemain Afrika dengan sepak terjang paling mentereng di Eropa. Ia pernah menjuarai Liga Champions Eropa sebanyak 4 kali bersama 3 klub berbeda, yakni Real Madrid, Barcelona, dan Inter Milan. Salah satu trofi tersebut diraih pada 2009/2010, saat ia memainkan peran penting bagi sisi serang Inter Milan.

Pemain kelahiran 10 Maret 1981 itu tampil gemilang hingga mempersembahkan treble winner untuk Inter Milan pada 2009/2010. Ia memiliki kemampuan bermain di beberapa posisi berbeda hingga menjebloskan 16 gol dan 8 assist dari 48 penampilan di berbagai ajang. Salah satu assist-nya tercipta pada laga final Liga Champions melawan Bayern Munich.

Eto’o juga menjadi pilar penting bagi Timnas Kamerun pada 2010. Ia mengemban tugas sebagai kapten tim di Piala Dunia meski gagal lolos dari fase grup. Kemudian, Kamerun juga melaju ke perempat final Piala Afrika berkat kontribusinya.

2. Sadio Mane meraih penghargaan pemain terbaik Afrika 2019 setelah juara Liga Champions dan menjadi top skor Premier League bersama Liverpool

Sadio Mane memainkan peran penting dalam keberhasilan Liverpool menjuarai Liga Champions Eropa 2018/2019. Ia selalu bermain sejak laga pembuka fase grup hingga final dengan kontribusi 4 gol dan 3 assist. Pada musim yang sama, ia juga menyabet gelar top skor English Premier League dengan torehan 22 gol.

Tak hanya di level klub, Mane juga tampil impresif untuk negaranya. Ia menjadi andalan di lini serang senegal dan membawa timnya melaju ke final dengan kontribusi 3 gol dan 1 assist. Sayangnya, kehadirannya belum berbuah trofi lantaran Senegal kalah dari Aljazair di final.

Rentetan prestasi tersebut membawa Mane memenangkan penghargaan pemain terbaik Afrika 2019. Ia mengungguli rekan setimnya di Liverpool yang meraih penghargaan tersebut selama 2 musim sebelumnya, Mohamed Salah. Selain itu, Mane juga mengikuti jejak El Hadji Diouf sebagai pemain Senegal yang pernah meraih penghargaan prestisius itu.

3. Setelah meraih treble winner bersama Paris Saint-Germain, Achraf Hakimi merebut gelar pemain terbaik Afrika 2025

Achraf Hakimi telah melewati periode gemilang bersama Paris Saint-Germain selama 2024/2025. Ia membuktikan kapasitasnya sebagai bek sayap yang kuat dalam bertahan dan tajam ketika menyerang. Pemain kelahiran 4 November 1998 itu mengemas 11 gol dan 16 assist di berbagai ajang, termasuk Piala Dunia Antarklub 2025.

Pemain berpostur 1,81 meter itu memainkan peran penting dalam kesuksesan Les Parisiens dalam mencetak sejarah dengan menjuarai Liga Champions. Ia mengemas 4 gol dan 5 assist, termasuk gol ke gawang Inter Milan di partai puncak. Trofi tersebut sekaligus melengkapi treble winner PSG setelah memastikan gelar juara Ligue 1 Prancis dan Coupe de France.

Torehan apik di level klub menjadikan Hakimi berada di urutan teratas dalam daftar pemain terbaik Afrika 2025. Ia mengungguli Mohamed Salah dan Victor Osimhen yang berada di posisi ketiga teratas. Hakimi juga mengikuti jejak Mustapha Hadji sebagai pemain Maroko yang terakhir meraih penghargaan tersebut pada 1998.

Berbagai pencapaian pada 2024/2025 menegaskan bahwa penghargaan pemain terbaik Afrika 2025 layak disandang Achraf Hakimi. Konsistensinya di level tertinggi memperlihatkan perkembangan signifikan dalam karier sang bek sayap. Dengan catatan prestisius yang terus bertambah, Hakimi kini bukan hanya menjadi kebanggaan Maroko, tetapi juga menjadi salah satu representasi terbaik sepak bola Afrika di panggung dunia.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Kidung Swara Mardika
EditorKidung Swara Mardika
Follow Us

Latest in Sport

See More

7 Rekor yang Bisa Dibuat LeBron James di NBA 2025/2026

23 Nov 2025, 19:14 WIBSport