Ala Timur Tengah, Ini 5 Destinasi Wisata Padang Pasir di Indonesia

Siapa bilang padang pasir bosenin? Yang ini enggak kok

Pengen liburan yang berbeda tapi tetap di dalam negeri? Datang aja langsung ke 6 tempat ini. Di sini kamu dan keluarga akan disuguhkan pemandangan hamparan pasir ala-ala gurun di Timur Tengah. 

Selain wisata ala Timur Tengah, padang pasir di Indonesia juga menyajikan perpaduan pemandangan hutan hingga pantai ala negara tropis. Tidak cuma ada di kawasan Bromo, ini dia 5 destinasi wisata padang pasir di Indonesia.

1. Gumuk Pasir Parangkusumo, Bantul, Yogyakarta

Ala Timur Tengah, Ini 5 Destinasi Wisata Padang Pasir di Indonesiadakatour.com

Gumuk Pasir Parangkusumo lagi hits banget ni, baik di kalangan anak muda Yogyakarta hingga Jakarta. Terbentuk sejak ribuan tahun lalu, hingga kini Gubuk pasir ini masih menjadi bahan penelitian. Tidak hanya padang pasirnya yang serasa berada di gurun tapi cuaca ekstrim yang sangat panas saat siang hari menambah sensasi gurun ala Timur Tengah.

Di sini paling seru bermain sky pasir atau sekadar foto-foto di hamparan pasir yang luar juga bangus banget dijadikan timeline sosial media.

2. Pasir Berbisik Gunung Bromo

Ala Timur Tengah, Ini 5 Destinasi Wisata Padang Pasir di Indonesiaqubicle.id

Siapa yang gak kenal Bromo? Keindahan Gunung Bromo memang sudah mendunia. Pasir berbisik di Bromo sudah menjadi satu bagian dengan wisata Gunung Bromo. Wisata Pasir Berbisik di Bromo paling cocok dengan berkuda sambil menikmati hembusan pasir berwarna coklat yang tertiup angin. Bagaikan sedang berada di Gurun Sahara!

3. Padang Pasir Busung, Bintan, Kepulauan Riau

Ala Timur Tengah, Ini 5 Destinasi Wisata Padang Pasir di Indonesiabackpackerjakarta.com

Padang Pasing Busung memang lagi hits ni dikalangan anak muda di Kepulauan Riau. Berbeda dari yang lain padang pasir ini dulunya bekas tambang bauksit. Jadi, kalau kamu sedang berada di Riau gak hits kalau gak pasang foto instagram di padang pasir ini.

4. Padang Pasir Pantai Oetune, NTT

Ala Timur Tengah, Ini 5 Destinasi Wisata Padang Pasir di Indonesiaindonesiakaya.com

Padang pasir yang satu ini termaksud dalam wisata Pantai Oetune. Bayangkan aja, menikmati hamparan pasir ala timur tengah di pinggir pantai. Hmmm, hembusan angin yang menerbangkan pasir dan seruan suara ombak akan membuatmu larut dan lupa pulang. Buktikan sendiri! Hanya berjarak 2,5 jam dari Kupang.

5. Gumuk Pasir Toraja, Sulawesi Selatan

Ala Timur Tengah, Ini 5 Destinasi Wisata Padang Pasir di Indonesiaasokaremadja.com

Terletak di Kecamatan Buntao, Rantebua, Toraja Utara, Sulawesi Selatan, Gumuk pasir yang satu ini menyajikan suasana yang berbeda dari padang pasir lainnya. Gumuk Pasir Toraja cenderung padat dan berbukit-bukit dengan hijaunya pemandangan hutan yang mengelilinginya.

Itulah, 5 Padang Pasir di Indonesia. Sudah pilih mau ke mana?

Hes Has Photo Writer Hes Has

Tiada hari tanpa karya. Be Productiv!!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya