Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

[PUISI] Jejak Sembilan Belas Februari

pixabay.com/Pexels
pixabay.com/Pexels

Terima kasih kuucapkan pada malam yang menemukanmu,
pada angin yang membawa suaramu,
pada cahaya yang memperlihatkan sosokmu
Juga pada kopi, cangkir, sendok, meja, dan kursi
Yang mematri resonansi kata demi kata dariku dan darimu
Merekam pertemuan kita dalam dimensi yang abadi

*

Kata-kata selalu menjadi mula
Bersama kopi tubruk dan gula
Ada cerita yang tak kusangka-sangka

Kamu bersama kopi
Rupanya menyimpan memoria yang kau bagi
Di malam sembilan belas Februari

*

Jika malam saja berbatas
Maka bersamamu, aku tak ingin melawan waktu
Sebab membersamainya lebih seru

Pertemuan kita bukan untuk saling beradu rindu
Bukan pula merekam jejak masa lalu
Atau menghabiskan kopi dan ceritamu

Kamu menjemputku
Tidak ke mana-mana, kita masih di sini bersama kopi

Hanya saja, hatimu dan hatiku
Saling menautkan jemari
Serupa gula yang kuaduk dalam kopi

Bersama
Melengkapi pahit kopi yang apa adanya
Untuk manis kita berdua

Kita
Terekam oleh ampas kopi tubrukmu yang berpulang pada alam
Dalam cinta
Semoga tak pernah karam

***

Lereng gunung, 19022019

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Yudha ‎
EditorYudha ‎
Follow Us

Latest in Fiction

See More

[PUISI] Berjalan di Luka

08 Nov 2025, 05:04 WIBFiction
ilustrasi seorang lelaki yang melamun di pinggir sungai

[PUISI] Sungai Kenangan

07 Nov 2025, 21:07 WIBFiction
Foto wanita duduk sambil menunjukkan tangan tanda hati

[PUISI] Cinta Sepihak

07 Nov 2025, 20:07 WIBFiction
ilustrasi kacamata

[PUISI] Kacamata Kusam

07 Nov 2025, 18:07 WIBFiction
ilustrasi sampah

[PUISI] Sampah Emosi

07 Nov 2025, 05:04 WIBFiction
Seorang pria sedang mengusap air matanya.

[PUISI] Tentang Tangis

06 Nov 2025, 21:07 WIBFiction
ilustrasi berdiri di bawah bintang

[PUISI] Tarian Gemintang

06 Nov 2025, 20:17 WIBFiction
ilustrasi bintang

[PUISI] Pangkuan Bintang

06 Nov 2025, 17:07 WIBFiction
ilustrasi berkata tidak

[PUISI] Tanpa Permisi

06 Nov 2025, 05:04 WIBFiction
ilustrasi langit (pexels.com/Francesco Ungaro)

[PUISI] Langit Tetap Biru

05 Nov 2025, 05:04 WIBFiction
ilustrasi matahari terbit

[PUISI] Membaca Fotomu

04 Nov 2025, 20:46 WIBFiction
Ilustrasi perempuan di tengah malam

[PUISI] Abad Kegelapan

04 Nov 2025, 09:15 WIBFiction