"Rp15 ribu itu komponennya terdiri dari Rp10 ribu untuk bahan baku, untuk anak-anak SD kelas 3 sampai SLTA. Lalu, yang Rp3 ribu untuk operasional," kata Nanik.
BGN Ungkap Rincian Budget MBG Rp15 Ribu per Anak

- Budget Makan Bergizi Gratis (MBG) hanya Rp15 ribu per anak.
- Rincian komponen budget: Rp10 ribu untuk bahan baku, Rp3 ribu untuk operasional, dan Rp2 ribu untuk kepentingan mitra.
Jakarta, IDN Times - Wakil Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Nanik S. Deyang, menjelaskan rincian mengapa budget Makan Bergizi Gratis (MBG) hanya Rp15 ribu per anak.
Hal itu disampaikan Nanik saat menjadi pembicara di acara Semangat Awal Tahun 2026 by IDN Times dalam sesi bertajuk "Nutrisi Sehat, Ekonomi Lokal Melesat" pada Rabu (14/1/2026).
Dia mengatakan, jatah Rp3 ribu digunakan untuk memenuhi kebutuhan operasional seperti menggaji relawan, membayar listrik, sewa mobil, membeli air, dan gas.
"Lalu Rp2 ribu untuk apa? Orang bilang untuk kepentingan mitra. Saya luruskan, Rp2 ribu untuk menyewa tanah, bangunan, dan alat masak. Alat masaknya harus sesuai juknis," kata dia.
Nanik mengatakan, alat masak untuk MBG berbeda dari apa yang biasa digunakan di rumah. Dengan demikian, ada keperluan untuk memakai alat makan modern dengan pedoman tertentu sekaligus untuk menyewa ompreng atau wadah makanan yang dipakai untuk MBG.
Sementara untuk PAUD hingga kelas 3 SD, kata Nanik, dibutuhkan Rp8 ribu untuk bahan bakunya. Oleh karena itu, jika ada sisa anggaran MBG, maka Kementerian Keuangan yang akan mengontrol langsung secara day to day di rekening virtual account Kepala SPPG dan pihak mitra. Kemudian pada akhir tahun, kata dia, sisa anggaran dikembalikan kepada Kementerian Keuangan.
IDN Times kembali menggelar Semangat Awal Tahun (SAT) 2026 by IDN Times yang menjadi forum diskusi tahunan. Acara ini digelar di IDN HQ, Jakarta Selatan, pada 14-15 Januari 2026.
SAT 2026 by IDN Times menghadirkan sejumlah pemimpin nasional, pengambil kebijakan, pelaku industri, dan tokoh-tokoh inspiratif. Dengan tema 440 Hari Pemerintahan Presiden Prabowo: Menuju Pertumbuhan yang Berkualitas, SAT 2026 dirancang buat menjangkau Milenial dan Gen Z sekaligus menjadi wadah membahas isu-isu berkembang saat ini.
SAT 2026 juga menghadirkan Awarding Session sebagai bentuk apresiasi kepada tokoh-tokoh inspiratif melalui penghargaan "Inspiring Newsmaker of The Year 2026".















