Demo Serentak di Jakarta Hari Ini, Hindari 4 Titik Berikut!

- Empat titik demo di Jakarta Pusat hari ini, dijaga oleh ribuan personel gabungan.
- Titik aksi antara lain di DPR/MPR RI, Medan Merdeka Barat, Badan Pengawas Mahkamah Agung RI, dan Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat.
- Rekayasa lalu lintas akan dilakukan secara situasional, masyarakat diimbau untuk menghindari area sekitar titik demonstrasi.
Jakarta, IDN Times - Terdapat empat titik demo yang akan digelar di wilayah Jakarta Pusat pada Rabu (26/11/2025).
Kepala Seksi Humas Polres Metro Jakarta Pusat Iptu Ruslan Basuki mengatakan, pihaknya telah mengerahkan ribuan personel gabungan untuk mengamankan jalannya aksi.
“Pelayanan unjuk rasa wilayah Jakarta Pusat sebanyak 1.273 personel,” kata Rslan saat dihubungi.
Aksi pertama berada di DPR/MPR RI oleh Lembaga Adat Desa Padang Sari DPD LSM PENJARA Prov. Sumut dan Kelompok Tani Murni Desa Padang Sari.
Kedua, di Medan Merdeka Barat, Gambir oleh Komite Masyarakat Kemayoran dan beberapa elemen massa.
Ketiga, di Badan Pengawas Mahkamah Agung RI, Jalan Ahmad Yani, Jakpus oleh Poros Pergerakan Nasional Lawan Mafia Hukum dan Koalisi Aksi Pemuda Anti Mafia Tanah.
Terakhir, Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat oleh Komite Masyarakat Kemayoran.
Adapun rekayasa lalu lintas akan dilakukan secara situasional sesuai jumlah massa di lapangan. Masyarakat diimbau untuk menghindari area sekitar titik demonstrasi guna mengurangi potensi kemacetan.
"Warga bisa cari jalan alternatif lainnya selama unjuk rasa berjalan," ujar Ruslan.



















