Jakarta Diprediksi Hujan Deras hingga Sangat Deras Hari Ini

- Sejumlah provinsi berpotensi dilanda hujan deras hingga angin kencang
- Gubernur Pramono siapkan anggaran OMC sebulan untuk hadapi cuaca ekstrem
- Cuaca ekstrem diprediksi sampai awal Februari
Jakarta, IDN Times - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan deras, sangat deras, dan angin kencang bakal melanda sebagian wilayah Indonesia, Rabu (28/1/2026). Salah satunya Provinsi DKI Jakarta yang diperkirakan akan dilanda hujan deras hingga sangat deras hari ini.
Sementara, beberapa daerah yang diperkirakan akan dilanda angin kencang antara lain Provinsi Banten, Jawa Timur, Kepulauan Bangka Belitung, Maluku, dan Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Sulawesi Selatan. Berikut prediksi potensi cuaca ekstrem yang dikutip dari laman resmi BMKG hari ini.
1. Daftar provinsi berpotensi dilanda hujan deras hingga angin kencang

Daftar provinsi berpotensi dilanda hujan deras hingga angin kencang
No | Provinsi | Potensi |
1 | Bali | Hujan Lebat-Sangat Lebat |
2 | Banten | Hujan Lebat-Sangat Lebat |
3 | Bengkulu | Hujan Sedang-Lebat |
4 | DKI Jakarta | Hujan Lebat-Sangat Lebat |
5 | Daerah Istimewa Yogyakarta | Hujan Lebat-Sangat Lebat |
6 | Jambi | Hujan Sedang-Lebat |
7 | Jawa Barat | Hujan Lebat-Sangat Lebat |
8 | Jawa Tengah | Hujan Lebat-Sangat Lebat |
9 | Jawa Timur | Hujan Lebat-Sangat Lebat |
10 | Kalimantan Barat | Hujan Sedang-Lebat |
11 | Kalimantan Selatan | Hujan Sedang-Lebat |
12 | Kalimantan Tengah | Hujan Sedang-Lebat |
13 | Kalimantan Timur | Hujan Sedang-Lebat |
14 | Kalimantan Utara | Hujan Sedang-Lebat |
15 | Kepulauan Bangka Belitung | Angin Kencang |
16 | Lampung | Hujan Sedang-Lebat |
17 | Maluku | Angin Kencang |
18 | Maluku Utara | Hujan Sedang-Lebat |
19 | Nusa Tenggara Barat | Hujan Lebat-Sangat Lebat |
20 | Nusa Tenggara Timur | Hujan Lebat-Sangat Lebat |
21 | Papua | - |
22 | Papua Barat | Hujan Sedang-Lebat |
23 | Papua Pegunungan | Hujan Sedang-Lebat |
24 | Papua Tengah | Hujan Sedang-Lebat |
25 | Riau | Hujan Sedang-Lebat |
26 | Sulawesi Barat | Hujan Sedang-Lebat |
27 | Sulawesi Selatan | Hujan Sedang-Lebat |
28 | Sulawesi Tengah | Hujan Sedang-Lebat |
29 | Sulawesi Tenggara | Hujan Sedang-Lebat |
30 | Sulawesi Utara | - |
31 | Sumatra Barat | Hujan Sedang-Lebat |
32 | Sumatra Selatan | Hujan Sedang-Lebat |
2. Pramono siapkan anggaran OMC sebulan untuk hadapi cuaca ekstrem

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, sudah menyiapkan anggaran khusus untuk penanganan operasi modifikasi cuaca (OMC) selama satu bulan. Meski tidak menyebutkan jumlah anggaran untuk pelaksanaan OMC tersebut, Pramono memastikan OMC akan dilakukan apabila dibutuhkan.
"Pemerintah DKI Jakarta bersama dengan DPRD DKI Jakarta memang sudah mengalokasikan untuk satu bulan penuh anggarannya. Jadi kalau memang masih diperlukan, kami akan melakukan OMC," ujar Pramono di Cilincing, Jakarta Utara, Selasa (27/1/2025).
3. Cuaca ekstrem diprediksi sampai awal Februari

Pramono mengatakan, berdasarkan prediksi BMKG, cuaca ekstrem masih terjadi khususnya di Jakarta sampai 1 Februari mendatang. Untuk itu, OMC akan dilakukan untuk mengurangi dampak hujan yang deras.
"OMC sekali lagi kami melihat cuaca yang ada. Hasil BMKG memang sekarang ini ada kemungkinan sampai dengan tanggal 1 Februari cuacanya kurang lebih harus dilakukan OMC," ujar dia.
"Yang paling penting adalah untuk jangan sampai dampak curah hujan yang tinggi kemudian mengakibatkan banjir yang seperti kita rasakan beberapa hari yang lalu, maka itu yang akan kami lakukan," imbuh Pramono.


















