Marak Kasus Penjambretan, Ini 5 Tips Menghindarinya

Kasus penjambretan sedang marak di Jakarta

Jakarta, IDN Times - Kasus penjambretan sedang marak di Jakarta. Data dari Polda Metro Jaya menyebutkan setidaknya 12 pelaku penjambretan dan pembegalan ditembak mati sejak 3 Juli 2018. Salah satu kasus yang menyorot perhatian adalah penjambretan terhadap seorang ibu penumpang ojek online yang menyebabkan tewasnya ibu tersebut.

Mengerikan memang. Apalagi pelaku penjambretan biasanya tak mengincar korban secara khusus. Artinya siapapun bisa menjadi korban, terutama kaum perempuan. Nah, berikut ini tip-tip agar terindar dari penjambretan:

1. Selalu bersikap waspada

Marak Kasus Penjambretan, Ini 5 Tips Menghindarinya

Bersikap waspada bukan berarti harus selalu khawatis atau mencurigai setiap orang yang tidak kamu kenal. Kamu hanya perlu mengenali hal-hal yang kamu anggap janggal atau mencurigakan dari tindak tanduk seseorang di tempat umum.

Baca Juga: [INFOGRAFIS] Waspada, Marak Penjambretan di Jakarta!

2. Menjaga barang pribadi ketika berada di tengah keramaian

Marak Kasus Penjambretan, Ini 5 Tips MenghindarinyaIDN Times/Sukma Shakti

Kebanyakan kasus penjambretan terjadi karena kelengahan korban. Karena itu, untuk menghindari penjambretan, selalu letakkan barang-barangmu di tempat yang bisa kamu lihat. Misalnya kamu membawa tas punggung, pakailah tas tersebut di depan dada jika kamu akan naik KRL. Sebab banyak kasus tas punggung yang disilet oleh pelaku tanpa sepengetahuan korban.

3. Jangan menggunakan ponsel selama mengemudi

Marak Kasus Penjambretan, Ini 5 Tips MenghindarinyaIDN Times/Sukma Shakti

Bagi kamu pengguna sepeda motor, sebisa mungkin jangan menggunakan ponsel saat mengemudi. Sebab memakai ponsel ketika mengemudi akan membuat konsentrasimu pecah. Jika sudah begini, kamu gak akan sadar jika ada jambret yang sedang mengintaimu.

4. Jangan memberikan kesempatan para pelaku melancarkan aksinya

Marak Kasus Penjambretan, Ini 5 Tips MenghindarinyaIDN Times/Sukma Shakti

Tidak ada kejahatan jika tidak ada kesempatan. Dan, bagi para penjambret, wanita yang berjalan sendirian bisa jadi sasaran empuk. Karena itu, kalau kamu harus melewati daerah yang rawan, sebisa mungkin mengajak teman.

5. Jangan menggunakan perhiasan secara berlebihan

Marak Kasus Penjambretan, Ini 5 Tips Menghindarinya

Menggunakan perhiasan secara berlebihan bisa membuatmu menjadi sasaran penjambret. Karena itu, sebaiknya simpan perhiasanmu jika kamu ingin menggunakan fasilitas umum seperti bus atau kereta. Tampil bersahaja lebih baik daripada jadi korban penjambretan, kan?

Baca Juga: Amnesty Internasional: Tembak Mati Jambret Memperburuk Citra Indonesia

Laporan oleh Masdalena Napitupulu

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya