PA 212 Dukung Prabowo Jadi Capres, Koalisi Umat Segera Deklarasi

Nama cawapres Prabowo sudah ada dua

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bertemu dengan Persaudaraan Alumni 212 (PA 212), Senin (23/7) malam, di Hotel Sultan, Jakarta Selatan. Pertemuan tersebut juga dihadiri Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani, dan Sekretaris Jenderal PBB Afriansyah Ferry Noer.

Ketua PA 212 Slamet Maarif mengatakan pertemuan di antara PA 212 dan petinggi partai politik tersebut membicarakan tentang koalisi keumatan. Dari pembahasan tersebut, Slamet menyebutkan para ulama di PA 212 dan juga petinggi partai politik telah setuju mendukung Prabowo sebagai capres 2019.

1. PA 212 setuju Prabowo Subianto menjadi capres

PA 212 Dukung Prabowo Jadi Capres, Koalisi Umat Segera DeklarasiIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Slamet menerangkan pertemuan antar ulama 212 dan petinggi partai tersebut saling bertukar pikiran tentang perkembangan dinamika politik yang ada saat ini. Ia pun menjelaskan pertemuan juga membahas tentang kondisi bangsa sekarang.

"Bagaimana kondisi bangsa saat ini, bagaimana ekonomi saat ini, bagaimana kejadian di PLN, bagaimana kejadian di Pertamina, bagaimana dengan Garuda dan sebagainya," kata Slamet di Hotel Sultan, Jakarta Selatan, Senin (23/7).

Sehingga, lanjut dia, terdapat sebuah kesamaan di antara para ulama 212 dan petinggi partai politik koalisi umat. Oleh karena itu, dalam waktu dekat, koalisi umat akan dideklarasi.

"Sehingga Insyaallah kami sepakat dalam waktu dekat akan segera deklarasi koalisi keumatan antara lima partai. Gerindra, PAN, PKS, PBB, dan Berkarya," ujar dia.

Baca Juga: Amien Rais dan Prabowo Temui PA 212

2. Cawapres Prabowo mengerucut menjadi dua nama

PA 212 Dukung Prabowo Jadi Capres, Koalisi Umat Segera DeklarasiIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Slamet mengatakan, dalam pertemuan tersebut juga disepakati akan mendukung Prabowo sebagai capres pada Pilpres 2019. Selain itu, pembahasan cawapres Prabowo juga telah dibahas dalam pertemuan.

"Nah kemudian, ada juga kesamaan antara ulama-ulaam 212 tadi dengan pimpinan partai yang ada. Kemungkinan besar capresnya Prabowo Subianto," ungkap Slamet.

Berkaitan dengan cawapresnya, Slamet menjelaskan bahwa telah ada dua nama yang mengerucut. Dan kedua nama tersebut tengah menjadi penggodokan di antara lima partai itu.

"Kemungkinan tinggal mengerucut kepada dua nama. Nah dua nama ini sedang digodok oleh lima partai itu dan oleh kami semua, dan mudah-mudahan dalam waktu dekat akan muncul menjadi satu nama," ujar Slamet.

3. PA 212 inginkan Demokrat bergabung

PA 212 Dukung Prabowo Jadi Capres, Koalisi Umat Segera DeklarasiIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Gerindra yang saat ini sedang melakukan penjajakan koalisi bersama Partai Demokrat, diharapkan Slamet, bisa berhasil membawa Demokrat masuk ke dalam koalisi umat. Menurutnya, kekuatan Demokrat akan membawa kekuatan baru bagi koalisi umat.

"Sedang dikomunikasikan dengan Partai Demokrat, bisa bergabung dengan koalisi keumatan. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ada kesepakatan bisa deklarasi bersama," ujar dia.

Dari mana pertainya, asal pemimpin membawa perubahan negeri ini menjadi lebih baik, harus kita dukung ya guys.

Baca Juga: Jokowi akan Ungkap Nama Cawapres dalam 1-2 Minggu Ini

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya