Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Fakta Serval, Kucing Eksotis Berkaki Panjang yang Ahli Melompat

ilustrasi serval di alam liar (pexels.com/Jolijn Rosendaal)

Afrika adalah rumah untuk berbagai jenis satwa eksotis, termasuk kucing liar. Salah satu kucing liar yang bisa ditemui adalah serval (Leptailurus serval). Kucing ini punya motif yang cantik, badan ramping, telinga besar, dan kaki belakang yang lebih panjang dari kaki depan.

Serval bisa dengan mudah menangkap mangsa yang sedang terbang karena mampu melompat tinggi. Selain itu, masih banyak keunikan serval yang sayang untuk dilewatkan sebagai berikut.

1.Tersebar hampir di seluruh Afrika

ilustrasi hewan serval (pixabay.com/3342)

Serval adalah jenis kucing liar berukuran sedang yang memiliki motif tutul yang khas. Hewan bertelinga besar ini dapat ditemukan di seluruh Afrika, tetapi populasi dominan terdapat di Afrika bagian selatan, terutama Zimbabwe dan Provinsi Natal, seperti dilaporkan Animal Diversity Web.

Dilansir International Society for Endangered Cats (ISEC) Canada, serval senang menempati habitat dengan sumber air yang cukup dan padang luas dengan rerumputan yang tinggi. Kucing ini tidak merasa kesulitan untuk berada di lingkungan tersebut berkat gambar pola tubuhnya yang memudahkan dalam berbaur dengan lingkungan.

2.Punya kaki terpanjang di antara keluarga kucing

ilustrasi serval di kebun binatang (pixabay.com/Cet-Toutunart)

International Society for Endangered Cats (ISEC) Canada melaporkan, serval punya kaki belakang yang panjang dan jika dibandingkan dengan proporsi tubuh, kucing ini rupanya punya kaki terpanjang di antara keluarga kucing. Kaki panjang ini merupakan sebuah keuntungan bagi serval karena mendukungnya menjadi seekor pemburu ulung.

Selain itu, kaki belakang yang panjang dan kuat tersebut sangat mendukung bagi serval untuk melompat hingga ketinggian 2,7 meter saat menangkap mangsa. Kaki tersebut juga membuat kucing ini jadi pemanjat yang ahli, seperti dilansir San Diego Zoo.

3.Memiliki usia harapan hidup yang panjang

ilustrasi hewan serval (pixabay.com/gayleenfroese2)

Kucing ini ternyata merupakan kucing dengan usia harapan hidup yang cukup panjang. Dilansir Animal Diversity Web, serval mampu hidup hingga usia 10 tahun di alam liar, bahkan diketahui ada yang mencapai usia 23 tahun.

Kucing ini bisa memakan hewan pengerat, katak, serangga, hingga burung, seperti dilaporkan African Wildlife Foundation. Dengan jenis diet yang beragam tersebut, serval tidak mengalami kesulitan untuk bertahan hidup dalam kondisi apa pun.

4.Serval betina adalah ibu tunggal

ilustrasi hewan serval (pixabay.com/zoosnow)

Sebagai hewan soliter, kucing ini hanya terlihat berpasangan ketika musim kawin telah tiba. Setelah kawin, serval betina akan segera mencari tempat persembunyian untuk membesarkan anak.

Animal Diversity Web melaporkan bahwa serval betina akan bertindak sebagai ibu tunggal. Pejantan tidak ikut campur dalam urusan membesarkan anak. Ini membuat tugas betina menjadi sangat berat karena harus berburu di berbagai tempat sambil mencari sarang yang aman bagi serval kecil.

5.Jadi target buruan manusia

ilustrasi hewan serval (pixabay.com/katrinahockman)

Sayangnya, serval tidak luput dari kejaran manusia. African Wildlife Foundation melaporkan bahwa serval kerap diburu untuk diperdagangkan secara ilegal sebagai macan tutul atau citah muda. Tentu saja, harga jual yang tinggi membuat para pemburu semakin gigih untuk mengambil hewan ini dari habitat alaminya.

Selain alasan perdagangan, serval juga diburu karena terkadang memangsa unggas peliharaan. Dilansir Animal Diversity Web, serval sebenarnya terpaksa memburu unggas karena habitatnya dialihfungsikan menjadi lahan pertanian dan peternakan.

Serval merupakan kucing liar dengan penampilan yang sangat memukau. Namun, perburuan liar mengancam populasi kucing ini di alam. Oleh sebab itu, kita harus bekerja sama membantu pelestarian serval agar eksistensinya tetap terjaga.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Chalimatus Sa'diyah
EditorChalimatus Sa'diyah
Follow Us