5 Pemain Arsenal yang Memakai Nomor Punggung 14 Sebelum Eddie Nketiah

Nomor ini termasuk nomor keramat

Eddie Nketiah, penyerang muda Arsenal, resmi memperpanjang kontrak bersama klub asal London Utara tersebut. Ia menandatangani perjanjian baru sebelum kontraknya habis akhir Juni 2022 ini.

Selain kontrak baru, Nketiah mendapat nomor punggung baru, yaitu nomor 14. Ia dahulunya mengenakan nomor 30.

Keputusan tersebut menuai beragam reaksi dari Gooners—sebutan fans Arsenal. Pasalnya, nomor punggung 14 dianggap sebagai salah satu nomor keramat. Nomor itu sering dipakai pemain top Arsenal, seperti Thiery Henry.

1. Pierre-Emerick Aubameyang

5 Pemain Arsenal yang Memakai Nomor Punggung 14 Sebelum Eddie NketiahAubameyang membela Arsenal dengan mengenakan nomor punggung 14. (twitter.com/Auba)

Penyerang Barcelona ini pernah membela Arsenal pada pertengahan 2017/2018 hingga pertengahan 2021/2022. Arsenal merekrutnya dari Borussia Dortmund dengan biaya 63,75 juta euro atau setara Rp995 miliar.

Aubameyang memakai nomor punggung 14 yang ditinggalkan Theo Walcott di Arsenal. Ia sukses mencatatkan 163 penampilan selama 5 musim bersama Arsenal.

Dari penampilan tersebut, pemain internasional Gabon ini berhasil mengemas 92 gol dan 21 assist. Sayangnya, ia hanya mampu mempersembahkan gelar FA Cup 2020 untuk klub Meriam London.

2. Theo Walcott

5 Pemain Arsenal yang Memakai Nomor Punggung 14 Sebelum Eddie NketiahTheo Walcott merupakan salah satu pemain yang cukup lama membela Arsenal. (twitter.com/Arsenal)

Theo Walcott jadi salah satu pemain Arsenal yang cukup lama menggunakan nomor punggung 14. Ia menggunakan nomor itu selama 10 musim.

Walcott sendiri didatangkan Arsenal pada pertengahan 2005/2006 dari akademi Southampton. Pada awal kedatangannya, ia memakai nomor punggung 32, lalu berganti ke nomor 14 pada 2008/2009.

Walcott sempat menjadi pemain andalan Arsenal selama beberapa musim. Ia berhasil tampil dalam 397 laga dengan torehan 108 gol dan 78 assist bersama The Gunners.

Walcott turut membantu Arsenal menjuarai Piala FA 2013/2014, 2014/2015, dan 2016/2017 serta Community Shield 2015 dan 2017. Setelah 17 musim berseragam Arsenal, ia memutuskan hijrah ke Everton pada pertengahan 2017/2018.

Baca Juga: 5 Pemain Arsenal yang Pakai Nomor Punggung 19 Sebelum Nicolas Pepe

3. Thiery Henry

5 Pemain Arsenal yang Memakai Nomor Punggung 14 Sebelum Eddie NketiahThiery Henry merupakan top skor sepanjang masa Arsenal. (twitter.com/Arsenal)

Siapa yang tak kenal dengan Thiery Henry? Ia salah satu pemain terbaik dalam sejarah Arsenal, bahkan English Premier League.

Henry merupakan pemain ikonik dengan nomor punggung 14. Sejak kedatangannya di Arsenal pada 1999/2000, ia sudah menggunakan nomor itu.

Henry dan nomor 14 menjadi memori indah bagi para pendukung The Gunners. Selama 8 musim berseragam Arsenal, mantan pemain Timnas Prancis ini sukses mempersembahkan beberapa gelar bergengsi.

Henry mengantongi 2 gelar English Premier League (2001/2002 dan 2003/2004), 3 juara FA Cup (2002, 2003, dan 2005), serta 2 Community Shield (2002 dan 2004). Belum lagi raihan Invincibles, juara liga tanpa pernah kalah, pada 2003/2004.

Sepanjang kariernya bersama Arsenal, Henry berhasil mencatatkan 375 penampilan. Dari penampilan itu, ia sukses mengemas 228 gol dan 106 assist. Jumlah gol tersebut menjadikan dirinya sebagai pencetak gol terbanyak dalam sejarah Arsenal.

4. David Hillier

5 Pemain Arsenal yang Memakai Nomor Punggung 14 Sebelum Eddie NketiahDavid Hilier bermain bersama Arsenal. (twitter.com/Arsenal)

David Hillier merupakan produk akademi Arsenal. Bergabung saat masih berusia 14 tahun, ia disebut sebagai salah satu pemain muda berbakat.

Bersama tim muda Arsenal, ia memimpin klub menjuarai FA Youth Cup 1988. Lalu, pada 1990/1991, ia menjadi bagian dari skuad Arsenal yang menjuarai English First Division walaupun masih berusia 20 tahun.

Hillier menjadi pemain regular Arsenal pada beberapa musim berikutnya. Ia sempat menggunakan nomor punggung 14 pada 1991/1992 dan 1994/1995. Sayangnya, badai cedera membuat kariernya mandek.

Setelah 7 musim, ia dijual ke Portsmouth pada November 1996. Selama bersama Arsenal, Hiller tampil dalam 118 pertandingan dengan catatan 2 gol dan 7 assist.

5. Paul Davis

5 Pemain Arsenal yang Memakai Nomor Punggung 14 Sebelum Eddie NketiahPaul Davis menjadi salah satu legenda Arsenal. (twitter.com/Arsenal)

Paul Davis merupakan mantan gelandang Arsenal. Ia juga produk akademi Meriam London.

Davis menjadi salah satu pemain penting dalam kesuksesan Arsenal era 1980-an hingga 1990-an. Sayangnya, walaupun tampil mengesankan di level klub, ia tak pernah sekali pun dipanggil Timnas Inggris.

Davis bermain dalam 447 pertandingan bersama Arsenal dalam kurun waktu 16 musim. Ia berhasil mencatatkan 37 gol untuk klub asal London Utara tersebut.

Berbicara nomor punggung, Davis beberapa kali berganti nomor. Ia sempat memakai nomor 14 pada 1994/1995.

Selain nama-nama di atas, ada Martin Keown—mantan bek andalan Arsenal dan Timnas Inggris—yang juga pernah menggunakan nomor punggung 14. Melihat sejarah pengguna nomor 14 di Arsenal, Nketiah perlu membuktikan bahwa dirinya layak.

Baca Juga: Eddie Nketiah Sudah Aman, Arsenal Mau Apa Lagi?

Gilang Rama W. Photo Verified Writer Gilang Rama W.

Tertarik dengan sepak bola, hiburan, sains, serta isu sosial dan lingkungan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya