Seberapa jauh aku pergi 
Sampai-sampai perihal yang 
Dahulu familier menjadi terasing

Seberapa jauh aku melangkah 
Sampai-sampai suara yang
Dahulu manis kini menjadi getir

Seberapa jauh aku berkendara
Sampai-sampai rutinitas yang 
Dahulu biasa menjadi suatu jemu

Kini tak lagi aku mengenali diri sendiri 
Seberapa jauh pun aku berkelana
Makin lama makin menuju tiada