Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

CEK FAKTA: Qodari Usulkan Gibran Jadi Pahlawan Nasional

Wakil Kepala Staf Presiden (KSP), M. Qodari (IDN Times/M Ilman Nafian)
M. Qodari (IDN Times/M Ilman Nafian)
Intinya sih...
  • Potongan berita palsu tentang usulan Qodari agar Gibran jadi pahlawan nasional dibagikan di Facebook.
  • Berita tersebut merupakan hasil suntingan dari berita online Sindonews yang sebenarnya tentang gugatan pada ijazah SMA Gibran.
  • Gibran digugat oleh seseorang bernama Subhan terkait persyaratan ijazahnya saat mencalonkan diri sebagai Calon Wakil Presiden.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Di media sosial Facebook beredar sebuah potongan berita media online yang menyebut, Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Muhammad Qodari mengusulkan agar Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dijadikan pahlawan nasional.

1. Potongan gambar dibagikan di Facebook

Screenshot_20251101_192449_Samsung Internet.jpg
(Tangkapan layar Facebook)

Potongan gambar itu dibagikan pemilik akun Facebook bernama Agus Abdurrahim pada 29 Oktober 2025 pukul 07.45 WIB.

Potongan berita itu berjudul 'Muhammad Qodari Usulkan Gibran Jadi Pahlawan Nasional, Jasanya Sudah Banyak Buat Bangsa Dan Negara Melebihi Sukarno dan Soeharto'.

Benarkah demikian?

2. Fakta sebenarnya

IMG_2050.jpeg
Wapres Gibran Rakabuming Raka. (IDN Times/Larasati Rey)

Berdasarkan penelusuran IDN Times, gambar tersebut merupakan hasil suntingan berita online Sindonews. Berita itu ditayangkan pada Senin (27/10/2025), sesuai dengan potongan gambar yang beredar di Facebook.

Namun, berita itu berjudul 'Hari ini sidang gugatan ijazah SMA Gibran digelar di PN Jakarta Pusat'. Sehingga potongan berita itu tidak benar alias hoaks.

3. Ijazah Gibran digugat

Gibran Rakabuming di SRMA 7 Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)
Gibran Rakabuming di SRMA 7 Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Diketahui, Gibran digugat oleh seseorang bernama Subhan. Ia mempersoalkan persyaratan ijazah Gibran ketika mencalonkan diri sebagai calon wakil presiden.

Menurutnya, ijazah Gibran dari luar negeri tak memenuhi persyaratan sebagai cawapres.

Share
Topics
Editorial Team
Sunariyah Sunariyah
EditorSunariyah Sunariyah
Follow Us

Latest in News

See More

Sebelum Onad, Polisi Lebih Dulu Tangkap Pemasok Narkobanya

01 Nov 2025, 20:57 WIBNews