Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Yuk! Mengenal Kartu Pekerja untuk Kesejahteraan Buruh DKI

IDN Times/Helmi Shemi
IDN Times/Helmi Shemi

Jakarta, IDN Times – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta meluncurkan Kartu Pekerja sebagai bentuk kepedulian dan keberpihakan terhadap buruh setelah pada November 2017 Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menetapkan Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI Jakarta 2018 sebesar Rp 3.648.035.

“Sesuai dengan arahan Bapak Gubenur, Pak Anies waktu itu kita menetapkan UMP. Kita ingin memastikan hubungan industrial berjalan baik. Bagaimana rekan-rekan buruh juga bisa meningkatkan penghasilan mereka, meningkatkan kesejahteraan mereka salah satunya dengan memastikan biaya hidup mereka tidak melambung tinggi karena sekarang harga-harga melambung naik,” kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno dalam sambutan peluncuran Kartu Pekerja di Balai Kota Jakarta, Jumat (12/1).

1. Syarat penerima Kartu Pekerja

Default Image IDN
Default Image IDN

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Priyono mengatakan awalnya ada sekitar 30 ribu buruh yang mendaftar. Namun setelah dilakukan seleksi tersaring menjadi 3 ribu pekerja. Penyaringan tersebut lantaran ada buruh yang tidak memenuhi kriteria. Kriteria yang dimaksud adalah: Masa kerja satu tahun kurang dan warga yang memiliki KTP DKI Jakarta.

“Setelah kita verifikasi, awalnya kan 30 ribuan (buruh), setelah kita verifikasi ternyata tidak sesuai. Masa kerjanya kan satu tahun ke belakang. Lalu yang kedua berpenduduk DKI. Syaratnya itu, sehingga terverifikasi, tinggal 3 ribu,” jelas Priyono.

2. Bisa naik Bus Transjakarta secara gratis

https://cdn.idntimes.com/content-images/post/20171127/whatsapp-image-2017-11-27-at-114147-am-ad35dd731f30cbe9654b22f8406dfbc9.jpeg

Menurut Sandiaga, tiap bulannya buruh mengeluarkan 30-35 persen gaji mereka untuk transportasi. Untuk menekan itu, dengan menggunakan Kartu Pekerja para buruh dapat menikmati layanan bus Transjakarta secara cuma-cuma alias gratis. Ia ingin uang yang biasa digunakan para buruh untuk transportasi itu dapat dialihkan untuk kebutuhan pangan.

“Kita berpikir bagaimana caranya mereka bisa memiliki layanan transportasi yang lebih baik lagi, lebih terjangkau. Kami akhirnya memutuskan untuk memberikan intervensi atau kebijakan untuk menghadirkan beberapa fasilitas antara lain layanan Transjakarta gratis untuk semua koridor Transjakarta,” kata Sandiaga.

3. Harga pangan yang serba miring

Default Image IDN
Default Image IDN

Dengan menggunakan Kartu Pekerja, para buruh juga dapat membeli kebutuhan di Jakgrosir dengan harga yang sangat miring. Beberapa harga yang ditekan untuk para buruh adalah daging sapi Rp35 ribu per/kg, daging ayam Rp8 ribu per/kg, beras Rp6 ribu per/kg,  atau Rp30 ribu untuk 5 kg, dan telur Rp12,500 per/kg.

“Kita ketahui sekarang itu kan Jakgrosir yang boleh berbelanja adalah para pedagang dari PD Pasar Jaya dan penerima KJP. jadi kita juga berikan fasilitas kepada buruh dengan UMP ini,” kata Kepala Biro Perekonomian Pemprov DKI Jakarta Sri Haryati.

4. Proses untuk dapatkan harga murah

Default Image IDN
Default Image IDN

Sri juga menjelaskan rangkaian proses agar para buruh bisa mendapatkan harga pangan yang terjangkau. Pertama Dinas Tenaga Kerja meminta daftar karyawan penerima UMP kepada perusahaan para buruh bekerja. Setelah dicek dan diverifikasi berdasarkan kriteria, data tersebut akan diberikan ke Bank DKI, Transjakarta dan Pasar Jaya.

“Kartu tersebut juga akan kita berikan melalui perusahaan, kemudian akan dibagikan kepada para penerima yaitu buruh penerima UMP,” lanjut Sri.

5. Buka rekening sendiri

Default Image IDN
Default Image IDN

Para buruh harus membuka rekening Bank DKI untuk mendapatkan Kartu Pekerja tersebut. Namun Sandiaga menambahkan akan ada petugas yang datang dan membantu para buruh membuka rekening.

“Buruh harus kita bantu, mereka mungkin susah membuka rekening, kita yang jemput bola. Kita yang dateng aja pakai mobile banking, franchise banking, bukakan rekening mereka, kasih Kartu Pekerja sehingga mereka bisa langsung pakai di Jakgrosir dan menikmati harga pangan yang tadi,” ujar Sandiaga.

 

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Helmi Shemi
EditorHelmi Shemi
Follow Us

Latest in News

See More

Di WEF 2026, Prabowo Pamer Baru Cabut Izin 28 Perusahaan Perusak Alam

22 Jan 2026, 21:36 WIBNews