Bertemu Airlangga Relawan Jokowi Serahkan Amplop, Apa Isinya?

Pertemuan dengan Airlangga berlangsung di Kantor DPP Golkar

Jakarta, IDN Times - Sejumlah relawan pendukung Presiden Joko "Jokowi" Widodo yang menjadi penyelenggara Musyawarah Rakyat (Musra) menggelar pertemuan dengan Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Senin (7/11/2022).

Dalam pertemuan itu, secara khusus penyelenggara Musra memberikan amplop kepada Airlangga. Penanggung jawab Musra yang juga Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi menjelaskan, amplop itu berisi rekapitulasi hasil Musra yang digelar di sejumlah daerah.

"Rekapitulasi (hasil Musra), termasuk isu-isu yang dikedepankan atau jadi perhatian warga tempat Musra kita diadakan," ujar Budi di lokasi.

Baca Juga: Musra Relawan di Palembang: Moeldoko Cocok Jadi Cawapres

1. Penyelenggara Musra terus jalin komunikasi dengan parpol

Bertemu Airlangga Relawan Jokowi Serahkan Amplop, Apa Isinya?Konferensi pers hasil Musyarawah Rakyat (Musra) III Riau, relawan Jokowi (IDN Times/Yosafat Diva Bayu)

Lebih lanjut Budi menegaskan, penyelenggara Musra terus menjalin komunikasi dengan sejumlah parpol. Mengingat Musra merupakan wadah untuk menampung aspirasi rakyat.

"Ya kita akan terus komunikasi, politik kan soal komunikasi lho. Kita punya gagasan punya ide punya laboratorium politik, Musra itu kan laboratorium politik kan, ini kan gagasan baru, ini gimana sih menentukan capres cawapres 2024," kata dia.

Baca Juga: Temui Relawan, Jokowi Minta agar Musra Tetap Jalan Terus

2. Pertemuan penyelenggara Musra dengan Golkar sekaligus silaturahmi politik

Bertemu Airlangga Relawan Jokowi Serahkan Amplop, Apa Isinya?Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua Umum Pro Jokowi Budi Arie Setiadi di Kantor DPP Partai Golkar (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Sementara itu, Ketua Panitia Musra Panel Barus menjelaskan, pertemuan itu terkait silaturahmi politik. Pihaknya juga bakal menyampaikan gelaran Musra di sejumlah daerah.

"Ini silaturahmi, hasil Musra mau ditanya kan gak ada masalah, kita sudah sampaikan juga kan. Kita juga kasih lihat hasil Musra seperti apa, setiap konferensi pers kan kita kasih tahu bahwa partai-partai akan kita informasikan juga," kata Panel saat dihubungi IDN Times, Senin (7/11/2022).

Baca Juga: Konsolidasi Golkar, Sekjend Minta Kader Menangkan Airlangga di Pilpres

3. Musra untuk menyaring aspirasi rakyat

Bertemu Airlangga Relawan Jokowi Serahkan Amplop, Apa Isinya?Konferensi pers Musyawarah Rakyat (Musra) IV Relawan Jokowi (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Panel lantas menuturkan, pihaknya juga bakal menyampaikan hasil Musra. Di antaranya terkait nama-nama calon presiden (capres), calon wakil presiden (cawapres), kriteria pemimpin 2024, hingga program harapan rakyat.

"Kita menyampaikan bahwa ini lho hasil Musra, ini lho keinginan rakyat, ini lho program-program yang diinginkan rakyat dan bisa dijalankan ke depan," ucap dia.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya