Paus Fransiskus Kunjungi RD Kongo 

Paus angkat isu kolonialisme ekonomi

Jakarta, IDN Times - Paus Fransiskus mengunjungi Kinshasa, ibu kota Republik Demokratik Kongo. Salah satu isu yang diangkat oleh Paus adalah kolonialisme ekonomi di Afrika.

Masyarakat Kongo pun sudah antusias menunggu kedatangan Paus. Begitu Paus turun dari pesawat, mereka lantas melambai-lambaikan bendera dan bertepuk tangan.

Baca Juga: Paus Fransiskus Tegaskan LGBTQ Dosa tapi Bukan Tindakan Kriminal

1. Kunjungan pertama kali sejak 1985

Dilansir dari NPR, Rabu (1/1/2023), kunjungan Paus Fransiskus ke Kongo ini adalah yang pertama sejak 1985. Sebanyak 40 persen masyarakat Kongo memang beragama Katolik.

Selain ke Kongo, Paus nantinya juga akan mengunjungi Sudan Selatan. Kunjungan ini sebenarnya sudah direncanakan sejak tahun lalu, namun harus ditunda karena kondisi kesehatan Paus dan membuatnya harus menggunakan kursi roda dalam beberapa bulan terakhir.

Baca Juga: Paus Fransiskus: Invasi Rusia Sama Kejamnya dengan Genosida Nazi

2. Mengutuk kolonialisme ekonomi di Afrika

Paus Fransiskus Kunjungi RD Kongo Paus Fransiskus. (ANTARA FOTO/Reuters-Kim Kyung Hoon)

Bicara di Kongo, Paus mengangkat isu dan mengutuk kolonialisme ekonomi di Afrika. Ia menyebut, Kongo telah diliputi konflik dan sejarah dominasi asing.

“Eksploitasi politik memberi jalan untuk kolonialisme ekonomi dan memperbudak,” kata pemimpin Vatikan berusia 86 tahun tersebut.

“Akibatnya, negara ini dijarah besar-besaran, tidak untung. Padahal sumber dayanya sangat besar,” tuturnya.

Baca Juga: Pesan Paus Fransiskus di R20, Tolak Ekstremisme hingga Apresiasi Acara

3. Disambut meriah oleh warga Kongo

Paus Fransiskus Kunjungi RD Kongo peta Republik Demokratik Kongo dan peta Kongo (globalr2p.org)

Kedatangan Paus ini sangat disambut meriah oleh warga Kongo yang sudah menunggu rangkaian kunjungan ini.

“Saya tidak ingin melewatkan kesempatan untuk bertemu dengan Paus,” kata seorang warga Kongo.

Menurutnya, Paus selalu membawa pesan perdamaian dan Kongo sangat membutuhkannya.

Topik:

  • Hana Adi Perdana
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya