Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

[PUISI] Kembali Mimpikanmu

pexels.com/Erin Profaci
pexels.com/Erin Profaci

Dini hari membangunkanku dengan paksa
Lewat cerita di balik pejam
Yang tenggelamkanku amat dalam
Di samudera kenangan bernama lara

Semua nampak sangat nyata
Barisan kata itu mengalir tanpa jeda
Perlahan menggores relung sukma
Menyayat kian perih hingga hati meronta

Haruskah kubuang bayang pilu itu
Yang mendekap benak dengan serbuan sendu
Memaksa sapa kembali terjerat kelu
Menelantarkan hati yang terpagut rindu

Andai kau ada di sisi kali ini
'Tuk sekedar tenangkan gemuruh di hati
Atas gambaran tak nyata dalam mimpi
Yang remukkan batin bersambut derai

Ya, aku kembali mimpikanmu
Meski hati sempat meragu
Namun rangkaian kata pisahmu
Terasa begitu nyata cumbui rasaku...

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Tania Stephanie
EditorTania Stephanie
Follow Us

Latest in Fiction

See More

[PUISI] Monolog

11 Jan 2026, 05:15 WIBFiction
ilustrasi buku di reruntuhan gedung

[PUISI] Kata Paling Tabu

09 Jan 2026, 05:15 WIBFiction
ilustrasi cahaya lilin dan bunga

[PUISI] Pulih dalam Sepi

08 Jan 2026, 15:07 WIBFiction
Ilustrasi sampai jumpa

[PUISI] Sampai Jumpa Besok

08 Jan 2026, 05:15 WIBFiction
ilustrasi perempuan bersedih

[PUISI] Senandung Rindu

06 Jan 2026, 14:47 WIBFiction
ilustrasi seorang pria

[PUISI] Tetap Berdiri

06 Jan 2026, 05:15 WIBFiction