Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Dubes RI untuk Uzbekistan Sunaryo Kartadinata Meninggal Dunia

Istimewa

Jakarta, IDN Times - Kabar duka datang dari Uzbekistan. Duta Besar RI untuk Uzbekistan merangkap Republik Kyrgistan, Prof. Dr. Sunaryo Kartadinata, M.Pd meninggal dunia.

“KBRI Tashkent menyampaikan kabar duka cita. Telah meninggal dunia, pada Kamis 13 Juni 2024, pukul 18.30 waktu setempat, di Tashkent, Dubes RI untuk Uzbekistan, Sunaryo Kartadinata,” demikian bunyi unggahan KBRI Tashkent, dikutip dari laman Instagram resminya, Sabtu (15/6/2024).

Sunaryo diketahui menjabat sebagai Dubes RI berkedudukan di Tashkent sejak 7 Januari 2019. Ucapan duka cita pun mengalir dari berbagai pihak, termasuk dari Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi.

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiuun. Atas nama keluarga besar Kementerian Luar Negeri RI, saya sampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Prof. Dr. H. Sunaryo Kartadinata, M.Pd, Duta Besar LBBP untuk Republik Uzbekistan merangkap Republik Kyrgystan. Semoga Almarhum diberikan tempat yang terbaik di sisi Allah SWT & keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan & ketabahan,” kata Retno.

Sebelum menjabat sebagai duta besar, Sunaryo sempat menduduki kursi rektor Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dari 2005 hingga 2015. Sunaryo juga menjabat sebagai Ketua Umum Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Sonya Michaella
EditorSonya Michaella
Follow Us