Joe Biden Absen Makan Malam G20 di GWK, Kenapa?

Bali, IDN Times - Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden, diketahui absen pada gala dinner di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bali, Selasa (15/11/2022) malam.
Kehadiran Biden diwakili oleh Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken pada acara makan malam dengan para pemimpin G20 tersebut.
1. Ada urusan lain yang harus dilakukan
Menurut jurnalis senior Gedung Putih, Kelly O’Donnell, absennya Biden dalam jamuan makan malam itu cukup mendadak.
“Ini adalah hari yang panjang dan dia memiliki urusan lain yang harus dilakukan, bukan sesuatu hal yang serius,” cuit O’Donnell di Twitter-nya, mengutip Gedung Putih.
2. Biden sempat bertemu PM Kamboja yang positif COVID-19 setibanya di Bali

Sebelum ke Bali, Biden terlebih dahulu menghadiri KTT ASEAN di Kamboja. Di situ, ia bertemu dengan Perdana Menteri Kamboja, Hun Sen.
Namun, Hun Sen yang juga diundang oleh Indonesia untuk hadir di KTT G20, mendadak positif COVID-19 setibanya di Bali dan harus absen menghadiri kegiatan G20.
Meski demikian, Gedung Putih menyatakan bahwa Biden sudah dipastikan negatif COVID-19.
3. Menlu Rusia hadir makan malam sebelum tinggalkan Bali

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Lavrov, dikonfirmasi telah meninggalkan Bali sejak semalam.
Namun dari pantauan IDN Times, Lavrov masih sempat datang menghadiri jamuan makan malam di GWK.
















