Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Prabowo Beri Baju untuk Toto, Anjing Milik PM Australia

IMG-20251113-WA0009.jpg
Presiden Prabowo memberikan hadiah spesial untuk anjing peliharaan Perdana Menteri (PM) Australia, Anthony Albanese (Instagram/@sekretariat.kabinet)
Intinya sih...
  • PM Australia tertawa saat menerima hadiah baju untuk anjing Toto dari Prabowo
  • Diplomasi ala Prabowo: Teddy menyebut diplomasi bisa dilakukan melalui hewan peliharaan
  • Albanese juga pernah memberikan hadiah syal untuk kucing kesayangan Prabowo, Bobby Kertanegara
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Kunjungan kenegaraan Presiden Prabowo Subianto ke Australia diwarnai dengan momen hangat. Di sela-sela agenda resmi, Prabowo memberikan hadiah spesial kepada Perdana Menteri (PM) Australia, Anthony Albanese.

Namun kali ini, hadiah itu bukan untuk sang Perdana Menteri, melainkan untuk anjing kesayangannya, Toto.

Pemberian hadiah itu berlangsung santai dan penuh tawa. Prabowo menyerahkan sebuah bungkusan kecil berisi baju anjing berwarna netral dengan tulisan “Toto” di bagian depan.

1. PM Australia tertawa saat menerima hadiah dari Prabowo untuk Toto

IMG-20251113-WA0010.jpg
Presiden Prabowo memberikan hadiah spesial untuk anjing peliharaan Perdana Menteri (PM) Australia, Anthony Albanese (Instagram/@sekretariat.kabinet)

Albanese yang menerima hadiah tersebut tampak tertawa lepas. Baju tersebut berwarna merah dan putih. Momen tersebut diunggah di akun Instagram @sekretariat.kabinet. Sekretaris Kabinet, Teddy Indra Wijaya, mengatakan itu merupakan diplomasi ala Prabowo.

"Diplomasi ala Presiden Prabowo Subianto. Diplomasi tidak harus selalu dalam bentuk perundingan, negosiasi, pertemuan bilateral, acara bisnis, atau forum-forum internasional," tulis Teddy dalam unggahannya, dikutip Kamis (13/11/2025).

"Diplomasi juga bisa dilakukan melalui pendidikan, pertahanan dan keamanan, hingga seni dan budaya," sambungnya.

2. Teddy sebut diplomasi juga bisa lewat hewan peliharaan

IMG-20251113-WA0008.jpg
Presiden Prabowo memberikan hadiah spesial untuk anjing peliharaan Perdana Menteri (PM) Australia, Anthony Albanese (Instagram/@sekretariat.kabinet)

Teddy mengatakan, diplomasi juga bisa melalui hewan peliharaan. Sebab, Albanese juga pernah memberikan hadiah untuk kucing peliharaan Prabowo, Bobby Kertanegara.

"Bobby dan Toto memang belum pernah bertemu, tapi mereka telah menjadi simbol kedekatan dua pemimpin negara. Simbol persahabatan dua negara," ucap dia.

3. Albanese juga pernah beri hadiah Syal untuk Bobby

Perdana Menteri (PM) Australia, Anthony Albanese, memberikan hadiah spesial sebagai tanda kasih dari Australia kepada Indonesia dalam bentuk kalung syal berwarna merah untuk Bobby, kucing Presiden Prabowo (dok. Tim Media Prabowo)
Perdana Menteri (PM) Australia, Anthony Albanese, memberikan hadiah spesial sebagai tanda kasih dari Australia kepada Indonesia dalam bentuk kalung syal berwarna merah untuk Bobby, kucing Presiden Prabowo (dok. Tim Media Prabowo)

Sebelumnya, Anthony Albanese, memberikan hadiah spesial sebagai tanda kasih dari Australia kepada Indonesia dalam bentuk kalung syal berwarna merah untuk kucing kesayangan Presiden Prabowo Subianto, Bobby Kertanegara. Momen itu terjadi saat jamuan makan malam di kediaman pribadi Presiden Prabowo di Jalan Kertanegara 4,Jakarta Selatan, Kamis (15/5/2025).

Bobby, kucing peliharaan Presiden Prabowo, masuk ke ruang makan dengan kereta dorong khusus yang bertuliskan namanya. Ia mengenakan pakaian batik cokelat yang senada dengan prabowo. Kehadirannya langsung mencuri perhatian seluruh tamu undangan.

“Oh, Bobby!” seru para tamu ketika Bobby muncul.

Kereta dorong Bobby kemudian ditempatkan di sisi kiri tempat duduk PM Albanese. PM Australia itu pun langsung tersenyum, mengelus kepala Bobby, lalu menggendongnya.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dheri Agriesta
EditorDheri Agriesta
Follow Us

Latest in News

See More

Ketika Lanud Adi Soemarmo Panen Padi hingga Ternak Kambing

13 Nov 2025, 14:16 WIBNews