Lalu Lintas ke Ragunan Macet, Banyak PKL Jualan di Tepi Jalan

Macet mulai dari kawasan Kementan

Jakarta, IDN Times - Kebun Binatang Ragunan menjadi salah satu destinasi favorit warga Jakarta saat hari raya Idul Fitri. Hal ini terlihat dari akses jalan ke kawasan Ragunan yang macet.

Berdasarkan pantauan IDN Times pada Kamis (11/4/2024), kemacetan sudah mulai terjadi setelah masuk ke kawasan Jalan Harsono RM, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Rombongan Warga Priok Ini Sewa Truk demi Liburan ke Ragunan

1. Macet mulai dari kawasan Kementan

Lalu Lintas ke Ragunan Macet, Banyak PKL Jualan di Tepi JalanAkses jalan ke Ragunan macet (IDN Times/Aryodamar)

Berdasarkan pengamatan IDN Times, kemacetan mulai terjadi di depan Kementerian Pertanian. Sebab, banyak pedagang kaki lima yang menawarkan tikar lipat bagi calon pengunjung Kebun Binatang Ragunan.

Mereka terus berjejer di tepi jalan hingga mendekati gerbang masuk Kebun Binatang Ragunan. Selain itu, ada pula pedagang yang menawarkan makanan dan minuman ringan.

2. Pengelola prediksi ratusan ribu pengunjung datang

Lalu Lintas ke Ragunan Macet, Banyak PKL Jualan di Tepi JalanRombongan warga Priok Jakarta Utara ke Ragunan naik truk (IDN Times/Aryodamar)

Pengelola sebelumnya memprediksi ribuan warga akan menyerbu Ragunan selama libur lebaran. Kepala Humas Taman Margasatwa Ragunan Bambang Wahyudi menargetkan sebanyak 800 ribu pengunjung selama libur Hari Raya Idul Fitri.

"Melihat data tahun 2023, ada lebih dari 750.000 pengunjung yang berwisata di Ragunan. Untuk itu tahun ini kami targetkan bertambah 50.000 orang,” katanya saat dihubungi IDN Times, Rabu (10/4/2024).

Baca Juga: Lebaran, Gorila Penghuni Taman Ragunan Rayakan Ultah

3. Ada Gorila ulang tahun

Lalu Lintas ke Ragunan Macet, Banyak PKL Jualan di Tepi Jalanilustrasi gorila (unsplash.com/Joshua J. Cotten)

Pada liburan Lebaran tahun ini, Taman Ragunan tidak menggelar pertunjukan satwa, namun ada kejutan dari salah satu satwa yang merayakan ulang tahun.

"Lahan-lahan parkir juga sudah kami siapkan, untuk menyambut pengunjung," kata Wahyudi.

Baca Juga: Besok Kebun Binatang Ragunan Buka, Targetkan 800 Ribu Pengunjung

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya