TOP 5: Prabowo Ingin Temui Trump hingga Sarjana Berebut Lowongan PPSU

Jakarta, IDN Times - Presiden Prabowo Subianto disebut ada keinginan bertemu dengan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, untuk membahas tarif impor. Meski demikian, belum ada waktu pasti kapan pertemuan itu berlangsung.
Selain artikel tersebut, hampir sepanjang Jumat (11/7/2025) pembaca IDN Times menyoroti artikel DPRD DKI geram RSUD masih persulit dan tolak pasien BPJS Kesehatan, uji publik segera dilakukan untuk penulisan ulang sejarah, dan beberapa artikel menarik lainnya yang terangkum dalam #IndonesiaHariIni.
1. Istana sebut ada keinginan Prabowo bertemu Trump bahas tarif impor
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Prasetyo Hadi, mengatakan, ada keinginan Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, untuk membahas tarif impor. Meski demikian, belum ada waktu pasti kapan pertemuan itu berlangsung. Selengkapnya baca di tautan berikut ini.
2. Sarjana berebut lowongan PPSU Jakarta, rela nyapu sampai masuk got
Lowongan kerja sebagai Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) atau yang disebut pasukan oranye kembali jadi rebutan. Ribuan warga dari berbagai latar belakang pendidikan, termasuk para sarjana, rela berkotor-kotor menyapu bahkan masuk ke dalam got demi bisa mengenakan seragam oranye khas petugas kebersihan DKI Jakarta. Selengkapnya baca di tautan berikut ini.
3. Kemlu minta kematian diplomat Arya Daru tak dikaitkan dengan kasus TPPO
Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia (WNI) Kementerian Luar Negeri, Judha Nugraha, membenarkan diplomat muda Arya Daru Pangayunan pernah menjadi saksi kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di Jepang. Selengkapnya baca di tautan berikut ini.
4. DPRD DKI geram, RSUD masih persulit dan tolak pasien BPJS Kesehatan
Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDI Perjuangan, Hardiyanto Kenneth, mengatakan, sejumlah warga Jakarta masih mengeluhkan buruknya pelayanan BPJS Kesehatan di beberapa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD). Selengkapnya baca di tautan berikut ini.
5. Penulisan ulang sejarah hampir rampung, Fadli Zon: Uji publik 20 Juli
Menteri Kebudayaan (Menbud) RI Fadli Zon memastikan uji publik hasil penulisan ulang sejarah mulai digelar pada 20 Juli 2025. Uji publik yang akan dilakukan dalam bentuk seminar itu nanti akan dilaksanakan di sejumlah perguruan tinggi di Indonesia. Selengkapnya baca di tautan berikut ini.