Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Video Viral Mobil di Bekasi Tabrak Belasan Kendaraan, Ini Kronologinya

Minibus diduga lakukan tabrak lari di Bekasi. (Tangkap layar video viral)
Minibus diduga lakukan tabrak lari di Bekasi. (Tangkap layar video viral)

Bekasi, IDN Times - Sebuah video memperlihatkan mobil diduga pelaku tabrak lari di Gerbang Tol Marga Jaya, viral di media sosial. Peristiwa itu diduga terjadi pada Selasa (16/4/2024).

Video itu memperlihatkan sejumlah orang berkumpul di depan Gerbang Tol Marga Jaya. Terlihat sebuah Toyota Yaris ppputih dengan nomor polisi B 1972 UMG yang rusak di bagian depan dan belakang.

Dalam caption unggahan akun Instagram @bekasi.terkini, disebut peristiwa itu terjadi sekitar pukul 22.30 WIB. Terduga pelaku sempat melarikan diri dan berkeliling Kota Bekasi.

"Pelaku dikejar warga sampai muter-muter Stasiun Bekasi, Unisma dan akhirnya balik lagi ke Tol Marga Jaya dan ketangkap di dalam Tol Marga Jaya," tulis keterangan video tersebut. 

Masih dalam keterangan tersebut, korban tabrak lari juga disebut mencapai belasan kendaraan. 

1. Minibus diteriaki hingga panik

Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Erna Ruswing Andari. (IDN Times/Imam Faishal)
Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Erna Ruswing Andari. (IDN Times/Imam Faishal)

Sementara, Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Erna Ruswing Andari membenarkan peristiwa itu terjadi. Peristiwa itu awalnya terjadi di Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi.

"Kejadian viral terkait laka (kecelakaan) tabrak lari itu awal mulanya kejadian serempetan sama mobil juga di Tarumajaya bukan wilayah kami," kata Erna saat dikonfirmasi, Rabu (17/4/2024). 

Pria berinisial MH yang mengendarai Toyota Yaris itu sempat berhenti dan ingin membayar ganti rugi kendaraan yang diserempet. Namun, MH langsung diteriaki warga.

"Terus si mobil itu mau iktikad baik mau menggantikan, namun karena dia diteriaki kali sama siapa akhirnya dia lari kabur keluar dari Harapan Indah (Tarumajaya)," jelasnya. 

2. Menabrak 11 kendaraan

Minibus diduga lakukan tabrak lari di Bekasi. (Tangkap layar video viral)
Minibus diduga lakukan tabrak lari di Bekasi. (Tangkap layar video viral)

MH yang panik langsung memacu kendaraan menuju Gerbang Tol Marga Jaya. Selama perjalanan ke gerbang tol, MH menabrak 11 kendaraan.

"Akhirnya dia lari ke tol Margajaya itu ya yang baru, abis itu mungkin karena dia panik di kejar-kejar akhirnya dia nabrak mobil sama motor kalau engga salah ada 11 kendaraan," katanya. 

"Iya ada beberapa motor, beberapa mobil lah yang kena senggol oleh si pengendara mobil tersebut," tambah Erna.

3. MH bersedia ganti rugi

Minibus diduga lakukan tabrak lari di Bekasi. (Tangkap layar video viral)
Minibus diduga lakukan tabrak lari di Bekasi. (Tangkap layar video viral)

Erna memastikan, sopir Toyota Yaris dalam kondisi baik saat menyetir. MH sudah dimintai keterangan di Polres Metro Bekasi Kota.

Setelah pemeriksaan, pelaku dan korban sepakat berdamai. Pelaku sepakat mengganti kerugian korban.

"Namun karena tidak ada korban jiwa, hanya ada kerugian materi akhirnya kesepakatan dari kedua belah pihak dan kendaraaan yang disenggol tersebut akhirnya sudah diselesaikan secara kekeluargaan dengan pihak mobil yang nabrak itu mengganti seluruh kerugian daripada kendaraan yang dia tabrak," jelas Erna.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Imam Faishal
EditorImam Faishal
Follow Us

Latest in News

See More

Komisi II DPR: Kepala Daerah Dipilih DPRD Demokratis dan Konstitusional

02 Jan 2026, 06:00 WIBNews