Prabowo Bakal Bertemu Raja Charles, Intip Agendanya Selama di Inggris

- Presiden Prabowo Subianto akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Inggris pada 20-21 Januari 2025.
- Pertemuan dengan Perdana Menteri Inggris Sir Keir Starmer dan peluncuran New Strategic Partnership antara Indonesia dan Inggris.
- Kunjungan kehormatan kepada Raja Inggris Charles III di Istana Buckingham sebelum menghadiri World Economic Forum (WEF) di Davos, Swiss.
London, IDN Times - Presiden Prabowo Subianto akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Inggris pada 20-21 Januari 2025. Ini kali kedua Prabowo melakukan lawatan ke Negeri Ratu Elizabeth itu sejak menjabat sebagai Presiden Indonesia.
IDN Times berkesempatan mengikuti kunjungan presiden kali ini. Dalam lawatannya ini, Presiden Prabowo direncanakan tiba pada Minggu (18/1/2026) malam pukul 23.00 waktu Inggris, namun kegiatannya akan dimulai pada Selasa, 20 Januari 2026.
Pada hari pertama, Selasa, Prabowo dijadwalkan melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Inggris Sir Keir Starmer. Akan ada peluncuran New Strategic Partnership antara Indonesia dan Inggris.
Pertemuan dilanjutkan dengan Business and Investment Forum dengan sejumlah pengusaha Indonesia, yang berlanjut dengan jamuan santap siang bersama Wakil PM Inggris.
Lepas dari itu, Presiden Prabowo akan melakukan diskusi roundtable di Kings College Education. Sementara, Menteri Luar Negeri RI, Sugiono akan melakukan pertemuan bilateral dengan Menlu Inggris.
Keesokan harinya, tepatnya Rabu (21/1/2026), Presiden Prabowo dijadwalkan menghadiri Filantropi Konservasi Gajah Peusangan. Siang harinya, ia akan melakukan kunjungan kehormatan dengan Raja Inggris Charles III di Istana Buckingham.
Setelah dari Inggris, Presiden dijadwalkan menghadiri World Economic Forum (WEF) di Davos, Swiss.


















