Buku Baru Soal Melania Ungkap Ia dan Trump Tak Tidur Sekamar

'Free, Melania' beri gambaran soal kehidupan Melania Trump

Washington DC, IDN Times - Sebuah buku baru berjudul Free Melania: The Unauthorised Biography sedang menjadi buah bibir di kalangan politisi, penghuni Gedung Putih dan media massa Amerika Serikat.

Buku karangan jurnalis CNN, Kate Bennett, itu berisi tentang gambaran seperti apa isi dunia seorang istri dari Donald Trump yang menjadi orang nomor satu di Negeri Paman Sam.

Ada beberapa hal menarik yang coba diungkap dan dianalisis oleh reporter Gedung Putih tersebut tentang Melania. Apalagi perempuan asal Slovenia itu dikenal sangat tertutup dan jauh dari pers.

1. Melania dan Trump tidak tidur di kamar yang sama

Buku Baru Soal Melania Ungkap Ia dan Trump Tak Tidur SekamarPresiden Amerika Serikat Donald Trump dan Ibu Negara Melania Trump tiba di bandara Stansed, menjelang KTT NATO di Stansed, Inggris, pada 2 November 2019. ANTARA FOTO/REUTERS/Peter Nicholls

Dilansir dari CNN, dalam buku Free, Melania itu Bennett mengungkap apa yang selama ini menjadi kasak-kusuk di antara beberapa orang di Washington DC yakni, Melania punya areanya sendiri di dalam Gedung Putih.

Rumah tinggal bagi presiden dan keluarganya di Pennsylvania Avenue tidaklah kecil. Namun, karena berbagai peraturan dari Secret Service, Melania tak ingin privasinya terusik. Oleh karena itu, dia meminta ruangan pribadi di mana ia tidur terpisah dari suaminya.

Bahkan, keduanya tidak menempati lantai yang sama. Ruangan lain yang dimiliki Melania adalah untuk kebutuhan berdandan di mana ia mempunyai meja rias dan lemari-lemari pakaiannya sendiri.

2. Melania dipercaya punya pesan khusus di balik pilihan baju-bajunya

Buku Baru Soal Melania Ungkap Ia dan Trump Tak Tidur SekamarPresiden Amerika Serikat Donald Trump, Ibu Negara Melania Trump dan putra mereka Barron menuruni tangga pesawat Air Force One saat tiba di Pangkalan Udara Andrews usai liburan Thanksgiving, di Maryland, Amerika Serikat, pada 1 Desember 2019. ANTARA FOTO/REUTERS/Yuri Gripas

Gaya Melania selalu menjadi pembicaraan. Dalam beberapa kesempatan, ia terbilang non-tradisional dalam memilih baju sebagai seorang Ibu Negara. Menurut Bennett, ketika Melania dan Trump sedang tidak akur, mantan model itu akan sengaja mengenakan pakaian lebih maskulin.

"Sebab Trump dikenal luas suka melihat perempuan dalam gaun-gaun ketat, pendek, sangat seksi dan feminin," tulis Bennett, seperti dikutip dari The New York Times.

Kostum lainnya yang diingat publik adalah jaket Zara berwarna hijau dengan tulisan "I DON'T REALLY CARE, DO YOU?" yang dipakai saat ia akan berkunjung ke rumah detensi di mana 55 anak-anak migran ditahan tanpa orangtua mereka di Texas.

Berbagai teori mengatakan Melania tidak sengaja memilihnya. Yang lain menyebut ia keberatan harus melakukan tugas sebagai Ibu Negara. Bennett sendiri menyimpulkan tulisan itu ditujukan untuk Ivanka Trump.

Bennett mengambarkan hubungan Melania dan Ivanka baik-baik saja secara formal, tapi keduanya tidak dekat. Menurutnya, Melania menyindir Ivanka yang menginvasi ruangnya sebagai Ibu Negara dengan sering berada di acara-acara kenegaraan untuk mewakili Trump.

3. Melania dikabarkan punya pengaruh lebih besar terhadap keputusan Trump dibanding yang publik kira

Buku Baru Soal Melania Ungkap Ia dan Trump Tak Tidur SekamarBarron Trump, putra Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Ibu Negara Melania Trump, berjalan disamping orangtuanya dari Ruang Oval menuju Marine One di Halaman Selatan Gedung Putih di Washington, Amerika Serikat, pada 26 November 2019. ANTARA FOTO/REUTERS/Tom Brenner

Selama ini dengan sikap dingin Melania di hadapan pers dan publik -- begitu juga dengan asumsi bahwa ia tak tertarik dengan kehidupan di Washington DC karena prasangka dirinya lebih menyukai keglamoran New York City -- banyak yang mengira Melania sulit memengaruhi Trump.

Ini juga lantaran Trump terkenal sangat impulsif dalam membuat keputusan. Bennett menganalisis dan menemukan kemungkinan yang bertolak belakang. Beberapa sumber Gedung Putih mengatakan Melania justru sering menimpali keputusan Trump, baik secara politik maupun terkait staf.

Misalnya, Melania yang memerintahkan pemberhentian kepala penerima tamu Gedung Putih yang dipekerjakan oleh Michelle Obama. Ia juga yang memaksa Trump memecat Mira Ricardel, salah satu penasihat kemanan nasional, setelah ia dan Melania cekcok dalam sebuah perjalanan ke Afrika.

4. Melania percaya mantan orang dekat Trump di balik bocornya foto bugilnya saat masih jadi model

Buku Baru Soal Melania Ungkap Ia dan Trump Tak Tidur SekamarPara ibu negara anggota G7 di Prancis pada 24-26 Agustus 2019. ANTARA FOTO/REUTERS/Regis Duvignau

Hal menarik lainnya dari buku Free, Melania adalah soal siapa yang membocorkan foto bugil Melania kepada pers tiga bulan menjelang pemungutan suara pada 2016. Foto itu diambil 20 tahun sebelumnya oleh majalah Prancis saat Melania masih jadi model di Eropa.

Entah bagaimana, koran The New York Post mendapatkan dan mempublikasikannya di halaman depan. Melania "menolak percaya" bahwa Trump yang sengaja membocorkan. Dikutip dari The Guardian, Bennett menyebut Melania lebih percaya bahwa Roger Stone adalah pelakunya.

Stone adalah mantan orang dekat Trump yang pada 2016 tak punya peran resmi dalam kampanye. Saat itu, Trump sedang mengalami minggu buruk sebagai seorang capres. Melania percaya Stone yang muncul dengan ide membocorkan fotonya untuk mengalihkan perhatian pers dan publik.

5. Gedung Putih membantah isi buku Bennett

Buku Baru Soal Melania Ungkap Ia dan Trump Tak Tidur SekamarPara ibu negara anggota G7 di Prancis pada 24-26 Agustus 2019. ANTARA FOTO/REUTERS/Regis Duvignau

Stephanie Grisham, juru bicara Gedung Putih, langsung mengeluarkan komentar resmi yang mengatasnamakan Melania. Kepada The Guardian, Grisham berkata bahwa Melania "terkejut dengan reportase" Bennett yang dipublikasikan dalam bentuk buku tersebut.

"Kantor kami telah bekerja dengan Kate dengan niat baik untuk keperluan bukunya, dan berpikir dia akan melakukan pekerjaan yang jujur. Sayangnya, buku itu banyak memasukkan detail-detail keliru dan opini-opini, menunjukkan Bennett berbicara kepada banyak orang anonim yang tak kenal Ibu Negara."

"Akan terus mengecewakan ketika orang-orang, terutama para jurnalis, menulis buku dengan banyak informasi keliru yang mengambil keuntungan dari keluarga presiden," tambahnya.

https://www.idntimes.com/news/world/hendria-1/pose-kaku-melania-trump-saat-menonton-ballerina-c1c2

Baca Juga: Melania Trump Disoraki Para Pelajar Saat Pidato Soal Bahaya Narkoba

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya