Meski sedang berselimut kabut
Hujan tak menggubris reda
Sorak-sorai angin berebut berbisik
Langit tak berubah sengit

Pesona bersorak candu
Semoga langit tetap membiru
Sekalipun takdir memburu
Atau lupa senda gurau

Langit membiru
Menolak remuk redam kacau
Biar nafsu dan hiruk pikuk duniawi beradu
Sekalipun kotor oleh debu