Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

2 Pengusaha Swasta Didakwa Suap Eks Dirut Inhutani Rp2,55 M

IMG-20250814-WA0164.jpg
Direktur Utama Inhutani V, Dicky Yuana Rady kena OTT KPK (IDN Times/Aryodamar)
Intinya sih...
  • Dua pengusaha swasta didakwa menyuap mantan Dirut Inhutani V sebesar Rp2,55 miliar agar tetap bisa bekerja sama dalam memanfaatkan kawasan hutan.
  • Pengusaha Djunaidi Nur dan Aditya Simaputra memberikan suap sebesar 10 ribu Dolar Singapura dan 189 ribu Dolar Singapura kepada Dicky Yuana Rady.
  • Suap tersebut bertujuan agar PT PML tetap dapat bekerja sama dengan PT INHUTANI V dalam memanfaatkan kawasan hutan di Lampung.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Dua pengusaha swasta didakwa menyuap Rp2,55 miliar mantan Direktur Utama Inhutani V Dicky Yuana Rady. Suap itu diberikan agar tetap bisa bekerja sama dengan Inhutani dalam memanfaatkan kawasan hutan.

Dua pengusaha swasta yang menjadi terdakwa, yakni Djunaidi Nur selaku Direktur PT PML serta Aditya Simaputra selaku asisten pribadi dan orang kepercayaannya sekaligus staf perizinan di PT SBG.

Djunaidi bersama Aditya memberikan suap ke Dicky sebesar 10 ribu Dolar Singapura dan 189 ribu Dolar Singapura. Jumlah itu setara Rp2,55 miliar.

"Yaitu memberikan uang sebesar 10 ribu dolar Singapura dan bersama Aditya Simaputra memberikan uang sebesar 189 ribu dolar Singapura kepada pegawai negeri atau penyelenggara negara, yaitu kepada Dicky Yuana Rady," ujar Jaksa KPK dalam sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Selasa (11/11/2025).

Jaksa mengatakan, suap bertujuan agar Dicky mengondisikan atau mengatur PT PML tetap dapat bekerja sama dengan PT Inhutani V. Jaksa menuturkan kerja sama tersebut dalam memanfaatkan kawasan hutan pada register 42, 44 dan 46 di wilayah Lampung.

Djunaidi dan Aditya didakwa melanggar Pasal 5 ayat 1 huruf a atau Pasal 13 Undang-undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (UU Tipikor) juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP juncto Pasal 65 KUHP.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Jujuk Ernawati
EditorJujuk Ernawati
Follow Us

Latest in News

See More

AS Kirim Jet Tempur ke El Salvador untuk Lawan Kartel Narkoba

11 Nov 2025, 23:09 WIBNews