Teddy Sampaikan Pesan Khusus Prabowo ke Seluruh Kepala Dinsos dan BPS

- Percuma kebijakan tanpa data yang akurat
- Prabowo ingin satukan seluruh data ke dalam DTSEN
- DTSEN menjadi basis utama untuk berbagai kebijakan strategis
Jakarta, IDN Times - Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya menyampaikan pesan khusus dari Presiden Prabowo Subianto kepada para pimpinan BPS dan dinas sosial dari seluruh Indonesia dalam Rapat Koordinasi Nasional DTSEN di Hall Kota Kasablanka, Jakarta, Kamis (13/11/2025).
"Presiden menitipkan salam kepada seluruh Kepala BPS daerah dan Kepala Dinas Sosial daerah yang datang disini dari seluruh penjuru tanah air. Salam hormat dan terima kasih atas kerja keras, budi baik dan mulia sehingga seluruh program dari kebijakan pemerintah dapat terlaksana sampai dengan hari ini dan mendatang," kata Teddy.
1. Percuma kalau ada kebijakan tapi tidak ada data

Ia menekankan bahwa tidak ada kebijakan yang dapat berjalan efektif tanpa dukungan data yang akurat.
“Percuma kalau ada kebijakan tapi tidak ada data,” ucapnya.
2. Prabowo ingin satukan DTSEN

Teddy menjelaskan pemerintahan Presiden Prabowo menyatukan seluruh data dari berbagai kementerian/ lembaga ke dalam satu Data Tunggal Sosial dan Ekonomi Nasional (DTSEN).
"Data itu dikumpulkan menjadi satu di BPS dan pertama kali dalam sejarah, seluruh data dikumpulkan menjadi satu dan jadi acuan bersama dan referensi bersama," kata Teddy.
3. Data untuk berbagai kebijakan

Menurutnya, DTSEN kini menjadi basis utama kementerian dan lembaga dalam menyalurkan bantuan maupun menjalankan kebijakan strategis sesuai arahan Presiden.
"Data itulah yang digunakan pemerintah dan masing-masing kementerian untuk menyalurkan dan melaksanakan kebijakan yang telah ditetapkan oleh Bapak Presiden," jelas Teddy.


















