Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap Hari

Mulai dan akhiri hari dengan optimal!

Apa yang tebersit dalam pikiranmu saat mendengar kata "mindfulness"? Mungkin kamu akan terpikir hal-hal seperti yoga atau meditasi. Akan tetapi, mindfulness lebih dari itu. Seperti artinya, mindfulness berarti kamu sadar akan keadaan di sekitar dan emosimu serta kamu dapat menerimanya.

Agar dapat menjalani hari dengan optimal, penting untuk menjaga mindfulness setiap hari. Masalahnya, tiap orang memiliki cara sendiri bagaimana memulai hari dengan mindful. Simak baik-baik, inilah cara terbaik untuk menjaga mindfulness sehari-hari!

1. Menekan tombol "start" untuk mengawali hari

Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap Hariilustrasi membuka jendela setelah bangun tidur pada pagi hari (freepik.com/lifeforstock)

Seorang Life Coach dari SANGHA Retreat, dr. Grace Zhu, mengatakan kalau tiap orang harus menekan tombol "start" sebelum memulai hari. Maksud dari tombol start ini bisa berupa melakukan hal-hal yang membuat perhatianmu terbentuk. Dengan begitu kamu dapat melakukan tugas-tugas sepanjang hari.

Tentu saja, setiap orang memiliki tombolnya masing-masing karena ada ratusan praktik yang dilakukan untuk membangun fokusnya. Jadi, bagaimana cara menentukan yang terbaik? Dokter Zhu mengatakan dengan melakukan hal-hal yang seseorang sukai. Hal tersebut bisa berupa:

  • Olahraga seperti stretching atau joging pada pagi hari
  • Memasak dan menyiapkan sarapan untuk diri sendiri maupun keluarga

2. Buat keputusan mindful untuk menangani stres

Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap Hariilustrasi perempuan bahagia (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Selama kita hidup, pasti ada saja masalah. Setelah bangun, sudah ada tumpukan pekerjaan dan masalah hidup yang menanti. Apa yang harus dilakukan? Setelah menekan tombol start, saatnya bagimu untuk membuat pilihan yang tepat dalam menghadapi stres.

Apa yang bisa kamu lakukan? Dokter Zhu merekomendasikan berbagai kegiatan simpel yang dapat mengatasi stres seperti:

  • Menghindari memeriksa smartphone saat bepergian
  • Melakukan latihan pernapasan untuk mengurangi stres
  • Memperhatikan tanda-tanda awal stres
  • Mengakhiri hari dengan mengesampingkan pekerjaan
  • Melakukan meditasi singkat sebelum tidur

3. Memperhatikan tanda-tanda awal stres

Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap Hariilustrasi mood swing (pexels.com/JESSICA TICOZZELLI)

Sebelumnya, dr. Zhu mengatakan untuk berhati-hati dan menangani gejala awal stres. Apa saja tanda-tanda stres tersebut? Tanda-tanda awal dari stres umum mencakup:

  • Napas pendek dan cepat
  • Tubuh merasa kaku
  • Mood swing condong ke arah negatif
  • Sakit kepala

Jika kamu mengalami stres hingga merasakan sakit kepala, migrain, insomnia, hingga gejala kesehatan lain yang mengganggu keseharianmu, mungkin inilah saatnya kamu mencari bantuan profesional.

4. Fokus pada aktivitas yang bermakna secara pribadi

Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap HariUnsplash.com/marcnajera

Sehari-hari, tidak jarang kita merasa stres karena kita dipaksa untuk fokus pada rutinitas. Memang penting, namun, tetapi hal-hal tersebut tidak "menyentuh" diri kita dalam skala pribadi. Hasilnya, menjalani hidup jadi semacam rutinitas belaka.

Oleh karena itu, dr. Zhu mengatakan bahwa agar hidup lebih berarti, kamu dapat fokus pada aktivitas yang bermakna di ranah pribadi. Selain itu, temukan aktivitas yang membuatmu nyaman dan mempertahankan perhatian untuk kalibrasi ulang diri dalam keadaan tertekan.

Dokter Zhu mengingatkan kalau hal ini penting agar kita dapat merasakan sensasi telah mencapai sesuatu (sense of achievement). Dengan begitu, kita dapat termotivasi dan tetap membumi.

Baca Juga: 5 Trik Mindfulness Kurangi Rasa Cemas, Bikin Pikiranmu Lebih Fresh!

5. Ikuti tiga tahap untuk membuka diri pada mindfulness

Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap Hariilustrasi mindfulness (pixabay.com/Alfonso Cerezo)

Dalam memulai perjalanan menuju mindfulness, dr. Zhu memberikan tiga langkah konkret yang dapat kamu lakukan. Apa saja?

  • Menyadari konsekuensi dan mengambil tanggung jawab atas situasi dan tindakanmu sehari-hari
  • Setelah kamu merasa percaya diri, bersyukurlah atas segala yang kamu miliki
  • Ciptakan kehidupan dan realitasmu sendiri dengan mewujudkan semua tujuan yang kamu telah tetapkan untuk diri sendiri

6. Menyeimbangkan jam kerja dan jam pribadi di masa pandemi COVID-19

Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap Hariilustrasi work from home (unsplash.com/@mann_pantoja)

Pada masa pandemi COVID-19, banyak orang yang terpaksa terbiasa untuk telework atau bekerja dari rumah. Sementara produktivitas tetap terjaga, batasan antara kehidupan pribadi dan pekerjaan pun menjadi samar. Ini membuat banyak orang stres. Apa yang harus dilakukan?

Pertama, camkan dalam pikiranmu bahwa rumah berbeda dengan kantor. Di lingkungan rumah, kamu bisa bersantai dengan nyaman. Otak tidak dipaksa bekerja keras. Bahkan, saat bekerja dari rumah, tetap ingat kalau kita ada di rumah, bukan di kantor. Dengan begitu, pikiran bisa tetap jernih.

Dokter Zhu memberikan dua pendekatan yang dapat kamu gunakan saat bekerja dari rumah di masa pandemi COVID-19 ini:

  • Spasial: menetapkan area tertentu di rumah untuk bekerja (ruang belajar atau ruang bekerja) dan menghindari tempat lain (terutama kamar tidur, kamar mandi, atau ruang makan). Dengan begitu, kamu dapat "kabur" sementara ke ruang santai agar melegakan pikiran dari pekerjaan

  • Temporal: menetapkan waktu untuk bekerja dan beristirahat. Jika ada beban tugas yang muncul di waktu pribadi atau istirahat, cobalah kerjakan yang prioritas. Tugas yang deadline-nya masih lama, bisa kamu kerjakan keesokan hari

7. Makan secara mindful

Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap Hariilustrasi makan secara mindful (freepik.com/senivpetro)

Selain gaya hidup yang dijelaskan sebelumnya, Resident Dietitian dari SANGHA Retreat, Maggie Xu, mengatakan bahwa menjaga kinerja sistem imun adalah salah satu aspek gaya hidup mindful. Ini dapat dicapai dengan makan secara mindful atau mindful eating.

Ini bukan cuma meningkatkan sel, hormon, atau kinerja organ. Mindful eating berarti kamu tetap fokus dan tetap sadar diri akan kebutuhan tubuh dengan mengonsumsi makanan bernutrisi seimbang dan tepat.

Pola makan berbasis nabati seperti buah-buahan, sayur-mayur, biji-bijian, dan kacang-kacangan yang menggabungkan protein, mineral, serta antioksidan dapat membantumu tetap mindful. Selain itu, pastikan kamu juga menjaga asupan vitamin A, B kompleks, C, D, dan E agar sistem imun tetap terjaga.

Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap Hariilustrasi daging merah (pixabay.com/tomwieden)

Seperti yang kita tahu, makanan berbasis nabati dapat membantu kesehatan fisik dan mencegah penyakit kronis. Hal ini juga berlaku pada mindful eating. Dengan begitu, kamu dapat mencapai kesehatan di aspek hidup lainnya dan mencegah gangguan makan, depresi, kecemasan, dan gangguan lainnya.

Maggie juga mengatakan bahwa makan daging pun tetap bisa mindful. Akan tetapi, ia mengingatkan untuk tidak mengonsumsinya terlalu sering apalagi terlalu banyak. Dengan begitu, kesehatan bisa senantiasa terjaga.

Sebelum makan daging pun, Maggie mengingatkanmu untuk mempertimbangkan kondisi hewan ternak secara keseluruhan. Bila memungkinkan, pastikan hewan ternak, misalnya dari daging yang akan kamu makan, dalam keadaan sehat, bergizi baik, aman, dan tidak menderita sakit, cacat, ketakutan, apalagi stres.

8. Menggabungkan olahraga untuk gaya hidup yang mindfulness

Tetap Mindful, Intip 8 Cara Menjaga Kesejahteraan Diri Setiap Hariilustrasi pose yoga vajrasana (freepik.com/yanalya)

Maggie melanjutkan bahwa selain makanan sehat, menggabungkan latihan fisik dan mempertahankan kadar cairan dalam tubuh juga dapat mempercepat perjalanan seseorang menuju mindfulness dan meningkatkan kesejahteraan holistik. Latihan seperti apa yang dapat kamu lakukan?

  • Taici/太极: sistem latihan fisik Tiongkok yang dipercaya dapat memfasilitasi aliran Qi (kekuatan hidup) dalam tubuh, meningkatkan kesehatan dan vitalitas
  • Yoga/योग: sistem latihan fisik multidimensi asal India yang mencakup pose peregangan dan penguatan, latihan pernapasan, serta praktik etika dan meditasi

Baik latihan otot yang intens atau latihan santai, pastikan kamu tetap mindful terhadap tubuhmu, dari otot, kecepatan, pernapasan, hingga rasa tegang bersama dengan lingkungan sekitarmu. Bagaimana cara mengetahui latihan yang kamu terapkan mindful atau tidak? Maggie menjabarkan cara-cara mudah, seperti:

  • Fokus pada masa kini: bagaimana rasanya keluar dari zona nyaman dan memutar atau meregangkan tubuh dibandingkan terus berada di posisi duduk atau berdiri yang biasa dilakukan saat bekerja?
  • Selidiki diri: apakah kamu bersemangat, merasa capek, atau mungkin perlu satu menit untuk bersantai?
  • Dengarkan kebutuhan tubuh yang sebenarnya: tahu batasan, dorong atau lindungi diri sesuai dengan kapasitas tubuh

Itulah beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk mencapai hidup yang "sadar" akan keadaan tubuhmu dan sekelilingmu atau mindful. Dengan mempraktikkan ini sehari-hari, diharapkan harimu akan lebih optimal, dan tubuh serta pikiranmu akan lebih sehat!

Baca Juga: 6 Tanda Kamu Butuh Mindfulness dalam Menjalani Hidup

Topik:

  • Nurulia
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya