Polisi: Brigadir J Todongkan Senjata ke Kepala Istri Kadiv, Diam Kamu!

Empat saksi baku tembak antar ajudan telah diperiksa

Jakarta, IDN Times - Polres Jakarta Selatan telah memeriksa empat saksi baku tembak antara Brigadir J dan Bharada E di rumah Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo di Kompleks Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan. Peristiwa itu terjadi pada Jumat (8/7/2022) lalu.

Fakta baru yang terungkap dari keterangan saksi, Brigadir J menodongkan senjata ke istri Kadiv Propam dan menyuruhnya diam. Disebutkan, saat itu istri Ferdy sedang istirahat dan terbangun ketika mendapati Brigadir J melakukan pelecehan kepadanya.

“Setelah melakukan pelecehan dia juga sempet menodongkan senjata ke kepala Ibu Kadiv. Ketika Ibu terbangun, kaget dan menegur saudara J, dia malah membalas ‘diam kamu’ sambil mengeluarkan senjata di pinggang dan menodongkan Ibu Kadiv,” kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto dalam jumpa pers di Jakarta Selatan, Selasa (12/6/2022).

Usaha Brigadir J untuk membungkam istri Kadiv tak membuahkan hasil. Istri Ferdy sontak teriak dan didengar oleh Bharada E yang sedang berada di lantai dua rumah.

Bharada E pun langsung berlari ke arah teriakan tersebut, namun baru di tengah tangga leter L, Bharada E meneriakkan Brigadir J ada apa. Pertanyaan itu dijawab tembakan oleh Brigadir J.

“Ibu Kadiv sempat teriak minta tolong dan disitulah saudara J panik, apalagi ada suara langkah kaki berlari mendekat ke arahnya,” kata Budhi.

Baca Juga: Beda Keterangan Polri Vs Keluarga Tewasnya Ajudan di Rumah Ferdy Sambo

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya